Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bandara Soekarno-Hatta Ditargetkan Bisa Layani 120 Pergerakan Pesawat Per Jam

Kompas.com - 05/04/2019, 21:10 WIB
Akhdi Martin Pratama,
Erlangga Djumena

Tim Redaksi

TANGERANG, KOMPAS.com - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Rini Soemarno menargetkan Bandara Soekarno Hatta bisa melayani 120 pergerakan pesawat dalam satu jam. Saat ini, Bandara Soekarno Hatta baru bisa melayani 81 pergerakan pesawat dalam satu jam.

“Jadi dengan adanya runway III diharapkan bisa melayani operasional 120 pesawat per jam, saat ini baru 81 pesawat per jam,” ujar Rini di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Jumat (5/4/2019).

Rini mengatakan, saat ini progres pembangunan runway III baru 87 persen. Dia berharap pembangunan ruway tersebut bisa segera rampung.

“Saya janji ke Pak Presiden (Joko Widodo) runway III bisa selesai pada Juni ini,” kata Rini.

Baca juga: Menteri Rini Minta Perusahaan BUMN Tak Saling Sikut

Selain pembangunan runway III, untuk menunjang operasional Bandara Soekarno Hatta, PT Angkasa Pura II juga sedang membangun east cross dan parallel taxi way. Dengan adanya tambahan fasilitas tersebut diharapkan bandara itu bisa menyaingi bandara-bandara di negara modern lainnya.

East cross juga buat kemudahan pesawat landing dan take off. Diharapkan bisa tambah slot sehingga bisa banyak pesawat internasional masuk,” ucap dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com