Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pembangunan SDM, Harapan Pengusaha untuk Presiden Terpilih...

Kompas.com - 19/04/2019, 17:48 WIB
Yoga Sukmana,
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) berharap presiden terpilih hasil Pemilu 2019 punya fokus kepada pembangungan sumberdaya manusia (SDM).

Ketua Umum Apindo Hariyadi Sukamdani mengatakan, pembangunan SDM sangat penting agar manusia Indonesia bisa bersaing secara global.

"Kami harapkan program-programnya dilaksanakan dengan mulus ya," ujarnya saat dihubungi Kompas.com, Jakarta, Jumat (19/4/2019).

Baca juga: Apindo: Keunggulan Jokowi Titik Balik Kepercayaan Diri Pengusaha

Di sisi lain, Hariyadi menilai pembangunan SDM tersebut harus diimbangi dengan penciptaan lapangan kerja untuk menampung besarnya jumlah penduduk Indonesia.

Oleh karena itu investasi harus dipacu oleh pemerintah. Salah satunya yakni membuat regulasi yang semakin memudahkan para pengusaha untuk berinvestasi.

"Makanya kalau pemerintah bisa membuat regulasi yang bagus, mereka itu enggak usah repot repot. Orang akan masuk. Orang asing akan investasi di sini dan orang lokal pasti akan ekspansi," kata dia.

"Asal regulasinya kondusif untuk investor. Sepanjang itu kondusif pasti banyak yang mau investasi. Sehingga itu tercipta lapangan kerja," sambung Hariyadi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com