Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Fintech RI Makin Gencar Ekspansi ke Asia Tenggara

Kompas.com - 03/05/2019, 11:33 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Editor

Sumber

JAKARTA, KOMPAS.com - Negara-negara Asia Tenggara menjadi incaran ekspansi perusahaan financial technology (fintech). Adanya kemiripan karakter pasar menjadi salah satu penyebabnya.

Kepala Bidang Kelembagaan dan Humas Asosiasi Fintech Pendanaan Bersama Indonesia (AFPI) Tumbur Pardede mengatakan, pasar di Asia Tenggara sangat besar dan secara budaya dan perilaku masyarakat hampir sama dengan Indonesia. Kenyataan tersebut merangsang sejumlah penyelenggara fintech ekspansi ke negara di Asia Tenggara.

Namun, umumnya beberapa penyelenggara ini memiliki banyak investor global yang mendukung bisnis perusahaan fintech tersebut.

"Mereka tetap memperluas jangkauan area di Indonesia dengan mendirikan kantor perwakilan di banyak provinsi di Indonesia," ujar Tumbur.

Baca juga: Tumbuhkan Fintech di Indonesia, Pemerintah Perlu Lakukan 3 Langkah Ini

Pemain fintech yang sudah siap ekspansi di antaranya adalah Investree. Perusahaan ini meluncurkan produk pembiayaan online di Filipina pada Januari tahun depan.

Chief Executive Officer (CEO) dan Co-Founder Investree Adrian Gunadi mengatakan, pihaknya menyediakan produk pembiayaan produktif yang mirip seperti di Indonesia.

"Kami sedang mempelajari di Filipina, mudah-mudahan finalisasinya tahun ini. Launching pada awal tahun depan," ujar Adrian.

Investree juga sudah mendaftarkan diri di Thailand.

Baca juga: Survei Aftech: Fintech Dorong Inklusi Keuangan

Pemain lain, yaitu Kredit Pintar juga tengah mempersiapkan untuk ekspansi tahun ini.

"Ada kemungkinan akan ekspansi ke Asia Tenggara," ujar Vice President Kredit Pintar Boan Sianipar.

Boan menyebutkan, potensi pasar di Asia Tenggara di setiap negara berbeda-beda. Tapi ia melihat di Filipina, Vietnam, masih ada kebutuhan untuk akses keuangan yang lebih inklusif bagi semua kalangan masyarakat.

Kredivo juga sedang menyiapkan pasar di Asia Tenggara. Indina Andamari Head of Marketing Kredivo menyebutkan ada dua negara yang menjadi incaran yakni Filipina dan Thailand. (Ahmad Ghifari)

 

Berita ini telah tayang di Kontan.co.id dengan judul: Fintech makin santer ekspansi ke Asia Tenggara

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kembali Tertekan, Nilai Tukar Rupiah Dekati Rp 16.300 per Dollar AS

Kembali Tertekan, Nilai Tukar Rupiah Dekati Rp 16.300 per Dollar AS

Whats New
Gencar Ekspansi, BUAH Bangun Cold Storage di Samarinda dan Pekanbaru

Gencar Ekspansi, BUAH Bangun Cold Storage di Samarinda dan Pekanbaru

Whats New
Harga Jagung Anjlok: Rombak Kelembagaan Rantai Pasok Pertanian

Harga Jagung Anjlok: Rombak Kelembagaan Rantai Pasok Pertanian

Whats New
Bandara Internasional Soekarno-Hatta Peringkat 28 Bandara Terbaik di Dunia

Bandara Internasional Soekarno-Hatta Peringkat 28 Bandara Terbaik di Dunia

Whats New
IHSG Ambles 1,07 Persen, Rupiah Melemah ke Level Rp 16.266 Per Dollar AS

IHSG Ambles 1,07 Persen, Rupiah Melemah ke Level Rp 16.266 Per Dollar AS

Whats New
Buka Asia Business Council's 2024, Airlangga Tegaskan Komitmen Indonesia Percepat Pembangunan Ekonomi

Buka Asia Business Council's 2024, Airlangga Tegaskan Komitmen Indonesia Percepat Pembangunan Ekonomi

Whats New
Voucher Digital Pizza Hut Kini Tersedia di Ultra Voucher

Voucher Digital Pizza Hut Kini Tersedia di Ultra Voucher

Spend Smart
Harga Bahan Pokok Jumat 19 April 2024, Harga Cabai Rawit Merah Naik

Harga Bahan Pokok Jumat 19 April 2024, Harga Cabai Rawit Merah Naik

Whats New
Detail Harga Emas Antam Jumat 19 April 2024, Naik Rp 10.000

Detail Harga Emas Antam Jumat 19 April 2024, Naik Rp 10.000

Earn Smart
Chandra Asri Group Jajaki Peluang Kerja Sama dengan Perum Jasa Tirta II untuk Kebutuhan EBT di Pabrik

Chandra Asri Group Jajaki Peluang Kerja Sama dengan Perum Jasa Tirta II untuk Kebutuhan EBT di Pabrik

Whats New
IHSG Bakal Lanjut Menguat? Simak Analisis dan Rekomendasi Sahamnya

IHSG Bakal Lanjut Menguat? Simak Analisis dan Rekomendasi Sahamnya

Earn Smart
Perkenalkan Produk Lokal, BNI Gelar Pameran UMKM di Singapura

Perkenalkan Produk Lokal, BNI Gelar Pameran UMKM di Singapura

Whats New
Harga Emas Dunia Terus Menguat di Tengah Ketegangan Konflik Iran dan Israel

Harga Emas Dunia Terus Menguat di Tengah Ketegangan Konflik Iran dan Israel

Whats New
Menko Airlangga Ingin Pedagang Ritel Berdaya, Tak Kalah Saling dengan Toko Modern

Menko Airlangga Ingin Pedagang Ritel Berdaya, Tak Kalah Saling dengan Toko Modern

Whats New
Allianz dan HSBC Rilis Asuransi untuk Perencanaan Warisan Nasabah Premium

Allianz dan HSBC Rilis Asuransi untuk Perencanaan Warisan Nasabah Premium

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com