Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Fakta soal Kekayaan Bill Gates yang Perlu Anda Tahu

Kompas.com - 15/05/2019, 18:01 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis

NEW YORK, KOMPAS.com - Pendiri Microsoft Bill Gates merupakan orang terkaya kedua di dunia. Menurut data Bloomberg Billionaires Index, kekayaan Gates mencapai 104 miliar dollar AS atau setara sekira Rp 1.502 triliun.

Saking kayanya, rata-rata pengeluaran warga AS sebesar 1 dollar AS serupa dengan pengeluaran Gates sebesar 1,06 juta dollar AS atau sekitar Rp 14,5 juta. Itu pun Gates sudah menyumbangkan kira-kira 27 persen kekayaannya untuk kegiatan amal.

Baca juga: Punya Harta Melimpah, Begini Cara Bill Gates Belanjakan Kekayaan

Dilansir dari Business Insider, Rabu (15/5/2019), berikut adalah 7 fakta mencengangkan tentang kekayaan Gates.

1. Kekayaan bertambah

Dalam setahun terakhir, kekayaan Gates dilaporkan terus bertambah. Sepanjang tahun 2018 lalu saja, Gates lebih tajir hampir 12 miliar dollar AS atau sekitar Rp 173 triliun.

2. Penghasilan hampir Rp 5,5 juta per detik

Berdasarkan kekayaan Gates tahun lalu, setidaknya ia memperoleh penghasilan 380 dollar AS per detik atau setara hampir Rp 5,5 juta. Angka ini berdasarkan kalkulasi Business Insider.

3. Butuh 285 tahun untuk belanjakan kekayaan

Apabila Gates bisa membelanjakan 1 juta dollar AS dalam sehari, maka ia membutuhkan lebih dari 285 tahun untuk membelanjakan kekayaannya.

Baca juga: Kekayaan Bersih Bill Gates Tembus Rp 1.400 Triliun Minggu Ini

4. Bisa beli jutaan troy ons emas

Kekayaan Gates tercatat mencapai 104 miliar dollar AS. Dengan kekayaan tersebut, ia bisa membeli 81,1 juta troy ons emas, menurut Bloomberg.

5. Tetap kaya meski sudah beramal

Gates menyumbangkan sedikitnya 27 persen dari kekayaannya untuk kegiatan amal. Namun demikian, ia tetap menjadi orang terkaya kedua di dunia setelah pendiri dan CEO Amazon Jeff Bezos.

6. Kekayaan setara PDB tiga negara sekaligus

Kekayaan Gates setara dengan produk domestik bruto (PDB) tiga negara sekaligus, yakni Kroasia, Kamboja, dan Bahamas. PDB Kroasia tercatat sebesar 63,8 miliar dollar AS, sementara PDB Kamboja 26,6 miliar dollar AS, dan Bahamas 12,8 miliar dollar AS.

Baca juga: Menurut Bill Gates, Lakukan Trik Ini agar Sukses Sejak Muda

7. Lebih kaya dari orang terkaya di Asia dan China sekaligus

Gates pun lebih kaya dari orang terkaya di Asia dan China sekaligus. Orang terkaya di Asia adalah pebisnis India Mukesh Ambani yang memiliki kekayaan 55 miliar dollar AS, sementara orang terkaya di China adalah konglomerat teknologi Pony Ma, yang kekayaan mencapai 38,2 miliar dollar AS.

 

 

 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

IHSG Melemah 0,83 Persen dalam Sepekan, Kapitalisasi Pasar Susut

IHSG Melemah 0,83 Persen dalam Sepekan, Kapitalisasi Pasar Susut

Whats New
Nasabah Bank DKI Bisa Tarik Tunai Tanpa Kartu di Seluruh ATM BRI

Nasabah Bank DKI Bisa Tarik Tunai Tanpa Kartu di Seluruh ATM BRI

Whats New
Genjot Layanan Kesehatan, Grup Siloam Tingkatkan Digitalisasi

Genjot Layanan Kesehatan, Grup Siloam Tingkatkan Digitalisasi

Whats New
Pelita Air Siapkan 273.000 Kursi Selama Periode Angkutan Lebaran 2024

Pelita Air Siapkan 273.000 Kursi Selama Periode Angkutan Lebaran 2024

Whats New
Puji Gebrakan Mentan Amran, Perpadi: Penambahan Alokasi Pupuk Prestasi Luar Biasa

Puji Gebrakan Mentan Amran, Perpadi: Penambahan Alokasi Pupuk Prestasi Luar Biasa

Whats New
Pengertian Kebijakan Fiskal, Instrumen, Fungsi, Tujuan, dan Contohnya

Pengertian Kebijakan Fiskal, Instrumen, Fungsi, Tujuan, dan Contohnya

Whats New
Ekspor CPO Naik 14,63 Persen pada Januari 2024, Tertinggi ke Uni Eropa

Ekspor CPO Naik 14,63 Persen pada Januari 2024, Tertinggi ke Uni Eropa

Whats New
Tebar Sukacita di Bulan Ramadhan, Sido Muncul Beri Santunan untuk 1.000 Anak Yatim di Jakarta

Tebar Sukacita di Bulan Ramadhan, Sido Muncul Beri Santunan untuk 1.000 Anak Yatim di Jakarta

BrandzView
Chandra Asri Bukukan Pendapatan Bersih 2,15 Miliar Dollar AS pada 2023

Chandra Asri Bukukan Pendapatan Bersih 2,15 Miliar Dollar AS pada 2023

Whats New
Tinjau Panen Raya, Mentan Pastikan Pemerintah Kawal Stok Pangan Nasional

Tinjau Panen Raya, Mentan Pastikan Pemerintah Kawal Stok Pangan Nasional

Whats New
Kenaikan Tarif Dinilai Jadi Pemicu Setoran Cukai Rokok Lesu

Kenaikan Tarif Dinilai Jadi Pemicu Setoran Cukai Rokok Lesu

Whats New
Puasa Itu Berhemat atau Boros?

Puasa Itu Berhemat atau Boros?

Spend Smart
Kadin Proyeksi Perputaran Uang Saat Ramadhan-Lebaran 2024 Mencapai Rp 157,3 Triliun

Kadin Proyeksi Perputaran Uang Saat Ramadhan-Lebaran 2024 Mencapai Rp 157,3 Triliun

Whats New
Kebutuhan Dalam Negeri Jadi Prioritas Komersialisasi Migas

Kebutuhan Dalam Negeri Jadi Prioritas Komersialisasi Migas

Whats New
Ratusan Sapi Impor Asal Australia Mati Saat Menuju RI, Badan Karantina Duga gara-gara Penyakit Botulisme

Ratusan Sapi Impor Asal Australia Mati Saat Menuju RI, Badan Karantina Duga gara-gara Penyakit Botulisme

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com