Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gelar Pameran Properti, BTN Incar Penyaluran KPR Rp 5 Triliun

Kompas.com - 27/07/2019, 18:08 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Editor

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk memacu kinerja bisnis Kredit Kepemilikan Rumah (KPR). Salah satu caranya adalah dengan kembali mengggelar Indonesia Properti Expo (IPEX).

Perseroan mengincar nilai penyaluran KPR sebesar Rp 5 triliun dari ajang tersebut.

Direktur Utama BTN Maryono meyakini kondisi pada semester II tahun ini menjadi lahan subur bagi sektor properti. Menurutnya, gelaran IPEX menjadi langkah strategis perseroan untuk memanfaatkan kondisi tersebut, terutama dalam memacu kinerja KPR.

“Pada semester dua ini kami melihat berbagai komponen yang mendukung sektor properti seperti suhu politik yang relatif stabil usai Pemilu, melonggarnya suku bunga, hingga banyak proyek infrastruktur yang selesai atau akan dituntaskan tahun ini. Kami meyakini kondisi tersebut dibarengi dengan promosi yang kami lakukan, akan membuat masyarakat lebih optimistis dalam mencari hunian,” jelas Maryono dalam keterangannya, Sabtu (27/7/2019).

Baca juga: Dukung Satu Juta Rumah, BTN Salurkan Kredit Rp 36,42 Triliun

Adapun, nilai izin prinsip KPR tersebut terdiri atas Rp 4,5 triliun dari segmen KPR Non-Subsidi dan sisanya KPR Subsidi. Properti yang dipamerkan di IPEX pun beragam mulai dari rumah susun, rumah tapak, ruko, kios, kondominium, hingga kondotel.

Harga hunian yang ditawarkan juga bervariasi mulai dari Rp 135 juta hingga Rp 5 miliar dengan lokasi tersebar di wilayah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi.

Sementara itu, hingga Juni 2019, penyaluran KPR BTN tumbuh 21,53 persen secara tahunan (yoy) menjadi Rp 188,82 triliun dari Rp 155,36 triliun pada Juni 2018. Dalam menyukseskan Program Satu Juta Rumah, per 30 Juni 2019, BTN juga telah menyalurkan kredit perumahan untuk 424.863 unit rumah atau senilai Rp 36,42 triliun.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com