Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Festival Mie Ayam Bogasari Hadir di Palembang

Kompas.com - 24/08/2019, 17:24 WIB
Rina Ayu Larasati,
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Bogasari bersama paguyuban mie ayam jadikan Palembang sebagai kota pertama Festival Mie 2019 di wilayah Pulau Sumatera. 

Kali ini Bogasari kerja sama dengan Paguyuban Kempal (Kelompok Mie Palembang) akan menggelar Festival Mie 2019, Minggu (25/08/2019) di Halaman Kantor Gubernur Sumatera Selatan, Jalan Kapten A. Rivai, Sungai Pangeran, Ilir Timur I, Palembang.

“Sekitar 60 persen anggota BMC Sumatera Selatan berlokasi di sekitar Kota Palembang dan sekitar 200 UKM bergerak di sektor mie,” ucap Wakil Kepala Divisi Bogasari Erwin Sudharma lewat keterangannya Sabtu (25/08/2019)

Dalam festival mie ini, 30 penjaja mie ayam dari berbagai UKM mitra binaan Bogasari akan menyediakan 3000 porsi mie dengan cukup hanya membayar Rp 5.000. Acara akan berlangsung mulai pukul 07.00 sampai pukul 15.00.

Baca juga: Yuk, Berburu Mie Ayam Seharga Rp 5.000 di Festival Mie Bogasari

Festival mie di Palembang ini merupakan komitmen Bogasari dengan mitra UKM binaan yang tergabung dalam berbagai paguyuban. Bogor merupakan kota ke-5 dari 15 kota yang direncanakan untuk festival mie.

Rencana lokasi selanjutnya adalah Semarang, Samarinda, Sukabumi, Jakarta, Cirebon, Jambi, Malang, dan kota-kota lainnya.

“Kami bangga, Palembang menjadi salah satu kota yang dipilih dan semoga semakin membangkitkan usaha para UKM sektor mie ayam di wilayah Palembang dan sekitarnya,” kata Ketua Paguyuban Kempal, Sukirno. 

Sejumlah anggota Kempal yang akan menjual mie ayam di acara ini antara lain Mie Soker, Mie Berkah, Mie Serasi, Mie Dzohir, Mie Karsiman, dan Mie Mujianti.

Selain mie ayam, di festival mie ini juga akan dijual berbagai produk Indofood antara lain minyak goreng Bimoli, susu Indomilk, minuman Ichi Ocha, air mineral Club, dan sebagainya dengan harga spesial.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com