Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Investor Minta Kabinet Baru Prioritaskan Dua Hal Ini

Kompas.com - 24/10/2019, 13:20 WIB
Fika Nurul Ulya,
Yoga Sukmana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Para investor meminta tim ekonomi kabinet Pemerintahan Joko Widodo dan Ma'ruf Amin memprioritaskan dua hal. Adapun hal pertama adalah penyelesaian masalah pengangguran.

Permintaan itu terangkum dalam survei Katadata Investor Confidence Index (KICI) yang dilakukan terhadap 272 investor institusi.

Saat para responden diminta memilih isu prioritas yang harus diselesaikan tim ekonomi kabinet baru, sebanyak 83 persen investor menganggap pengangguran merupakan masalah yang sangat mendesak (prioritas).

Baca juga: Erick Thohir Ingin Posisi Wakil Menteri BUMN Diisi 3 Orang

Sementara itu 15 persen menjawab netral, sedangkan sisanya menganggap pengangguran tidak prioritas.

“Responden menilai masalah pengangguran merupakan hal yang paling perlu diprioritaskan untuk segera ditangani,” kata Panel Ahli Katadata Insight Center, Damhuri Nasution melalui keterangan pers, Kamis (24/10/2019).

Adapun dalam 4 tahun terakhir tingkat pengangguran memang telah menurun signifikan dari 6,18 persen per Agustus 2015 menjadi 5,26 persen per Agustus 2018.

Kendati menurun, kata Damhuri, bila ditambahkan dengan persentase penduduk yang setengah menganggur, maka persentasinya akan cukup besar.

"Jumlah penduduk setengah menganggur sudah sebanyak 6,62 persen. Kalau digabungkan, maka persentasenya menjadi cukup besar, hampir 12 persen," ucapnya.

Baca juga: Banyak Menteri Bidang Ekonomi dari Parpol, Ini Tanggapan Sri Mulyani

Halaman Berikutnya
Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com