Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Waralaba Laundry Asal Spanyol Ini Garap Pasar Indonesia

Kompas.com - 24/10/2019, 15:48 WIB
Fika Nurul Ulya,
Erlangga Djumena

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Mr Jeff, sebuah superapps layanan laundry asal Spanyol tengah bersiap-siap menggarap pasar Indonesia akhir tahun ini, sekitar bulan November-Desember 2019.

Adapun tempat pertama yang menjadi pilihan adalah apartemen di Jakarta Pusat. Mr Jeff juga berencana membuka kantor pusat untuk Asia Tenggara di Indonesia berbarengan dengan peluncuran aplikasi Mr Jeff.

"Kami akan me-launch superapps Mr Jeff di Jakarta Pusat dan kantor pusat untuk Asia Tenggara di Indonesia pada bulan November akhir atau sekitar awal Desember," kata Vice President of Expansion Mr Jeff, Christakis Theodorou Villalta kepada Kompas.com di Jakarta, Kamis (24/10/2019).

Baca juga: Saingi Starbucks, Waralaba Kopi Asal China Rambah Pasar Timur Tengah

Christakis mengatakan, dipilihnya Indonesia menjadi untuk mengekspansi bisnis sekaligus pusat kantor karena Indonesia merupakan negara yang patut diperhitungkan.

Dia bilang, pertumbuhan ekonomi Indonesia ditopang oleh belanja konsumsi masyarakatnya. Pertumbuhan ini membuat ekonomi Indonesia tumbuh baik ketimbang negara-negara lainnya.

"Pasarnya sangat menjanjikan untuk digarap. Meski pemain jasa laundry kini mencapai ribuan, belum banyak di Indonesia yang menciptakan ekosistem waralaba laundry dalam aplikasi," kata dia.

Saat ini, total waralaba Mr Jeff mencapai 370 di lebih dari 30 negara. Adapun hingga akhir tahun 2019, dia berencana membuka 30 sampai 40 waralaba di Indonesia.

"Sedangkan tahun depan, kami ingin membuka 1.500 waralaba di Asia Tenggara," ungkap Christakis.

Tidak hanya itu, dia juga berencana bekerja sama dengan layanan keuangan digital seperti Gopay dan OVO untuk mempermudah penyerapan pasar di Indonesia. Adapun saat ini, pembayaran Mr Jeff masih terfokus pada kartu kredit, kartu debit, dan tunai.

"Kami berencana akan mengembangkan pembayaran ke metode pembayaran lain. Semoga secepatnya. Inginnya, ketika kita meluncurkan jasa atau layanan Mr Jeff, kita juga akan meluncurkan sistem lengkapnya juga," sebut dia.

Baca juga: Mau Mulai Bisnis Waralaba, Perhatikan Ini

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bank DKI Sumbang Dividen Rp 326,44 Miliar ke Pemprov DKI Jakarta

Bank DKI Sumbang Dividen Rp 326,44 Miliar ke Pemprov DKI Jakarta

Whats New
OASA Bangun Pabrik Biomasa di Blora

OASA Bangun Pabrik Biomasa di Blora

Rilis
Pengumpulan Data Tersendat, BTN Belum Ambil Keputusan Akuisisi Bank Muamalat

Pengumpulan Data Tersendat, BTN Belum Ambil Keputusan Akuisisi Bank Muamalat

Whats New
Cara Hapus Daftar Transfer di Aplikasi myBCA

Cara Hapus Daftar Transfer di Aplikasi myBCA

Work Smart
INA Digital Bakal Diluncurkan, Urus KTP hingga Bayar BPJS Jadi Lebih Mudah

INA Digital Bakal Diluncurkan, Urus KTP hingga Bayar BPJS Jadi Lebih Mudah

Whats New
Suku Bunga Acuan BI Naik, Anak Buah Sri Mulyani: Memang Kondisi Global Harus Diantisipasi

Suku Bunga Acuan BI Naik, Anak Buah Sri Mulyani: Memang Kondisi Global Harus Diantisipasi

Whats New
Ekonom: Kenaikan BI Rate Bakal 'Jangkar' Inflasi di Tengah Pelemahan Rupiah

Ekonom: Kenaikan BI Rate Bakal "Jangkar" Inflasi di Tengah Pelemahan Rupiah

Whats New
Menpan-RB: ASN yang Pindah ke IKN Bakal Diseleksi Ketat

Menpan-RB: ASN yang Pindah ke IKN Bakal Diseleksi Ketat

Whats New
Lebaran 2024, KAI Sebut 'Suite Class Compartment' dan 'Luxury'  Laris Manis

Lebaran 2024, KAI Sebut "Suite Class Compartment" dan "Luxury" Laris Manis

Whats New
Rupiah Melemah Sentuh Rp 16.200, Mendag: Cadangan Divisa RI Kuat, Tidak Perlu Khawatir

Rupiah Melemah Sentuh Rp 16.200, Mendag: Cadangan Divisa RI Kuat, Tidak Perlu Khawatir

Whats New
Rasio Utang Pemerintahan Prabowo Ditarget Naik hingga 40 Persen, Kemenkeu: Kita Enggak Ada Masalah...

Rasio Utang Pemerintahan Prabowo Ditarget Naik hingga 40 Persen, Kemenkeu: Kita Enggak Ada Masalah...

Whats New
Giatkan Pompanisasi, Kementan Konsisten Beri Bantuan Pompa untuk Petani

Giatkan Pompanisasi, Kementan Konsisten Beri Bantuan Pompa untuk Petani

Whats New
IHSG Turun 19,2 Poin, Rupiah Melemah

IHSG Turun 19,2 Poin, Rupiah Melemah

Whats New
Catat, Ini Jadwal Perjalanan Ibadah Haji Indonesia 2024

Catat, Ini Jadwal Perjalanan Ibadah Haji Indonesia 2024

Whats New
Pada Liburan ke Luar Negeri, Peruri Sebut Permintaan Paspor Naik 2,5 Lipat Pasca Pandemi

Pada Liburan ke Luar Negeri, Peruri Sebut Permintaan Paspor Naik 2,5 Lipat Pasca Pandemi

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com