Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ingin Lebih Produktif Saat Bekerja? Ini 5 Caranya

Kompas.com - 28/12/2019, 12:00 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan,
Kiki Safitri

Tim Redaksi

Sumber CNN

NEW YORK, KOMPAS.com - Padatnya pekerjaan membuat Anda harus bergerak dengan cepat. Namun, ada saja distraksi yang menghambat kinerja Anda sehari-hari.

Beberapa orang mungkin merasa tak memiliki cukup waktu di hari kerja mereka, sementara sebagian lagi menunda-nunda pekerjaan.

Pada akhirnya, produktivitas menjadi indikator penting. Nah, bagaimana agar tetap produktif di kantor di tengah padatnya pekerjaan Anda?

Dilansir dari CNN Business, Sabtu (28/12/2019), berikut ini 5 caranya.

1. Kurangi multitasking

Ada perbedaan antara sibuk dengan produktif. Ketika Anda terlalu sering multitasking alias melakukan beberapa pekerjaan dalam satu waktu, maka Anda akan mudah terdistraksi dan lupa mengecek deadline atau hal-hal penting lainnya.

Riset pun menunjukkan bahwa multitasking akan mempertaruhkan produktivitas. Selain itu, multitasking juga membuat Anda tak mengerjakan tugas dengan baik.

"Saran yang dapat saya berikan kepada orang yang ingin lebih produktif adalah hindarkan diri dari pemikiran untuk melakukan banyak hal, dan masuklah pada pola pikir melakukan sesuatu dengan benar," kata Greg McKeown, penulis buku Essentialism: The Disciplined Pursuit of Less.

Baca juga: Agar Produktif Kerja di Pagi Hari, Lakukan 6 Hal In

2. Fokus

Seringkali teknologi menjadi distraksi terbesar. Menghindarkan diri Anda dari pemicu distraksi, seperti notifikasi pada ponsel, bisa membantu Anda fokus pada pekerjaan.

Media sosial juga sangat distraktif dan menyita banyak waktu maupun perhatian. Namun, sejumlah raksasa teknologi seperti Google dan Apple juga kini mengimplementasikan fitur untuk membatasi penggunaan ponsel.

Aplikasi seperti Instagram pun memiliki fitur untuk membantu Anda mengelola waktu dengan media sosial berbasis foto dan video itu.

Cara lain untuk menghindari distraksi adalah menghapus aplikasi-aplikasi yang tidak bermanfaat untuk pekerjaan maupun kehidupan sehari-hari Anda.

Menurut McKeown, menciptakan batasan antara Anda dengan media sosial dapat membantu Anda menghindari waktu yang terbuang dan memprioritaskan hal-hal yang penting.

"Dengan membuat sulit untuk terdistraksi, maka Anda akan lebih mudah untuk mengerjakan proyek-proyek yang penting," sebut dia.

Baca juga: Ingin Tetap Produktif Secara Finansial Setelah Pensiun? Simak Tips Berikut

3. Jangan mudah diinterupsi

Menurut pakar karier Ashley Stahl, seseorang lebih produktif ketika mereka memiliki waktu di mana dapat fokus dan tidak diinterupsi. Menjadwalkan rapat pada pagi atau di ujung jam kerja akan membantu Anda tetap fokus dan menjaga ritme kerja.

"Di hari-hari di mana Anda fokus dan menulis, misalnya, panggilan telepon pada pukul 1 siang bisa sangat merusak fokus Anda," ujar Stahl.

Halaman:
Sumber CNN
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kartu Prakerja Gelombang 66 Resmi Dibuka, Berikut Persyaratannya

Kartu Prakerja Gelombang 66 Resmi Dibuka, Berikut Persyaratannya

Whats New
Kemensos Buka 40.839 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Rinciannya

Kemensos Buka 40.839 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Rinciannya

Whats New
Pemudik Lebaran 2024 Capai 242 Juta Orang, Angka Kecelakaan Turun

Pemudik Lebaran 2024 Capai 242 Juta Orang, Angka Kecelakaan Turun

Whats New
Pasar Sekunder adalah Apa? Ini Pengertian dan Alur Transaksinya

Pasar Sekunder adalah Apa? Ini Pengertian dan Alur Transaksinya

Work Smart
Signifikansi 'Early Adopters' dan Upaya 'Crossing the Chasm' Koperasi Multi Pihak

Signifikansi "Early Adopters" dan Upaya "Crossing the Chasm" Koperasi Multi Pihak

Whats New
Rupiah Tertekan Dekati Rp 16.300 Per Dollar AS, BI Terus Intervensi Pasar

Rupiah Tertekan Dekati Rp 16.300 Per Dollar AS, BI Terus Intervensi Pasar

Whats New
Cara Gadai BPKB Motor di Pegadaian, Syarat, Bunga, dan Angsuran

Cara Gadai BPKB Motor di Pegadaian, Syarat, Bunga, dan Angsuran

Earn Smart
Harga Minyak Dunia Melonjak 3 Persen, Imbas Serangan Balasan Israel ke Iran

Harga Minyak Dunia Melonjak 3 Persen, Imbas Serangan Balasan Israel ke Iran

Whats New
Kembangkan Karier Pekerja, Bank Mandiri Raih Peringkat 1 Top Companies 2024 Versi LinkedIn

Kembangkan Karier Pekerja, Bank Mandiri Raih Peringkat 1 Top Companies 2024 Versi LinkedIn

Whats New
Cara Cek Angsuran KPR BCA secara 'Online' melalui myBCA

Cara Cek Angsuran KPR BCA secara "Online" melalui myBCA

Work Smart
10 Bandara Terbaik di Dunia Tahun 2024, Didominasi Asia

10 Bandara Terbaik di Dunia Tahun 2024, Didominasi Asia

Whats New
Rupiah Melemah, Utang Luar Negeri RI Naik Jadi Rp 6.588,89 Triliun

Rupiah Melemah, Utang Luar Negeri RI Naik Jadi Rp 6.588,89 Triliun

Whats New
Simak, Rincian Kurs Rupiah Hari Ini di BCA hingga BNI

Simak, Rincian Kurs Rupiah Hari Ini di BCA hingga BNI

Whats New
Pegadaian Catat Penjualan Tabungan Emas Naik 8,33 Persen di Maret 2024

Pegadaian Catat Penjualan Tabungan Emas Naik 8,33 Persen di Maret 2024

Whats New
BUMN Farmasi Ini Akui Tak Sanggup Bayar Gaji Karyawan sejak Maret 2024

BUMN Farmasi Ini Akui Tak Sanggup Bayar Gaji Karyawan sejak Maret 2024

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com