Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kekayaan Jeff Bezos Bertambah Rp 112 Triliun dalam Sehari, Ini Penyebabnya

Kompas.com - 03/02/2020, 08:38 WIB
Mutia Fauzia,
Erlangga Djumena

Tim Redaksi

Sumber CNN

NEW YORK, KOMPAS.com - Perdagangan saham Jumat (31/1/2020) lalu merupakan hari keberuntungan bagi dunia Jeff Bezos. Sebab, miliarder terkaya di dunia tersebut dalam sekejap semakin kaya lantaran harga saham perusahaan melonjak hingga lebih dari 7 persen.

Kekayaan Bezos bertambah sekitar 8 miliar dollar AS atau setara dengan Rp 112 triliun (kurs Rp 14.000).

Dikutip dari CNN, harga saham Amazon hari itu ditutup di level 2.000 dollar AS, lebih tinggi jika dibandingkan dengan penutupan perdagangan di hari sebelumnya yang sebesar 1.870 dollar AS per lembar.

Baca juga: Mantan Istri Jeff Bezos Jual Saham Amazon Senilai Rp 5 Triliun

Lonjakan harga saham tersebut terdorong sentimen laporan keuangan kuartal awal Amazon yang berada di luar ekspektasi Wall Street. Perusahaan e-commerce terbesar di dunia itu membukukan kapitalisasi pasar hingga lebih dari 1 triliun dollar AS pada perdagangan Jumat, sebuah batu loncatan baru sejak 1 triliun pertama perusahaan di tahun 2018 lalu.

Sebagai informasi, sebagian besar sumber kekayaan Bezos berasal dari saham Amazon. Dirinya memiliki 57,5 juta saham, atau sekitar 12 persen dari keseluruhan saham perusahaan.

Lonjakan saham Amazon pekan lalu membuat nilai saham Bezos di Amazon meningkat, menjadi sekitar 115,6 miliar dollar AS. Adapun total kekayaan bersih Bezos saat ini menurut Bloomberg Billionaires Index sebesar 124 miliar dollar AS.

Awal 2020 ini menjadi awal yang cukup baik bagi Bezos setelah tahun lalu dirinya menajadi salah satu miliarder yang kehilangan harta terbanyak.

Selain itu, Bezos dan istrinya juga mengumumkan perceraian mereka pada Januari tahun 2019.

Sebagai bagian dari proses penyelesaian perceraian, MacKenzie Bezos menerima 25 persen dari saham Amazon yang dimiliki oleh pasangan suami istri tersebut. Hal itu membuat MacKenzie memiliki 4 persen dari keseluruhan saham perusahaan.

Baca juga: Jeff Bezos Ingin Investasi di Indonesia

Halaman:
Sumber CNN
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com