Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Samsung Financing Beri Bunga 2,35 Persen Untuk Cicilan Produk Elektronik

Kompas.com - 04/03/2021, 15:03 WIB
Kiki Safitri,
Ambaranie Nadia Kemala Movanita

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Samsung Electronics Co. Ltd. berkolaborasi dengan Kredivo menghadirkan solusi kredit instan dengan bunga rendah, yakni 2,35 persen melalui Samsung Financing.

Pertama kali diluncurkan di Indonesia dan Asia Tenggara, solusi pembayaran ini diharapkan mampu memfasilitasi tingginya permintaan produk gadget dan aksesoris di Indonesia melalui metode pay later atau cicilan.

Krishnadas, VP Business Development di Kredivo mengatakan, tim Kredivo berkomitmen untuk dapat terus mempererat kerja sama yang sudah terjalin baik bersama salah satu perusahaan global, Samsung Financing, dan memberikan solusi kredit berbunga rendah.

Baca juga: 3 Faktor Ini Perlu Dicermati Investor di Akhir Kuartal I, Apa Saja ?

“Ini merupakan validasi Kredivo di pasar sebagai penyedia layanan paylater dengan suku bunga terendah. Sekarang semua orang, dapat membeli produk Samsung dengan tingkat bunga yang lebih rendah dari biasanya lewat Samsung Financing,” kata Krishnadas dalam virtual konferensi, Kamis (4/3/2021).

Riset Kredivo & Katadata Insight Center tentang perilaku konsumen e-Commerce Indonesia menunjukkan, gadget dan aksesori menyumbang 33 persen dari total nilai transaksi e-commerce di tahun 2019.

Menurut IT & Mobile Marketing Director at Samsung Electronics Indonesia Miranda Warokka, kolaborasi ini memberikan solusi pembiayaan yang cepat, sederhana dan murah bagi pengguna di Indonesia, yakni hanya 2,35 persen per bulan tanpa uang muka.

“Kami berharap kolaborasi ini dapat meningkatkan penjualan perangkat Samsung dengan pembayaran yang lebih nyaman kepada pelanggan. Dalam jangka panjang, kami berkomitmen memberikan layanan dan penawaran pembiayaan paling inovatif kepada seluruh konsumen kami,” kata Miranda.

Baca juga: Rekor Baru, 1,3 Juta CPNS dan Guru PPPK Direkrut Tahun Ini

Untuk menggunakan fasilitas cicilan, pengguna baru dapat mengunduh aplikasi Samsung Financing di Google Play Store.

Sementara pengguna Kredivo lama bisa langsung login ke aplikasi Samsung Financing tanpa perlu mendaftar terlebih dahulu.

Pembeli juga bisa berbelanja produk Samsung di berbagai toko retail offline Samsung, dengan menggunakan limit kredit Samsung Financing.

Adapun promo yang berlaku untuk paylater 30 hari tanpa bunga atau cicilan 3, 6 atau 12 bulan dengan bunga 2,35 persen per bulan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Genjot Layanan Kesehatan, Grup Siloam Tingkatkan Digitalisasi

Genjot Layanan Kesehatan, Grup Siloam Tingkatkan Digitalisasi

Whats New
Pelita Air Siapkan 273.000 Kursi Selama Periode Angkutan Lebaran 2024

Pelita Air Siapkan 273.000 Kursi Selama Periode Angkutan Lebaran 2024

Whats New
Puji Gebrakan Mentan Amran, Perpadi: Penambahan Alokasi Pupuk Prestasi Luar Biasa

Puji Gebrakan Mentan Amran, Perpadi: Penambahan Alokasi Pupuk Prestasi Luar Biasa

Whats New
Pengertian Kebijakan Fiskal, Instrumen, Fungsi, Tujuan, dan Contohnya

Pengertian Kebijakan Fiskal, Instrumen, Fungsi, Tujuan, dan Contohnya

Whats New
Ekspor CPO Naik 14,63 Persen pada Januari 2024, Tertinggi ke Uni Eropa

Ekspor CPO Naik 14,63 Persen pada Januari 2024, Tertinggi ke Uni Eropa

Whats New
Tebar Sukacita di Bulan Ramadhan, Sido Muncul Beri Santunan untuk 1.000 Anak Yatim di Jakarta

Tebar Sukacita di Bulan Ramadhan, Sido Muncul Beri Santunan untuk 1.000 Anak Yatim di Jakarta

BrandzView
Chandra Asri Bukukan Pendapatan Bersih 2,15 Miliar Dollar AS pada 2023

Chandra Asri Bukukan Pendapatan Bersih 2,15 Miliar Dollar AS pada 2023

Whats New
Tinjau Panen Raya, Mentan Pastikan Pemerintah Kawal Stok Pangan Nasional

Tinjau Panen Raya, Mentan Pastikan Pemerintah Kawal Stok Pangan Nasional

Whats New
Kenaikan Tarif Dinilai Jadi Pemicu Setoran Cukai Rokok Lesu

Kenaikan Tarif Dinilai Jadi Pemicu Setoran Cukai Rokok Lesu

Whats New
Puasa Itu Berhemat atau Boros?

Puasa Itu Berhemat atau Boros?

Spend Smart
Kadin Proyeksi Perputaran Uang Saat Ramadhan-Lebaran 2024 Mencapai Rp 157,3 Triliun

Kadin Proyeksi Perputaran Uang Saat Ramadhan-Lebaran 2024 Mencapai Rp 157,3 Triliun

Whats New
Kebutuhan Dalam Negeri Jadi Prioritas Komersialisasi Migas

Kebutuhan Dalam Negeri Jadi Prioritas Komersialisasi Migas

Whats New
Ratusan Sapi Impor Asal Australia Mati Saat Menuju RI, Badan Karantina Duga gara-gara Penyakit Botulisme

Ratusan Sapi Impor Asal Australia Mati Saat Menuju RI, Badan Karantina Duga gara-gara Penyakit Botulisme

Whats New
Watsons Buka 3 Gerai di Medan dan Batam, Ada Diskon hingga 50 Persen

Watsons Buka 3 Gerai di Medan dan Batam, Ada Diskon hingga 50 Persen

Spend Smart
Utang Pemerintah Kian Bengkak, Per Februari Tembus Rp 8.319,22 Triliun

Utang Pemerintah Kian Bengkak, Per Februari Tembus Rp 8.319,22 Triliun

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com