Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Awas Hangus, 12.000 Peserta Gelombang 16 Kartu Prakerja Belum Beli Pelatihan Pertama

Kompas.com - 24/04/2021, 07:32 WIB
Mutia Fauzia,
Erlangga Djumena

Tim Redaksi


JAKARTA, KOMPAS.com - Manajemen Pelaksana Program (PMO) Kartu Prakerja melaporkan, hingga saat ini masih ada 12.000 peserta dari gelombang 16 yang belum membeli pelatihan pertama.

Secara keseluruhan, terdapat 300.000 peserta Kartu Prakerja pada gelombang 16 yang dibuka pada akhir Maret lalu.

Batas akhir dari pembelian pelatihan pertama bagi peserta gelombang 16 yakni hari Kamis, (29/4/2021) pukul 23.59 WIB.

Baca juga: Ragam Cerita Penerima Kartu Prakerja, Dapat Uang dan Bekal Kerja Baru

Head of Communication PMO Kartu Prakerja Louisa Tuhatu pun mengatakan, agar para peserta yang belum membeli pelatihan pertama untuk segera melakukan transaksi. Pasalnya, peserta yang tak melakukan pembelian pelatihan pertama hingga waktu yang sudah ditentukan bakal diblakclist atau masuk dalam daftar hitam peserta Kartu Prakerja.

"Kami sangat berharap peserta gelombang 16 dapat segera membeli pelatihan pertamanya sebelum batas akhir. Begitu banyak orang yang ingin bergabung dengan Program Kartu Prakerja, jangan sia-siakan kesempatan yang sudah ada di dashboard," ujar Louisa kepada awak media, Jumat (24/4/2021).

Aturan mengenai batas waktu pembelian pelatihan pertama program Kartu Prakerja tertuang dalam Permenko Nomor 11 Tahun 2020.

Di dalam aturan tersebut dijelaskan, penerima Kartu Prakerja memiliki waktu 30 hari untuk membeli pelatihan pertama sejak dinyatakan lolos seleksi Kartu Prakerja.

Perlu diketahui, status kepesertaan yang dicabut tidak dapat mengikuti kembali Program Kartu Prakerja.

Baca juga: Kartu Prakerja Dikritik, Sri Mulyani: Saya Bingung, Dikasih Ilmu Kok Enggak Mau...

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com