Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pertamina Antisipasi Kenaikan Permintaan BBM dan Elpiji Selama Ramadhan dan Idul Fitri

Kompas.com - 27/04/2021, 10:19 WIB
Yohana Artha Uly,
Ambaranie Nadia Kemala Movanita

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Pertamina (Persero) memastikan ketersediaan pasokan energi bagi masyarakat di seluruh Indonesia sepanjang bulan Ramadhan hingga Lebaran nanti.

Perseroan telah membentuk Satuan Tugas Ramadhan dan Idul Fitri (Satgas RAFI) tahun 2021 yang mulai bertugas pada 26 April 2021 hingga 31 Mei 2021.

SVP Corporate Communication & Investor Relations Pertamina Agus Suprijanto mengatakan, meskipun pemerintah memberlakukan larangan mudik, tetapi Pertamina tetap mengantisipasi potensi lonjakan konsumsi energi, baik BBM maupun elpiji.

Baca juga: Pertamina Buka Banyak Lowongan Kerja Magang, Dapat Uang Saku Per Bulan

Untuk gasoline, Pertamina mengantisipasi kenaikan hingga 8 persen dari rerata normal sebesar 84.00 kilo liter (KL) per hari.

Lalu, prediksi kenaikan tipis terjadi pada gasoil yakni 2 persen dari rerata normal yang sebesar 38.000 KL per hari.

Selain itu, konsumsi elpiji diprediksi naik mencapai 5,4 persen dari kondisi normal sebesar 25.000 metrik ton per hari.

"Berbeda dengan produk lainnya, untuk Avtur diperkirakan turun 3,8 persen dari rerata normal sebesar 6.000 KL per hari," ujar Agus dalam keterangan resminya, Selasa (27/4/2021).

Selama periode Satgas RAFI 2021, lanjutnya, Pertamina menyiagakan sebanyak 114 terminal BBM, 7.469 Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU), 23 terminal elpiji, dan 667 Stasiun Pengisian Bahan Bakar Elpiji (SPBBE).

Baca juga: 6 Tips Hemat Belanja Online Selama Ramadhan Biar Tetap Bisa Nabung

Selain itu, terdapat 4.972 agen elpiji dengan 223.322 outlet di seluruh Indonesia.

Sedangkan dalam melayani angkutan udara, Pertamina juga menyiagakan 68 Depot Pengisian Pesawat Udara (DPPU).

“Satgas RAFI 2021 juga akan tetap menyiapkan layanan tambahan seperti mobil tangki stand by, Pertashop, Motorist, Mobile Dispenser, dan Agen Siaga,” jelas Agus.

Agus menambahkan, tahun ini adalah kedua kalinya Satgas RAFI bekerja dalam situasi pandemi Covid-19.

Pertamina memastikan tetap akan menjalankan protokol kesehatan secara ketat di seluruh lini suplai point hingga outlet BBM dan elpiji sesuai dengan standar pelayanan yang telah ditetapkan.

Baca juga: Agar THR Tidak Cepat Habis, Simak Tips Atur Keuangan Saat Ramadhan dan Lebaran

"Kami berkomitmen melayani kebutuhan energi, agar masyarakat dapat menikmati Ramadhan dan Idul Fitri dengan tenang. Untuk itu, Pertamina membentuk Tim Satgas Pengendalian dan Pemantauan Kelancaran Penyaluran BBM, Avtur, dan elpiji yang bekerja di seluruh wilayah Tanah Air,” ungkap dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kemenhub Fasilitasi Pemulangan Jenazah ABK Indonesia yang Tenggelam di Perairan Jepang

Kemenhub Fasilitasi Pemulangan Jenazah ABK Indonesia yang Tenggelam di Perairan Jepang

Whats New
Apa Pengaruh Kebijakan The Fed terhadap Indonesia?

Apa Pengaruh Kebijakan The Fed terhadap Indonesia?

Whats New
Gandeng Telkom Indonesia, LKPP Resmi Rilis E-Katalog Versi 6

Gandeng Telkom Indonesia, LKPP Resmi Rilis E-Katalog Versi 6

Whats New
Ekonomi China Diprediksi Menguat pada Maret 2024, tetapi...

Ekonomi China Diprediksi Menguat pada Maret 2024, tetapi...

Whats New
Berbagi Saat Ramadhan, Mandiri Group Berikan Santunan untuk 57.000 Anak Yatim dan Duafa

Berbagi Saat Ramadhan, Mandiri Group Berikan Santunan untuk 57.000 Anak Yatim dan Duafa

Whats New
Tarif Promo LRT Jabodebek Diperpanjang Sampai Mei, DJKA Ungkap Alasannya

Tarif Promo LRT Jabodebek Diperpanjang Sampai Mei, DJKA Ungkap Alasannya

Whats New
Bisnis Pakaian Bekas Impor Marak Lagi, Mendag Zulhas Mau Selidiki

Bisnis Pakaian Bekas Impor Marak Lagi, Mendag Zulhas Mau Selidiki

Whats New
Cara Reaktivasi Penerima Bantuan Iuran BPJS Kesehatan

Cara Reaktivasi Penerima Bantuan Iuran BPJS Kesehatan

Work Smart
Kehabisan Tiket Kereta Api? Coba Fitur Ini

Kehabisan Tiket Kereta Api? Coba Fitur Ini

Whats New
Badan Bank Tanah Siapkan Lahan 1.873 Hektar untuk Reforma Agraria

Badan Bank Tanah Siapkan Lahan 1.873 Hektar untuk Reforma Agraria

Whats New
Dukung Pembangunan Nasional, Pelindo Terminal Petikemas Setor Rp 1,51 Triliun kepada Negara

Dukung Pembangunan Nasional, Pelindo Terminal Petikemas Setor Rp 1,51 Triliun kepada Negara

Whats New
Komersialisasi Gas di Indonesia Lebih Menantang Ketimbang Minyak, Ini Penjelasan SKK Migas

Komersialisasi Gas di Indonesia Lebih Menantang Ketimbang Minyak, Ini Penjelasan SKK Migas

Whats New
Mulai Mei 2024, Dana Perkebunan Sawit Rakyat Naik Jadi Rp 60 Juta Per Hektar

Mulai Mei 2024, Dana Perkebunan Sawit Rakyat Naik Jadi Rp 60 Juta Per Hektar

Whats New
KA Argo Bromo Anggrek Pakai Kereta Eksekutif New Generation per 29 Maret

KA Argo Bromo Anggrek Pakai Kereta Eksekutif New Generation per 29 Maret

Whats New
Mudik Lebaran 2024, Bocoran BPJT: Ada Diskon Tarif Tol Maksimal 20 Persen

Mudik Lebaran 2024, Bocoran BPJT: Ada Diskon Tarif Tol Maksimal 20 Persen

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com