Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bitcoin hingga Dogecoin Menguat, Ini 10 Aset Kripto yang Harganya Naik

Kompas.com - 26/05/2021, 17:01 WIB
Rully R. Ramli,
Erlangga Djumena

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pergerakan mayoritas mata uang kripto cenderung menguat pada sesi perdagangan Rabu (26/5/2021) sore hari. Berdasarkan data Coinmarketcap, 10 kripto dengan kapitalisasi pasar terbesar, mengalami kenaikan harga.

Dilansir dari Coinmarketcap pada pukul 15.30 WIB, harga kripto dengan kapitalisasi pasar terbesar, Bitcoin menguat 3,9 persen selama 24 jam terakhir ke level 39.982 dollar AS atau setara Rp 571,7 juta (asumsi kurs Rp 14.300).

Kemudian, harga Ethereum juga terkerek naik 8,62 persen ke level 2.836 dollar AS atau setara Rp 40,5 juta.

Baca juga: Geramnya Investor Kripto terhadap Elon Musk

Penguatan juga dialami oleh kripto jenis XRP, yakni sebesar 3,49 persen ke level 1,03 persen atau setara Rp 14.729.

Selanjutnya, kripto jenis Cardano mengalami kenaikan sebesar 11,42 persen ke level 1,75 dollar AS atau setara Rp 25.025.

Lalu, Stellar menguat 0,63 persen ke level 0,45 dollar AS atau setara Rp 6.435.

Kripto yang belakangan tengah ramai dibicarakan, Dogecoin, juga menguat sebesar 1,35 persen ke level 0,35 dollar AS atau setara Rp 5.005.

Selanjutnya, Chainlink mengalami kenaikan sebesar 20,9 persen ke level 31,35 dollar AS atau setara Rp 448.305.

Lalu, Uniswap turut menguat sebesar 10,36 persen ke level 26,99 dollar AS atau setara Rp 385.957.

Kripto jenis Bitcoin Cash mengalami kenaikan sebesar 4,61 persen ke level 763,5 dollar AS atau setara Rp 10,9 juta.

Terakhir, Litecoin menguat sebesar 6,57 persen ke level 197,9 dollar AS atau setara Rp 2,9 juta.

Baca juga: Aset Kripto di Ambang Bubble, Mengapa Bisa Terjadi dan Apa Sebabnya?

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com