Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Reksa Dana dengan Kinerja Terbaik dalam Sepekan Terakhir

Kompas.com - 29/06/2021, 11:27 WIB
Yoga Sukmana

Editor

Sumber

JAKARTA, KOMPAS.com - Kinerja Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dalam sepekan kemarin berhasil berbalik arah dan kembali berada di area hijau, Dalam kurun waktu tersebut, tercatat, IHSG naik 0,25 persen,

Namun, kinerja positif IHSG tidak serta merta membuat kinerja reksa dana berbasis saham ikut membukukan kinerja positif. Berdasarkan dari laporan Infovesta Utama yang dikeluarkan, Senin (28/6/2021) reksa dana saham turun 0,10 persen dan reksa dana campuran terkoreksi 0,13 persen.

Sama halnya dengan IHSG, pasar obligasi juga berhasil membukukan kinerja positif setelah Indeks Infovesta Government Bond naik tipis 0,04 persen dan Infovesta Corporate Bond naik 0,10 persen.

Baca juga: Harga Bitcoin Hari Ini Melemah Tipis, Aset Kripto Lain Menguat

Nyatanya, kinerja positif indeks obligasi tak membuat kinerja reksa dana pendapatan tetap ikut naik. Tercatat, reksa dana pendapatan tetap membukukan koreksi tipis 0,1 persen dalam sepekan terakhir.

Sementara reksadana pasar uang tercatat berhasil mencatatkan kenaikan 0,11 persen. Sehingga menjadi satu-satunya reksa dana dengan kinerja positif pada seminggu yang lalu.

Berikut masing-masing reksa dana yang memiliki return tertinggi secara month to date hingga 25 Juni 2021. Reksa dana saham dengan return tertinggi dipegang oleh Reksa dana Treasure Saham Mantap sebesar 52,78 persen.

Lalu reksa dana campuran yang tertinggi dipegang oleh Jarvis Balanced Fund dengan tumbuh sebesar 14,57 persen.

Sementara untuk reksa dana pendapatan tetap, return tertinggi dipegang oleh Mega Dana Pendapatan Tetap sebesar 2,84 persen. Lalu untuk reksa dana pasar uang, Majoris Pasar Uang Indonesia jadi yang tertinggi dengan return sebesar 0,48 persen.

Berikutnya, reksa dana indeks & ETF yang memiliki return tertinggi adalah Avrist ETF Fixed Rate Bond I sebesar 1,44 persen. Kemudian, return reksa dana pendapatan tetap USD dipegang oleh Ashmore Dana USD Fixed Income sebesar 1,88 persen.

Baca juga: Seleksi CPNS dan PPPK 2021 Diumumkan Siang Ini, Siapkan Berkas dan Simak Syaratnya

Artikel ini telah tayang di Kontan.co.id dengan judul: Reksadana pasar uang jadi reksadana dengan kinerja terbaik pada sepekan terakhir

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com