Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Analis Junior Salah Satu Bank di Wall Street Ini Digaji Rp 1,5 Miliar

Kompas.com - 30/06/2021, 17:00 WIB
Mutia Fauzia

Penulis

Sumber CNN


JAKARTA, KOMPAS.com - Perusahaan perbankan yang bergerak di bidang investasi, JPMorgan Chase (JPM) menaikkan gaji analis tahun pertama menjadi 100.000 dollar AS atau sekitar Rp 14,5 miliar (kurs Rp 14.500).

Dilansir dari CNN, Rabu (30/6/2021), sumber CNN menyebutkan, sebelumnya, gaji pegawai bank dengan posisi analis tahun pertama di JPMorgan Chase sekitar 85.000 dollar AS.
Kenaikan gaji tersebut berlaku mulai 1 Juli 2021 mendatang.

Dengan demikian, maka milenial dan gen Z yang bekerja di JPMogran Chase bisa mendapatkan gaji enam digit dollar AS begitu lulus dari perguruan tinggi.

Baca juga: Bankir Goldman Sachs Keluhkan Jam Kerja yang Capai 95 Jam dalam Sepekan

Selain itu, JPMorgan juga diketahui menaikkan gaji untuk analis tahun kedua menjadi 105.000 dollar AS dari yang sebelumnya 90.000 dollar AS, serta analis tahun ketika dari 95.000 dollar AS menjadi 100.000 dollar AS.

Namun demikian, pihak JPMorgan enggan memberikan komentar terkait pemberitaan CNN tersebut.

CNN mengatakan, kenaikan gaji pegawai bank tersebut menjadikan JPMogran sebagai bank yang memberikan keuntungan paling besar bagi analis junior. Langkah JPMorgan tersebut diambil lantaran persaingan untuk mendapatkan tenaga kerja berkualitas kian ketat di Wall Street dan Silicon Valley.

Pasalnya, banyak perusahaan teknologi kini menawarkan fleksibilitas sekaligus sistem kerja jarak jauh yang menggiurkan bagi para pencari kerja.

Managing Director Johnson Associates Alan Johnson mengatakan, langkah untuk menaikkan gaji pegawai bank JPMorgan tersebut merupakan tanda iklim usaha yang sehat dan pasar tenaga kerja dengan persaingan yang kian ketat.

Baca juga: Ini Daftar Gaji UMR Tertinggi di Indonesia Tahun 2021

Untuk diketahui, kultur bekerja perbankan Wall Street kini tengah diawasi secara ketat. Sebab, beberapa waktu lalu, beberapa junior analis di Goldman Sachs membagikan cerita mengerikan mengenai waktu kerja mereka yang mencapai 95 jam dalam sehari. Mereka pun mengaku hanya tidur sekitar 5 jam dalam sehari.

Hal itu membuat Goldman Sachs untuk meningkatkan jumlah bankir junior agar para pegawainya bisa benar-benar libur di hari Sabtu.

Di sisi lain, banyak pelaku usaha yang kini kian kesulitan mencari pegawai, terutama pegawai berupah rendah seiring dengan meredanya pandemi di Amerika Serikat.

Data pemerintah setempat menunjukkan, sebanyak 9,3 juta lowongan kerja dibuka pada bulan April lalu.

Sebelumnya, Bank of America juga sempat mengumumkan meningkatkan upah minimum per jam untuk pegawai mereka di Amerika Serikat menjadi 25 dollar AS per tahun 2025.

Baca juga: Total Gaji Komisaris Astra International Mencapai Rp 1,8 Miliar

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber CNN
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Gandeng Telkom Indonesia, LKPP Resmi Rilis E-Katalog Versi 6

Gandeng Telkom Indonesia, LKPP Resmi Rilis E-Katalog Versi 6

Whats New
Ekonomi China Diprediksi Menguat pada Maret 2024, tetapi...

Ekonomi China Diprediksi Menguat pada Maret 2024, tetapi...

Whats New
Berbagi Saat Ramadhan, Mandiri Group Berikan Santunan untuk 57.000 Anak Yatim dan Duafa

Berbagi Saat Ramadhan, Mandiri Group Berikan Santunan untuk 57.000 Anak Yatim dan Duafa

Whats New
Tarif Promo LRT Jabodebek Diperpanjang Sampai Mei, DJKA Ungkap Alasannya

Tarif Promo LRT Jabodebek Diperpanjang Sampai Mei, DJKA Ungkap Alasannya

Whats New
Bisnis Pakaian Bekas Impor Marak Lagi, Mendag Zulhas Mau Selidiki

Bisnis Pakaian Bekas Impor Marak Lagi, Mendag Zulhas Mau Selidiki

Whats New
Cara Reaktivasi Penerima Bantuan Iuran BPJS Kesehatan

Cara Reaktivasi Penerima Bantuan Iuran BPJS Kesehatan

Work Smart
Kehabisan Tiket Kereta Api? Coba Fitur Ini

Kehabisan Tiket Kereta Api? Coba Fitur Ini

Whats New
Badan Bank Tanah Siapkan Lahan 1.873 Hektar untuk Reforma Agraria

Badan Bank Tanah Siapkan Lahan 1.873 Hektar untuk Reforma Agraria

Whats New
Dukung Pembangunan Nasional, Pelindo Terminal Petikemas Setor Rp 1,51 Triliun kepada Negara

Dukung Pembangunan Nasional, Pelindo Terminal Petikemas Setor Rp 1,51 Triliun kepada Negara

Whats New
Komersialisasi Gas di Indonesia Lebih Menantang Ketimbang Minyak, Ini Penjelasan SKK Migas

Komersialisasi Gas di Indonesia Lebih Menantang Ketimbang Minyak, Ini Penjelasan SKK Migas

Whats New
Mulai Mei 2024, Dana Perkebunan Sawit Rakyat Naik Jadi Rp 60 Juta Per Hektar

Mulai Mei 2024, Dana Perkebunan Sawit Rakyat Naik Jadi Rp 60 Juta Per Hektar

Whats New
KA Argo Bromo Anggrek Pakai Kereta Eksekutif New Generation per 29 Maret

KA Argo Bromo Anggrek Pakai Kereta Eksekutif New Generation per 29 Maret

Whats New
Mudik Lebaran 2024, Bocoran BPJT: Ada Diskon Tarif Tol Maksimal 20 Persen

Mudik Lebaran 2024, Bocoran BPJT: Ada Diskon Tarif Tol Maksimal 20 Persen

Whats New
Jumlah Investor Kripto RI Capai 19 Juta, Pasar Kripto Nasional Dinilai Semakin Matang

Jumlah Investor Kripto RI Capai 19 Juta, Pasar Kripto Nasional Dinilai Semakin Matang

Whats New
Libur Lebaran, Injourney Proyeksi Jumlah Penumpang Pesawat Capai 7,9 Juta Orang

Libur Lebaran, Injourney Proyeksi Jumlah Penumpang Pesawat Capai 7,9 Juta Orang

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com