Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
KILAS

Bantu TKM di Papua, Kemenaker Serahkan Rp 40 Juta untuk Setiap Kelompok Usaha

Kompas.com - 15/10/2021, 19:44 WIB
Inang Sh ,
A P Sari

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Direktur Bina Perluasan dan Kesempatan Kerja Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) I Nyoman Darmanta mengatakan, Covid-19 berdampak besar terhadap banyak aspek kehidupan masyarakat, salah satunya sektor industri dan tenaga kerja.

Untuk itu, Kemenaker menyerahkan paket bantuan bagi puluhan kelompok usaha wilayah Papua dan Papua Barat, di Expo Tenaga Kerja Mandiri (TKM) di Mersik Telaga Maya, Kabupaten Jayapura, Papua, Jumat (15/10/2021).

Adapun paket bantuan yang diserahkan berupa uang senilai Rp 40 juta untuk setiap kelompok. Bantuan ini diharapkan dapat membantu para pelaku usaha mengatasi dampak pandemi.

Darmanta menyebutkan, Kemenaker saat ini bahkan tengah melakukan perluasan kesempatan kerja untuk banyak pihak.

Baca juga: 2 Cara Kemenaker Turunkan Angka Kemiskinan Ekstrem

"Beberapa programnya, antara lain TKM, tenaga kerja sukarela (TKS), hingga padat karya," terang dia melalui keterangan tertulis resminya, Jumat.

Lebih lanjut, Darmanta menyebutkan, Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah berharap bantuan pemerintah tersebut dapat membuat masyarakat di Papua bertahan melewati pandemi Covid-19.

"Kemenaker juga berharap para penerima manfaat dapat memperluas kesempatan kerja, sehingga meningkatkan kesejahteraan masyarakat setempat," harapnya.

Sebagai informasi, Expo TKM diikuti secara simbolik oleh 20 kelompok usaha. Mereka menampilkan produk atau usaha yang berhasil diwujudkan melalui bantuan program TKM 2020 yang diterima.

Baca juga: Kemenaker Ajak Buruh dan Pengusaha Bahas Perluasan BSU, JHT, dan Pengupahan

Kelompok tersebut terdiri dari berbagai jenis usaha, di antaranya reseller kayu olahan, peternakan dan pengolahan ikan lele, sablon pakaian, aneka makanan, hingga pakaian jadi.

Pada kesempatan itu, Ida bahkan sempat melihat-lihat berbagai usaha masyarakat Papua yang dipamerkan.

Selain itu, Expo TKM itu juga menjadi sarana interaksi masyarakat dengan berbagai pemangku kepentingan untuk mendapatkan saran, masukan, serta dukungan dalam menyukseskan program perluasan kesempatan kerja di lingkungan Kemenaker.

Kegiatan tersebut juga untuk mengukur tingkat keberhasilan dan menemukan hambatan dalam pelaksanaan program perluasan kesempatan kerja.

Pada 2020, Kemenaker menyerahkan bantuan sebanyak 61 paket bagi TKM Pemula, dengan rincian Jayapura sebanyak 19 paket, Kota Jayapura 17 paket, Mappi 14 paket, Merauke 10 paket, dan Sarmi satu paket.

Baca juga: Kemenaker: Puncak Bonus Demografi Angkatan Kerja Bakal Diisi Generasi Muda

Bantuan untuk TKM Lanjutan pada 2021 diberikan sebanyak 25 paket dan TKM Pemula atau Mikro sebanyak 11 paket, sehingga totalnya 36 paket.

Rinciannya adalah Jayapura 12 paket, Kabupaten Keerom satu paket, Kabupaten Merauke tiga paket, Kabupaten Sorong empat paket, Kabupaten Jayapura tiga paket, dan Kota Sorong dua paket.

Sementara itu, TKM Pemula Jayapura mendapatkan bantuan sebanyak sembilan paket dan Sorong satu paket.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

IHSG Ditutup Naik 63 Poin, Rupiah Menguat di Bawah Level 16.200

IHSG Ditutup Naik 63 Poin, Rupiah Menguat di Bawah Level 16.200

Whats New
Jam Operasional Pegadaian Senin-Kamis, Jumat, dan Sabtu Terbaru

Jam Operasional Pegadaian Senin-Kamis, Jumat, dan Sabtu Terbaru

Whats New
Bos BI Optimistis Rupiah Bakal Kembali di Bawah Rp 16.000 Per Dollar AS

Bos BI Optimistis Rupiah Bakal Kembali di Bawah Rp 16.000 Per Dollar AS

Whats New
Mendag Ungkap Penyebab Harga Bawang Merah Tembus Rp 80.000 Per Kilogram

Mendag Ungkap Penyebab Harga Bawang Merah Tembus Rp 80.000 Per Kilogram

Whats New
Hadapi Tantangan Perubahan Iklim, Kementan Gencarkan Pompanisasi hingga Percepat Tanam Padi

Hadapi Tantangan Perubahan Iklim, Kementan Gencarkan Pompanisasi hingga Percepat Tanam Padi

Whats New
Panen Ganda Kelapa Sawit dan Padi Gogo, Program PSR dan Kesatria Untungkan Petani

Panen Ganda Kelapa Sawit dan Padi Gogo, Program PSR dan Kesatria Untungkan Petani

Whats New
Alasan BI Menaikkan Suku Bunga Acuan Jadi 6,25 Persen

Alasan BI Menaikkan Suku Bunga Acuan Jadi 6,25 Persen

Whats New
Cara dan Syarat Gadai Sertifikat Rumah di Pegadaian

Cara dan Syarat Gadai Sertifikat Rumah di Pegadaian

Earn Smart
Cara dan Syarat Gadai HP di Pegadaian, Plus Bunga dan Biaya Adminnya

Cara dan Syarat Gadai HP di Pegadaian, Plus Bunga dan Biaya Adminnya

Earn Smart
Peringati Hari Konsumen Nasional, Mendag Ingatkan Pengusaha Jangan Curang jika Mau Maju

Peringati Hari Konsumen Nasional, Mendag Ingatkan Pengusaha Jangan Curang jika Mau Maju

Whats New
United Tractors Bagi Dividen Rp 8,2 Triliun, Simak Jadwalnya

United Tractors Bagi Dividen Rp 8,2 Triliun, Simak Jadwalnya

Whats New
Kunjungan ke Indonesia, Tim Bola Voli Red Sparks Eksplor Jakarta bersama Bank DKI dan JXB

Kunjungan ke Indonesia, Tim Bola Voli Red Sparks Eksplor Jakarta bersama Bank DKI dan JXB

Whats New
Suku Bunga Acuan Naik Jadi 6,25 Persen, Bos BI: Untuk Memperkuat Stabilitas Rupiah

Suku Bunga Acuan Naik Jadi 6,25 Persen, Bos BI: Untuk Memperkuat Stabilitas Rupiah

Whats New
KEJU Bakal Tebar Dividen, Ini Besarannya

KEJU Bakal Tebar Dividen, Ini Besarannya

Earn Smart
Program Gas Murah Dinilai ‘Jadi Beban’ Pemerintah di Tengah Konflik Geopolitik

Program Gas Murah Dinilai ‘Jadi Beban’ Pemerintah di Tengah Konflik Geopolitik

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com