Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menko Airlangga: Kasus Covid-19 Turun, Cuma 1 Per 100.000 Penduduk

Kompas.com - 16/11/2021, 08:06 WIB
Fika Nurul Ulya,
Erlangga Djumena

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto melaporkan, kasus Covid-19 di Indonesia sudah menurun. Per tanggal 14 November 2021, kasus aktif hanya mencapai 9.018 kasus.

"Dapat dilaporkan bahwa secara keseluruhan kasus aktif di Indonesia per 14 November 2021 ada 9.018 kasus dan ini sudah turun dibanding puncaknya yang 24 Juli lalu," kata Airlangga dalam konferensi pers PPKM, Senin (15/11/2021).

Mantan Menteri Perindustrian ini menjelaskan, reproduksi rate di seluruh provinsi berada di bawah angka 1 per 100.000 penduduk. Di Kalimantan misalnya, reproduksi rate hanya 0,98.

Baca juga: Luhut: Kasus Positif Covid-19 pada Sepekan Terakhir di Jawa-Bali Mulai Naik

Begitu pula Sumatera hanya 0,96, Maluku di angka 1, Papua hanya 0,98, Nusa Tenggara sebesar 0,98, Sulawesi sebesar 0,95, Jawa sebesar 0,95, dan Bali sebesar 0,98.

Dibanding negara tetangga lain, Airlangga mengungkapkan kasus Covid-19 di Indonesia lebih baik.

Kasus aktif di Thailand mencapai 89 per 100.000 penduduk, Singapura 454 kasus per 100.000 penduduk, Malaysia 127 per 100.000 penduduk, dan Australia 51 kasus per 100.000 penduduk.

"Kalau kita lihat dibanding negara lain posisi kita lebih baik, seperti misalnya per 100.000 penduduk Indonesia hanya 1 (kasus)," beber dia.

Sementara khusus di luar Jawa-Bali, kasus aktif per 14 November mencapai 4.339 kasus atau 0,31 persen dari kasus nasional. Dibanding puncaknya pada 6 Agustus 2021 lalu, angkanya sudah menurun sebesar 98 persen.

Proporsi kasus harian di luar Jawa - Bali ini mencapai 39,9 persen dari total kasus nasional

"Dari segi level asesmen, untuk per provinsi di level 4 tidak ada, di level 3 ada beberapa provinsi, ada 25 provinsi di level 2, dan 2 provinsi di level 1," pungkas Airlangga.

Baca juga: Pemerintah Bakal Larang Perayaan Tahun Baru, Luhut: Saya Mengajak Semuanya Tak Egois

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com