Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kembangkan Wirausaha Muda, Ini yang Dilakukan Bank Mandiri

Kompas.com - 29/11/2021, 06:11 WIB
Rully R. Ramli,
Erlangga Djumena

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Bank Mandiri (Persero) Tbk terus berupaya mendukung pertumbuhan wirausaha muda, guna mendongkrak perekenomian Indonesia melalui gelaran Wirausaha Muda Mandiri (WMM).

Direktur Hubungan Kelembagaan Bank Mandiri Rohan Hafas mengatakan, sejak 2007, WMM melahirkan lebih dari 50.000 wirausahawan muda yang telah memberikan dampak langsung ke masyarakat dengan membuka lapangan pekerjaan.

"Inilah yang menyemangati kami untuk konsisten mengembangkan wirausaha muda Indonesia," kata dia, dalam keterangannya, Minggu (28/11/2021).

Baca juga: Bank Mandiri Taspen Beri Fasilitas Kredit ke Dosen dan Pegawai UGM

Rohan menambahkan, dukungan pertumbuhan itu tidak hanya berhenti pada tahapan kompetisi, namun berlanjut pada tahap pendampingan, pengembangan usaha, dan juga promosi usaha para finalis WMM.

"Kami juga mengikutsertakan finalis dan juara WMM di event-event promosi nasional dan lokal yang didukung oleh Bank Mandiri agar mereka dapat memperkenalkan produk mereka ke pasar, sehingga bisa menjadi nilai tambah dalam pengembangan bisnis mereka” ujarnya.

Dalam gelaran WMM 2021, Bank Mandiri mengumumkan 3 jawara wirausaha muda, yakni juara pertama Aminudi, pengusaha pakan ternak dari sampah organik dengan nama usaha Biomagg dari Depok.

Sedangkan Syukriyatun Niamah, penyedia furniture berbahan dasar material daur ulang plastik dengan nama usaha Robries asal Surabaya menjadi juara 2 dan Alamsyah, penyedia sistem pelacakan mobil dan aset bergerak lainnya secara online dengan brand Fox Logger asal Jakarta menjadi juara 3.

"Harapannya, kedepan WMM dapat menjadi wadah ekosistem pelaku usaha kreatif sekaligus inspirasi bagi generasi muda untuk menjadi wirausahwan inovatif, kreatif, dan solutif yang akan mengambil peranan penting dalam kebangkitan ekonomi nasional," ujar Rohan.

Salah satu inisiatif yang akan dikembangkan untuk merealisasikan keinginan itu, tambah Rohan, adalah mengoptimalkan jejaring finalis dan pemenang WMM periode sebelumnya.

“Kami telah membentuk Forum WMM yang akan berfungsi sebagai ajang silaturahim, sharing tips dan trik dalam menciptakan peluang usaha, konsultasi dan advisory pengembangan usaha, serta dukungan promosi dan pemasaran," ucap Rohan.

Baca juga: Bank Mandiri Telah Salurkan KUR Rp 31,75 Triliun, Sektor Usaha ini Terima Kredit Paling Banyak

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Satgas Pasti Temukan 100 Penipuan Bermodus Duplikasi Lembaga Keuangan

Satgas Pasti Temukan 100 Penipuan Bermodus Duplikasi Lembaga Keuangan

Whats New
Erick Thohir Minta BUMN Optimalisasi Pembelian Dollar AS, Ini Kata Menko Airlangga

Erick Thohir Minta BUMN Optimalisasi Pembelian Dollar AS, Ini Kata Menko Airlangga

Whats New
Pelemahan Rupiah Bakal Berdampak pada Harga Barang Impor sampai Beras

Pelemahan Rupiah Bakal Berdampak pada Harga Barang Impor sampai Beras

Whats New
Apa Mata Uang Brunei Darussalam dan Nilai Tukarnya ke Rupiah?

Apa Mata Uang Brunei Darussalam dan Nilai Tukarnya ke Rupiah?

Whats New
Posko Ditutup, Kemenaker Catat 965 Perusahaan Tunggak Bayar THR 2024

Posko Ditutup, Kemenaker Catat 965 Perusahaan Tunggak Bayar THR 2024

Whats New
Antisipasi El Nino, Kementan Dorong 4 Kabupaten Ini Percepatan Tanam Padi

Antisipasi El Nino, Kementan Dorong 4 Kabupaten Ini Percepatan Tanam Padi

Whats New
Laba RMKE Cetak Laba Bersih Rp 302,8 Miliar pada 2023

Laba RMKE Cetak Laba Bersih Rp 302,8 Miliar pada 2023

Whats New
Perputaran Uang Judi Online di RI sampai Rp 327 Triliun Setahun

Perputaran Uang Judi Online di RI sampai Rp 327 Triliun Setahun

Whats New
Bapanas Pastikan Konflik Israel-Iran Tak Pengaruhi Masuknya Komoditas Pangan yang Rutin Diimpor

Bapanas Pastikan Konflik Israel-Iran Tak Pengaruhi Masuknya Komoditas Pangan yang Rutin Diimpor

Whats New
Pasca Akuisisi BPR, KoinWorks Fokus Inovasi dan Efisiensi Tahun Ini

Pasca Akuisisi BPR, KoinWorks Fokus Inovasi dan Efisiensi Tahun Ini

Whats New
Lion Air Bantah 2 Pegawai yang Ditangkap Menyelundupkan Narkoba Merupakan Pegawainya

Lion Air Bantah 2 Pegawai yang Ditangkap Menyelundupkan Narkoba Merupakan Pegawainya

Whats New
Indofarma Akui Belum Bayar Gaji Karyawan Periode Maret 2024, Mengapa?

Indofarma Akui Belum Bayar Gaji Karyawan Periode Maret 2024, Mengapa?

Whats New
Pesetujuan KPR BSI Kini Hanya Butuh Waktu Satu Hari

Pesetujuan KPR BSI Kini Hanya Butuh Waktu Satu Hari

Spend Smart
Bank Sentral Inggris Diprediksi Pangkas Suku Bunga pada Mei 2024

Bank Sentral Inggris Diprediksi Pangkas Suku Bunga pada Mei 2024

Whats New
Cara Membuat Kartu ATM BCA Berfitur Contactless

Cara Membuat Kartu ATM BCA Berfitur Contactless

Work Smart
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com