Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pengertian Ekonomi Kreatif dan Hubungannya dengan Industri Kreatif

Kompas.com - 30/12/2021, 08:23 WIB
Isna Rifka Sri Rahayu,
Muhammad Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Jelaskan pengertian ekonomi kreatif adalah sebuah industri yang didasarkan pada kegiatan dan ide kreatif dalam proses penciptaan suatu produk barang atau jasa. Lantas bagaimana hubungan antara ekonomi kreatif dan industri kreatif?

Mengutip situs Kominfo, jelaskan pengertian ekonomi kreatif adalah belakangan tumbuh pesat di Indonesia. Hal ini terlihat pada pertumbuhan ekonomi kreatif adalah sekitar 5,7 persen setiap tahunnya.

Angka ini di atas pertumbuhan ekonomi pada sektor listrik, gas, dan air bersih, pertambangan dan penggalian, pertanian, peternakan, kehutanan, perikanan, jasa-jasa, dan industri pengolahan.

Pertumbuhan ekonomi kreatif diperkirakan masih akan terus bertambah sehingga pemerintah yakin akan masa depan ekonomi kreatif dan membentuk Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) supaya ekonomi kreatif bisa tumbuh dengan baik.

 Baca juga: Pasar Monopoli: Pengertian, Ciri-Ciri, dan Contoh di Indonesia

Lantas apa jawaban dari pertanyaan jelaskan pengertian ekonomi kreatif adalah sebuah industri yang didasarkan pada? Lalu bagaimana hubungan antara ekonomi kreatif dan industri kreatif? Simak penjelasan di bawah ini.

Jelaskan pengertian ekonomi kreatif

Jelaskan pengertian ekonomi kreatif adalah kegiatan ekonomi yang sebagian besar pelakunya menghabiskan waktu untuk menghasilkan ide. Sebab, pengertian ekonomi kreatif adalah sebuah industri yang didasarkan pada kreativitas.

Berdasarkan buku Cetak Biru Pengembangan Ekonomi Kreatif Nasional 2009-2015, ekonomi kreatif adalah era baru ekonomi yang mengintensifkan informasi dan kreativitas dengan mengandalkan ide dan pengetahuan dari sumber daya manusia sebagai faktor produksi utama dalam kegiatan ekonominya.

Sektor ekonomi kreatif adalah sebuah industri yang didasarkan pada seni, budaya, bisnis, juga teknologi. Oleh karenanya, ekonomi kreatif berkembang pesat seiring perkembangan teknologi.

Baca juga: Apa Kelebihan Pasar Monopoli?

Menurut Kemenparekraf, subsektor ekonomi kreatif adalah pengembang permainan, seni kriya, desain interior, musik, seni rupa, desain produk, fashion, kuliner, film, animasi, video, fotografi, desain komunikasi visual, televisi, radio, arsitektur, periklanan, seni pertunjukan, penerbitan, dan aplikasi.

Produk ekonomi kreatif adalah kerajinan kerang yang dijual di salah satu toko cendera mata di Situbondo.DOK. Kemenparekraf Produk ekonomi kreatif adalah kerajinan kerang yang dijual di salah satu toko cendera mata di Situbondo.

Mengutip situs Rasmussen University, dilihat dari perspektif keuangan murni, ekonomi kreatif adalah pendorong besar pasar kerja di Amerika Serikat.

Bahkan ekonomi kreatif dikatakan berkontribusi lebih banyak pada ekonomi nasional AS daripada industri konstruksi, pertambangan, utilitas, asuransi, akomodasi, dan layanan makanan.

Ekonomi kreatif adalah sebuah industri yang didasarkan pada budaya dan menjadi bagian penting untuk menjaga agar budaya tetap hidup. Sebab, museum, lokasi bersejarah, dan acara seni berperan dalam mempertahankan identitas budaya suatu negara atau daerah.

Karya kreatif memiliki daya tarik universal karena bisa diterima siapapun serta dapat menjadi jembatan untuk membangun kepercayaan, pemahaman, dan penerimaan lintas budaya.

Baca juga: Pengertian Sistem Ekonomi Campuran dan Sejarahnya

Jika sudah memahami jawaban dari pertanyaan jelaskan pengertian ekonomi kreatif adalah sebuah industri yang didasarkan pada ide kreatif. Lalu bagaimana hubungan antara ekonomi kreatif dan industri kreatif?

Bagaimana hubungan antara ekonomi kreatif dan industri kreatif?DOK. SHUTTERSTOCK Bagaimana hubungan antara ekonomi kreatif dan industri kreatif?

Apa itu industri kreatif?

Menurut Departemen Perdagangan Indonesia, industri kreatif adalah industri yang memanfaatkan kreativitas, keterampilan, dan bakat individu untuk menciptakan kesejahteraan serta lapangan pekerjaan melalui penciptaan dan pemanfaatan daya kreasi dan daya cipta individu tersebut.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com