Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tentara Ukraina Dapat Sumbangan Dana Rp 5,72 Miliar Berbentuk Bitcoin

Kompas.com - 25/02/2022, 13:30 WIB
Fika Nurul Ulya,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Tentara Ukraina mendapat sumbangan Bitcoin senilai 400.000 dollar AS atau setara dengan Rp 5,72 miliar (kurs Rp 14.300 per dollar AS).

Sumbangan itu melonjak setelah Moskow melancarkan serangan besar-besaran terhadap Ukraina pada Kamis (24/2/2022) waktu setempat.

Dikutip dari CNBC International, Jumat (25/2/2022), sumbangan tersebut didapat hanya dalam waktu 12 jam berdasarkan data baru dari perusahaan analitik blockchain Elliptic.

Bitcoin disumbangkan ke Come Back Alive, sebuah organisasi non-pemerintah Ukraina yang memberikan dukungan kepada angkatan bersenjata.

Baca juga: Bitcoin Diam-diam Digunakan untuk Sumbang Ukraina, Simak Harga Kripto Hari Ini

Sumbangan baru berbentuk mata uang kripto ini melanjutkan tren yang tengah berlangsung selama beberapa minggu terakhir, ketika LSM Ukraina dan kelompok sukarelawan dibanjiri sumbangan untuk mencegah serangan Rusia lebih lanjut.

Para aktivis telah menyebarkan mata uang untuk berbagai tujuan, termasuk melengkapi tentara Ukraina dengan peralatan militer, persediaan medis, dan drone.

Baca juga: Indonesia Malah Diuntungkan dari Perang Rusia–Ukraina? Ini Penjelasannya

Begitu pula untuk mendanai pengembangan aplikasi pengenalan wajah yang dirancang untuk mengidentifikasi apakah seseorang adalah tentara bayaran atau mata-mata Rusia.

“Mata uang kripto semakin banyak digunakan untuk perang crowdfund, dengan persetujuan diam-diam dari pemerintah,” kata Kepala Ilmuwan Elliptic, Tom Robinson, dikutip dari CNBC Internasional, Jumat (25/2/2022).

Baca juga: Joe Biden Cs Tak Balas Invasi Rusia dengan Aksi Militer, Rupiah dan IHSG Hijau Pagi Ini

Bitcoin makin populer gara-gara tembus blokir pembayaran ke Ukraina

Kelompok sukarelawan bisa dibilang sudah lama mendukung militer Ukraina dengan menawarkan sumber daya dan tenaga kerja tambahan.

Ketika Presiden Ukraina pro-Rusia Viktor Yanukovych digulingkan pada tahun 2014, misalnya, para sukarelawan itu mendukung para pengunjuk rasa.

Biasanya, organisasi-organisasi ini menerima dana dari donor swasta melalui transfer bank atau aplikasi pembayaran.

Adapun mata uang kripto seperti bitcoin baru-baru ini semakin populer karena dianggap mampu melewati lembaga keuangan yang memblokir pembayaran ke Ukraina.

Menurut data Elliptic, kelompok sukarelawan dan LSM secara kolektif telah mengumpulkan lebih dari 1 juta dollar Aas dalam mata uang kripto. Sumbangan itu terus bergerak lebih tinggi di tengah serangan dari Rusia.

Baca juga: Uni Eropa Siapkan Sanksi untuk Lemahkan Perekonomian Rusia, Aset Dibekukan hingga Akses Bank Dihentikan

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com