Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gandeng Polri, Ajaib Gelar Sentra Vaksinasi Booster untuk Buruh

Kompas.com - 10/03/2022, 17:13 WIB
Agustinus Rangga Respati,
Yoga Sukmana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Ajaib Sekuritas Asia mengadakan vaksinasi booster dan pembagian bantuan sosial bersama Kepolisian Republik Indonesia (Polri).

Komisaris Utama Ajaib Andi Gani Nena Wea bersama dengan Direktur Utama Ajaib Anderson Sumarli, bersinergi dengan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menggelar Vaksinasi Booster Presisi serentak serta pembagian bantuan sosial kepada buruh.

Lokasi Vaksinasi Booster Presisi secara serentak dan pembagian sembako berpusat di PT Fajar Surya Wisesa Tbk, Bekasi, Jawa Barat.

“Ada 25.000 total dosis vaksin booster dan puluhan ribu paket sembako yang akan diberikan pada buruh. Hal ini dilakukan untuk melindungi karyawan dari penularan Covid-19 dan terus membangkitkan semangat kerja para buruh di masa pandemi," kata Andi Gani pada Rabu (9/3/2022).

Baca juga: Ini Strategi PLN Amankan Pasokan Listrik Saat Gelaran MotoGP Mandalika

Pada pelaksanaan kali ini, Kapolri memberikan paket sembako bagi buruh yang terkena dampak pandemi Covid-19. Sedangkan, Ajaib menyalurkan 10.000 bantuan paket sembako untuk buruh terdampak.

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, didampingi oleh Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Mohammad Fadil Imran, meninjau langsung pelaksanaan vaksinasi dan pembagian sembako untuk ribuan buruh.

Andi Gani yang juga Pimpinan Konfederasi Buruh ASEAN (ATUC) merangkap Komut Ajaib memastikan Vaksinasi Booster Presisi Polri bersinergi dengan ATUC ini akan menyasar di seluruh wilayah industri Indonesia.

Wilayah yang disasar untuk vaksinasi booster ini di antaranya Karawang, DKI Jakarta, dan Tangerang. Di samping itu, Kapolri juga mengaku akan terus menggenjot vaksinasi booster di seluruh Indonesia. Targetnya ada 1,5 juta dosis vaksin yang akan diberikan ke masyarakat.

Sebagai informasi, Ajaib adalah aplikasi investasi reksa dana dan saham secara online. Ajaib memberikan pilihan reksa dana dan platform trading saham secara real-time. Selain itu, Ajaib juga berbagai pelajaran terkait investasi untuk pemula sampai berpengalaman.

Baca juga: Soal Kasus Binomo, PPATK Telusuri Aliran Dana hingga ke British Virgin Island

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kemenhub Fasilitasi Pemulangan Jenazah ABK Indonesia yang Tenggelam di Perairan Jepang

Kemenhub Fasilitasi Pemulangan Jenazah ABK Indonesia yang Tenggelam di Perairan Jepang

Whats New
Apa Pengaruh Kebijakan The Fed terhadap Indonesia?

Apa Pengaruh Kebijakan The Fed terhadap Indonesia?

Whats New
Gandeng Telkom Indonesia, LKPP Resmi Rilis E-Katalog Versi 6

Gandeng Telkom Indonesia, LKPP Resmi Rilis E-Katalog Versi 6

Whats New
Ekonomi China Diprediksi Menguat pada Maret 2024, tetapi...

Ekonomi China Diprediksi Menguat pada Maret 2024, tetapi...

Whats New
Berbagi Saat Ramadhan, Mandiri Group Berikan Santunan untuk 57.000 Anak Yatim dan Duafa

Berbagi Saat Ramadhan, Mandiri Group Berikan Santunan untuk 57.000 Anak Yatim dan Duafa

Whats New
Tarif Promo LRT Jabodebek Diperpanjang Sampai Mei, DJKA Ungkap Alasannya

Tarif Promo LRT Jabodebek Diperpanjang Sampai Mei, DJKA Ungkap Alasannya

Whats New
Bisnis Pakaian Bekas Impor Marak Lagi, Mendag Zulhas Mau Selidiki

Bisnis Pakaian Bekas Impor Marak Lagi, Mendag Zulhas Mau Selidiki

Whats New
Cara Reaktivasi Penerima Bantuan Iuran BPJS Kesehatan

Cara Reaktivasi Penerima Bantuan Iuran BPJS Kesehatan

Work Smart
Kehabisan Tiket Kereta Api? Coba Fitur Ini

Kehabisan Tiket Kereta Api? Coba Fitur Ini

Whats New
Badan Bank Tanah Siapkan Lahan 1.873 Hektar untuk Reforma Agraria

Badan Bank Tanah Siapkan Lahan 1.873 Hektar untuk Reforma Agraria

Whats New
Dukung Pembangunan Nasional, Pelindo Terminal Petikemas Setor Rp 1,51 Triliun kepada Negara

Dukung Pembangunan Nasional, Pelindo Terminal Petikemas Setor Rp 1,51 Triliun kepada Negara

Whats New
Komersialisasi Gas di Indonesia Lebih Menantang Ketimbang Minyak, Ini Penjelasan SKK Migas

Komersialisasi Gas di Indonesia Lebih Menantang Ketimbang Minyak, Ini Penjelasan SKK Migas

Whats New
Mulai Mei 2024, Dana Perkebunan Sawit Rakyat Naik Jadi Rp 60 Juta Per Hektar

Mulai Mei 2024, Dana Perkebunan Sawit Rakyat Naik Jadi Rp 60 Juta Per Hektar

Whats New
KA Argo Bromo Anggrek Pakai Kereta Eksekutif New Generation per 29 Maret

KA Argo Bromo Anggrek Pakai Kereta Eksekutif New Generation per 29 Maret

Whats New
Mudik Lebaran 2024, Bocoran BPJT: Ada Diskon Tarif Tol Maksimal 20 Persen

Mudik Lebaran 2024, Bocoran BPJT: Ada Diskon Tarif Tol Maksimal 20 Persen

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com