Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara dan Syarat Menginap Gratis di Hotel Terapung bagi Penonton MotoGP Mandalika

Kompas.com - 14/03/2022, 13:33 WIB
Isna Rifka Sri Rahayu,
Yoga Sukmana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Pelayaran Nasional Indonesia (Persero) atau Pelni menyiapkan kapal penumpang KM Kelud sebagai hotel terapung untuk akomodasi penonton MotoGP Mandalika 2022.

Hal ini untuk mendukung gelaran MotoGP 2022 di Sirkuit Pertamina Mandalika yang akan berlangsung 18-20 Maret 2022.

Direktur Usaha Angkutan Penumpang PT Pelni Yahya Kuncoro mengatakan, terdapat 1.500 tempat tidur dari total 2.000 tempat tidur di KM Kelud yang disiapkan untuk dijadikan sebagai hotel terapung.

"KM Kelud mendapatkan penugasan dari pemerintah, Kementerian Perhubungan, untuk menambah jumlah kamar hotel di Mandalika, Lombok. Dalam penugasan ini, kami juga bekerjasama dengan Pemda NTB serta pihak-pihak lain yang mendukung gelaran Moto GP 2022," ujarnya dalam keterangan tertulis, dikutip Senin (14/3/2022).

Baca juga: Intip Kualitas Aspal Baru Sirkuit Mandalika untuk Ajang MotoGP 2022

KM. Kelud merupakan kapal penumpang tipe 2.000 pax yang dapat menyediakan tempat tidur untuk sekitar 2.000 orang. Kapal ini biasanya melayani rute reguler yaitu Tanjung Priok-Batam-Tanjung Balai Karimun-Belawan.

Bagi penonton Moto GP Mandalika 2022 yang akan menggunakan KM Kelud disyaratkan memiliki tiket nonton MotoGP Mandalika serta sejumlah persyaratan lainnya.

"Layanan akomodasi menginap hotel terapung di KM Kelud ini sudah ditetapkan oleh pemerintah, Kementerian Perhubungan, gratis atau tidak dipungut bagi mereka yang sesuai dengan persyaratan yang sudah ditentukan," jelasnya.

Baca juga: Ini Strategi PLN Amankan Pasokan Listrik Saat Gelaran MotoGP Mandalika

Syarat menginap di hotel terapung

Sejumlah persyaratan untuk dapat menikmati Hotel Terapung di KM Kelud ini, yaitu:

  1. Memiliki tiket menonton Moto GP 2022.
  2. Memiliki sertifikat vaksin dosis dua.
  3. Memiliki aplikasi PeduliLindungi.
  4. Membawa alat perlengkapan mandi dan handuk pribadi.
  5. Melakukan proses reservasi karena tidak menerima tamu walk-in.

Adapun fasilitas yang dapat dinikmati penumpang di KM Kelud terdiri dari tempat tidur dengan kapasitas 1.500 orang, mushola, dan kantin. Dalam layanan Hotel Terapung di KM Kelud ini tidak disediakan sarapan, namun tersedia kantin di atas kapal.

Tersedia pula shuttle service Gili Mas–Mandalika pukul 06.00-12.00 WITA. Mandalika-Gili Mas pukul 12.00-06.00 WITA, periode waktunya sejak 17-21 Maret 2022.

Cara menginap di hotel terapung

Calon penumpang dapat melakukan reservasi dengan menghubungi email panitia di alamat Rsvhotelapung@ppl.ac.id dan melampirkan nama, alamat, nomor KTP, nomor ponsel, dan persyaratan nomor 1 dan 2.

Baca juga: Bandara Ngurah Rai Dipermak Sambut G20, Bakal Jadi Seperti Apa?

Waktu check-in pukul 14.00 WITA, sedangkan waktu check out pukul 12.00 WITA.

Pada Minggu (13/3/2022), KM Kelud bertolak dari Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta pukul 18.00 menuju Pelabuhan Gili Mas, Lombok. Kapal akan tiba di Gili Mas pada Selasa, 15 Maret pukul 08.00.

“Perjalanan dari pelabuhan Tanjung Priok ke Pelabuhan Gili Mas, Lombok akan ditempuh sekitar 43 jam pelayaran,” tutur dia.

Setiba di Pelabuhan Gili Mas, KM. Kelud menjalani penugasan sebagai Hotel Terapung. Kapal akan bersandar di Pelabuhan Gili Mas dari tanggal 15-21 Maret 2022. 

Sementara, penggunaan kapal untuk Hotel Terapung dan siap digunakan penonton Moto GP Mandalika 2022 mulai tanggal 17-21 Maret 2022.

Baca juga: Produsen Air Minum Cleo Patok Target Penjualan hingga 30 persen pada 2022

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tanggung Utang Proyek Kereta Cepat Whoosh, KAI Minta Bantuan Pemerintah

Tanggung Utang Proyek Kereta Cepat Whoosh, KAI Minta Bantuan Pemerintah

Whats New
Tiket Kereta Go Show adalah Apa? Ini Pengertian dan Cara Belinya

Tiket Kereta Go Show adalah Apa? Ini Pengertian dan Cara Belinya

Whats New
OJK Bagikan Tips Kelola Keuangan Buat Ibu-ibu di Tengah Tren Pelemahan Rupiah

OJK Bagikan Tips Kelola Keuangan Buat Ibu-ibu di Tengah Tren Pelemahan Rupiah

Whats New
Pj Gubernur Jateng Apresiasi Mentan Amran yang Gerak Cepat Atasi Permasalahan Petani

Pj Gubernur Jateng Apresiasi Mentan Amran yang Gerak Cepat Atasi Permasalahan Petani

Whats New
LPEI dan Diaspora Indonesia Kerja Sama Buka Akses Pasar UKM Indonesia ke Kanada

LPEI dan Diaspora Indonesia Kerja Sama Buka Akses Pasar UKM Indonesia ke Kanada

Whats New
Unilever Tarik Es Krim Magnum Almond di Inggris, Bagaimana dengan Indonesia?

Unilever Tarik Es Krim Magnum Almond di Inggris, Bagaimana dengan Indonesia?

Whats New
Simak 5 Cara Merapikan Kondisi Keuangan Setelah Libur Lebaran

Simak 5 Cara Merapikan Kondisi Keuangan Setelah Libur Lebaran

Earn Smart
Studi Kelayakan Kereta Cepat ke Surabaya Digarap China, KAI: Kita Enggak Ikut

Studi Kelayakan Kereta Cepat ke Surabaya Digarap China, KAI: Kita Enggak Ikut

Whats New
Pelemahan Nilai Tukar Rupiah Bisa Berimbas ke Harga Barang Elektronik

Pelemahan Nilai Tukar Rupiah Bisa Berimbas ke Harga Barang Elektronik

Whats New
Pendaftaran UM-PTKIN 2024 Sudah Dibuka, Ini Link, Jadwal, hingga Alurnya

Pendaftaran UM-PTKIN 2024 Sudah Dibuka, Ini Link, Jadwal, hingga Alurnya

Whats New
Rincian Harga Emas di Pegadaian Hari Ini 23 April 2024

Rincian Harga Emas di Pegadaian Hari Ini 23 April 2024

Spend Smart
Pembentukan Badan Penerimaan Negara Masuk Dokumen Rencana Kerja Pemerintah 2025

Pembentukan Badan Penerimaan Negara Masuk Dokumen Rencana Kerja Pemerintah 2025

Whats New
Neraca Dagang RI Kembali Surplus, BI: Positif Topang Ketahanan Eksternal Ekonomi

Neraca Dagang RI Kembali Surplus, BI: Positif Topang Ketahanan Eksternal Ekonomi

Whats New
Sambut Putusan MK soal Sengketa Pilpres, Kadin: Akan Berikan Kepastian bagi Dunia Usaha

Sambut Putusan MK soal Sengketa Pilpres, Kadin: Akan Berikan Kepastian bagi Dunia Usaha

Whats New
Simak Rincian Kurs Rupiah Hari Ini di CIMB Niaga hingga BCA

Simak Rincian Kurs Rupiah Hari Ini di CIMB Niaga hingga BCA

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com