Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tertinggi dalam 2 Tahun, Pendapatan Non Covid-19 Bundamedik Capai Rp 375 Miliar

Kompas.com - 16/06/2022, 14:21 WIB
Kiki Safitri,
Yoga Sukmana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Bundamedik Tbk (BMHS) mencatatkan pendapatan non Covid-19 selama kuartal I tahun 2022 sebesar Rp 375 miliar, atau naik 12,6 persen dibanding pendaptan non Covid-19 pada periode sama tahun sebelumnya.

Direktur Utama BMHS Mesha Rizal Sini mengatakan, pencapaian tersebut merupakan yang tertinggi dalam 2 tahun terakhir. Dia menjelaskan, pendapatan ini ditopang oleh pengembangan core business perusahaan secara signifikan, utamanya unit bisnis Morula IVF.

“Pendapatan BMHS ditopang oleh unit bisnis Morula IVF. Market leader untuk layanan bayi tabung di Indonesia yang terus berekspansi secara nasional, serta Diagnos yang makin tumbuh pesat lewat kemampuannya mengembangkan jaringan pasar di layanan tes non-Covid-19 lewat strategi kemitraan strategis,” kata Mesha di Jakarta, Kamis (16/6/2022).

Baca juga: BPOM Menyatakan Pangan Olahan Asal Jepang Bebas Radiasi

Peningkatan pendapatan di kuartal I tahun ini juga dikontribusikan oleh hadirnya model bisnis yang ditunjang oleh kontribusi outlet dan cabang beserta ekosistem internal di dalam layanan RS Bunda. Kini ada 38 outlet Diagnos, naik 2 kali lipat dibandingkan angka di kuartal pertama tahun 2021.

“Ke depan, pengembangan Diagnos akan semakin digencarkan lewat penambahan 5 outlet maupun cabang di beberapa wilayah,” ujar Mesha.

Meskipun mencatatkan pertumbuhan pendapatan, namun BMHS pada kuartal I tahun 2022 ini mencatatkan penurunan perolehan laba bersih sebesar 55,2 persen menjadi Rp 28,7 miliar, dibandingkan perode sama tahun sebelumnya Rp 64,24 miliar.

Namun demikian, BMHS menerapkan strategi untuk mendorong kinerja perseroan di tahun 2022. Salah satunya, melalui pengembangan core business non–Covid-19. Strategi ini dilakukan mengingat selama kuartal pertama 2022, angka tes non-Covid-19 meningkat sebesar 38 persen secara tahunan.

“Terlepas dari hal tersebut, kami selalu konsisten dengan strategi pengembangan core business non-Covid-19 sehingga dalam kondisi apapun kita siap dengan fundamental bisnis yang kokoh,” ujar Mesha.

Baca juga: Deretan 6 Menteri Perdagangan era Jokowi dan Kontroversinya

Rencananya di tahun ini, BMHS akan melakukan pengembangan ekosistem secara agresif. Seperti halnya, menambah dua rumah sakit, antara lain RSJP Paramarta Bandung dan RSU Citra Harapan Bekasi.

“Seiring dengan meredanya pandemi Covid-19, konsistensi tersebut pun menjadi bekal kesiapan kami dalam menghadapi dinamika lanskap industri. Pencapaian bisnis non-Covid-19 di kuartal 1 tahun ini adalah awal yang luar biasa bagi kami untuk terus cepat beradaptasi memenuhi kebutuhan layanan kesehatan masyarakat kedepannya,” kata dia.

Guna menjaga momentum pertumbuhan di kuartal pertama 2022, BMHS bakal melanjutkan fokus bisnisnya melalui tiga pilar strategi yang sudah dicanangkan yaitu perluasan ekosistem, pendalaman kemitraan strategis, dan penguatan core business.

“Ke depan, kami siap memperkuat core kami yang bertumpu pada customer journey, dari mulai pengembangan booking apps demi mempermudah pasien dan keluarga pasien untuk janji temu ataupun telekonsultasi hingga pembenahan kualitas customer journey,” ujar dr. Ivan Sini, SpOG selaku Komisaris Utama BMHS.

Tak hanya itu, upaya perluasan ekosistem juga terus dilakukan, salah satunya lewat kolaborasi dengan klinik lokal obgyn yang merupakan jaringan Klinik Fertilitas Indonesia (KFI) dan memiliki potensi sangat besar sebagai penyokong untuk Morula IVF.

“Melalui strategi ini, BMHS siap menjadi layanan kesehatan yang terdepan dan berkualitas untuk lebih banyak lagi melayani masyarakat Indonesia,” kata Ivan.

Baca juga: Per Mei 2022, Penjaminan KUR Jamkrindo Rp 82,6 Triliun

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Saham Teknologi Tertekan, Wall Street Berakhir Mayoritas di Zona Merah

Saham Teknologi Tertekan, Wall Street Berakhir Mayoritas di Zona Merah

Whats New
Rincian Harga Emas Hari Ini di Pegadaian 19 April 2024

Rincian Harga Emas Hari Ini di Pegadaian 19 April 2024

Spend Smart
Bapanas Tugaskan ID Food Impor 20.000 Ton Bawang Putih Asal China

Bapanas Tugaskan ID Food Impor 20.000 Ton Bawang Putih Asal China

Whats New
Mata Uang Italia Sekarang dan Sebelum Gabung Uni Eropa

Mata Uang Italia Sekarang dan Sebelum Gabung Uni Eropa

Whats New
Satgas Pasti Temukan 100 Penipuan Bermodus Duplikasi Lembaga Keuangan

Satgas Pasti Temukan 100 Penipuan Bermodus Duplikasi Lembaga Keuangan

Whats New
Erick Thohir Minta BUMN Optimalisasi Pembelian Dollar AS, Ini Kata Menko Airlangga

Erick Thohir Minta BUMN Optimalisasi Pembelian Dollar AS, Ini Kata Menko Airlangga

Whats New
Pelemahan Rupiah Bakal Berdampak pada Harga Barang Impor sampai Beras

Pelemahan Rupiah Bakal Berdampak pada Harga Barang Impor sampai Beras

Whats New
Apa Mata Uang Brunei Darussalam dan Nilai Tukarnya ke Rupiah?

Apa Mata Uang Brunei Darussalam dan Nilai Tukarnya ke Rupiah?

Whats New
Posko Ditutup, Kemenaker Catat 965 Perusahaan Tunggak Bayar THR 2024

Posko Ditutup, Kemenaker Catat 965 Perusahaan Tunggak Bayar THR 2024

Whats New
Antisipasi El Nino, Kementan Dorong 4 Kabupaten Ini Percepatan Tanam Padi

Antisipasi El Nino, Kementan Dorong 4 Kabupaten Ini Percepatan Tanam Padi

Whats New
Laba RMKE Cetak Laba Bersih Rp 302,8 Miliar pada 2023

Laba RMKE Cetak Laba Bersih Rp 302,8 Miliar pada 2023

Whats New
Perputaran Uang Judi Online di RI sampai Rp 327 Triliun Setahun

Perputaran Uang Judi Online di RI sampai Rp 327 Triliun Setahun

Whats New
Bapanas Pastikan Konflik Israel-Iran Tak Pengaruhi Masuknya Komoditas Pangan yang Rutin Diimpor

Bapanas Pastikan Konflik Israel-Iran Tak Pengaruhi Masuknya Komoditas Pangan yang Rutin Diimpor

Whats New
Pasca Akuisisi BPR, KoinWorks Fokus Inovasi dan Efisiensi Tahun Ini

Pasca Akuisisi BPR, KoinWorks Fokus Inovasi dan Efisiensi Tahun Ini

Whats New
Lion Air Bantah 2 Pegawai yang Ditangkap Menyelundupkan Narkoba Merupakan Pegawainya

Lion Air Bantah 2 Pegawai yang Ditangkap Menyelundupkan Narkoba Merupakan Pegawainya

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com