Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Indonesia Pamerkan Potensi Rempah-rempah Organik di Uni Eropa

Kompas.com - 28/07/2022, 18:30 WIB
Elsa Catriana,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Berbagai produk rempah-rempah Indonesia kembali unjuk gigi di pameran internasional. Kali ini, produk andalan Indonesia tersebut tampil di ajang Biofach 2022 di Nuremberg, Jerman pada 26—29 Juli 2022.

Keikutsertaan Indonesia pada pameran ini untuk mempromosikan produk rempah-rempah organik Indonesia di pasar Uni Eropa.

“Keikutsertaan Indonesia di Biofach di Eropa merupakan salah satu strategi utama dalam pemasaran produk ekspor organik ke pasar Jerman dan Uni Eropa, terutama dalam mendukung program pemerintah yaitu Indonesia Spice Up The World,” ujar Direktur Jenderal Pengembangan Ekspor Nasional Kementerian Perdagangan Didi Sumedi dalam siaran persnya, Kamis (28/7/2022).

Baca juga: Perluas Akses Pasar Produk Rempah Dalam Negeri, RI Kerja Sama dengan Kanada

Sementara Kepala Indonesian Trade Promotion Center (ITPC) Hamburg Eka Sumarwanto mengungkapkan, ini merupakan keikutsertaan yang keenam kalinya bagi produk Indonesia pada pameran terbesar di Eropa tersebut.

Ajang ini digelar setelah sempat tertunda sejak Februari lalu. “Semenjak pandemi Covid-19, untuk pertama kalinya pameran Biofach kembali digelar secara fisik. Animo para pelaku usaha organik terlihat sangat tinggidalam mengikuti pameran ini. Hampir seluruh aula yang disediakan penyelenggara telah dipenuhi peserta dari berbagai negara,” terang Eka.

Tahun 2022, lanjutnya, ITPC Hamburg bekerja sama dengan Import Promotion Desk (IPD) Jerman dalam mengelola keikutsertaan Indonesia dalam Biofach.

“Partisipasi ini merupakan momentum untuk menggali peluang dan potensi ekspor produk organik yang masih perlu dioptimalkan dan dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya,” tambah Eka.

Baca juga: Usai Ekspor Pertanian Naik, Pemerintah Upayakan Tingkatkan Ekspor Rempah

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com