Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Cek Status Kepesertaan BPJS Kesehatan Melalui WhatsApp

Kompas.com - 26/09/2022, 09:45 WIB
Mela Arnani

Penulis

KOMPAS.com - BPJS Kesehatan telah memberikan fasilitas kepada para pesertanya untuk dapat mengecek status keaktifan kepesertaan secara online.

Tersedia beberapa cara pengecekan status kepesertaan JKN-KIS secara online, salah satunya melalui WhatsApp.

Pengecekan status kepesertaan BPJS Kesehatan lewat WhatsApp terbilang cukup mudah. Anda hanya perlu mengisikan data diri dari peserta yang akan dicek status kepesertaannya.

Baca juga: Iuran BPJS Kesehatan 2022 Sesuai Jenis Kepesertaan

Cek status kepesertaan BPJS Kesehatan lewat WhatsApp

Dilansir dari laman BPJS Kesehatan, Anda dapat menyimpan nomor WhatsApp BPJS Kesehatan yaitu +62811-8750-400. Nomor WhatsApp ini terverifikasi dengan terdapat tanda centang hijau.

Adapun cara cek status kepesertaan JKN-KIS melalui WhastApp sebagai berikut:

  • Anda dapat mengirimkan chat “Menu” ke nomor WhatsApp BPJS Kesehatan
  • Akan muncul beberapa menu, Anda dapat mengetik angka “1” untuk mengecek status peserta
  • Setelah itu, masukkan data peserta meliputi nomor BPJS Kesehatan atau NIK dan tanggal lahir, dengan tanda pisah “&”, sesuai format yang dicontohkan

Jika data yang diinputkan telah benar, akan muncul informasi kepesertaan terdiri dari nama peserta, jenis kepesertaan, dan status aktif tidaknya kepesertaan JKN-KIS.

Sebagai informasi, pengecekan status keaktifan kepesertaan JKN-KIS melalui WhatsApp BPJS Kesehatan juga bisa dilakukan untuk mengecek status kepesertaan orang lain.

Baca juga: Ketahui, Ini 19 Jenis Operasi yang Ditanggung BPJS Kesehatan

Selain untuk pengecekan status penerima, BPJS Kesehatan juga menyediakan beberapa menu lain seperti cek tagihan iuran, skrining kesehatan, info JKN, panduan layanan, dan cari lokasi cabang BPJS Kesehatan atau Faskes BPJS Kesehatan.

Sebagai informasi, pengecekan keaktifan kepesertaan BPJS Kesehatan juga bisa dilakukan melalui aplikasi Mobile JKN. Pengecekan status kepesertaan BPJS Kesehatan melalui aplikasi Mobile JKN mewajibkan pengguna memiliki akun.

Lebih lanjut, cara cek status keaktifan kepesertaan JKN-KIS melalui aplikasi Mobile JKN sebagai berikut:

  • Buka aplikasi Mobile JKN
  • Login menggunakan NIK/nomor kartu dan password
  • Masukkan kode captcha, klik Login
  • Pilih menu peserta

Setelah itu, akan muncul halaman yang menampilkan informasi data identitas dan status keaktifan kepesertaan JKN-KIS.

Baca juga: 3 Cara Cek Status Kepesertaan BPJS Kesehatan secara Online

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com