Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER MONEY] GoTo Dikabarkan Bakal PHK 1.000 Karyawannya | Tamu Negara G20 Diprediksi Belanja hingga Rp 10 Triliun

Kompas.com - 13/11/2022, 07:36 WIB
Aprillia Ika

Penulis

1. GoTo Dikabarkan Bakal PHK 1.000 Karyawannya

Raksasa teknologi, PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk, dikabarkan bakal mengurangi 10 persen dari total jumlah karyawan. Dengan demikian GoTo bakal melakukan pemutusan hubungan kerja (PHK) kepada sekitar 1.000 karyawan.

Upaya tersebut sebagai salah satu upaya GoTo untuk menekan biaya operasional guna mendongkrak tingkat profitabilitas. Hal itu terungkap dalam pemberitaan Bloomberg, Jumat (11/11/2022).

Dilansir dari artikel tersebut, seorang sumber yang tidak ingin disebutkan namanya mengatakan, pemangkasan akan dilakukan terhadap seluruh divisi.

Chief Corporate Affairs GoTo Nila Marita enggan memberikan komentar terkait kabar pengurangan 1.000 karyawan perusahaan.

Kabar itu disebut rumor atau spekulasi pasar.

"Kami tidak dapat mengomentari rumor dan spekulasi yang beredar," kata dia, kepada Kompas.com.

Selengkapnya klik di sini

2. Elon Musk Batal Hadir di B20 Summit Bali

CEO Tesla Inc Elon Musk batal hadir dalam acara B20 Summit Indonesia yang berlangsung 13-14 November 2022 di Bali. B20 Summit merupakan salah satu rangkaian acara Presidensi G20 Indonesia.

"Batal," ungkap Ketua Komite Tetap Energi Baru dan Terbarukan Kadin, Muhammad Yusrizki ketika dikonfirmasi Kompas.com, Minggu (13/11/2022).

Menurut informasi, ketidakhadiran Elon Musk dikarenakan adanya urusan terkait Twitter.

Meski demikian, tak ada penjelasan rinci terkait persoalan Twitter apa yang membuatnya tak bisa hadir fisik.

Selengkapnya klik di sini

3. Riset UI: Tamu Negara G20 Diprediksi Akan Belanja hingga Rp 10 Triliun di Indonesia

Riset Ekonom Universitas Indonesia (UI) menunjukkan, para tamu negara yang menghadiri G20 diperkirakan menghabiskan belanja untuk berbagai keperluan hingga Rp 10 triliun.

Pertemuan para kepala negara ini memberi dampak yang jauh lebih besar dibanding perhelatan lainnya, seperti pertemuan tahunan Bank Dunia, International Monetary Fund (IMF), dan Asian Games.

Ekonom UI Fithra Faisal Hastiadi mengatakan, dengan adanya belanja sekitar Rp 10 triliun di berbagai sektor tersebut, kehadiran para tamu negara G20 ini akan menggerakkan perekonomian nasional untuk jangka pendek.

Sementara untuk jangka menengah dan panjang, pertemuan ini diharapkan dapat menjadi peluang untuk masuknya investasi asing ke Indonesia.

Kinerja investasi sebagai motor penggerak perekonomian diharapkan mampu meningkatkan kontribusinya bagi produk domestik bruto (PDB) hingga tiga tahun mendatang.

Selengkapnya klik di sini

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pelita Air Catat Ketepatan Waktu Terbang 95 Persen pada Periode Libur Lebaran

Pelita Air Catat Ketepatan Waktu Terbang 95 Persen pada Periode Libur Lebaran

Whats New
Simak, 5 Cara Tingkatkan Produktivitas Karyawan bagi Pengusaha

Simak, 5 Cara Tingkatkan Produktivitas Karyawan bagi Pengusaha

Work Smart
Konflik Iran-Israel, Kemenhub Pastikan Navigasi Penerbangan Aman

Konflik Iran-Israel, Kemenhub Pastikan Navigasi Penerbangan Aman

Whats New
Terbit 26 April, Ini Cara Beli Investasi Sukuk Tabungan ST012

Terbit 26 April, Ini Cara Beli Investasi Sukuk Tabungan ST012

Whats New
PGEO Perluas Pemanfaatan Teknologi untuk Tingkatkan Efisiensi Pengembangan Panas Bumi

PGEO Perluas Pemanfaatan Teknologi untuk Tingkatkan Efisiensi Pengembangan Panas Bumi

Whats New
Daftar Lengkap Harga Emas Sabtu 20 April 2024 di Pegadaian

Daftar Lengkap Harga Emas Sabtu 20 April 2024 di Pegadaian

Spend Smart
Tren Pelemahan Rupiah, Bank Mandiri Pastikan Kondisi Likuiditas Solid

Tren Pelemahan Rupiah, Bank Mandiri Pastikan Kondisi Likuiditas Solid

Whats New
LPS Siapkan Pembayaran Simpanan Nasabah BPRS Saka Dana Mulia

LPS Siapkan Pembayaran Simpanan Nasabah BPRS Saka Dana Mulia

Whats New
Harga Emas Antam Sabtu 20 April 2024, Naik Rp 2.000 Per Gram

Harga Emas Antam Sabtu 20 April 2024, Naik Rp 2.000 Per Gram

Spend Smart
Ini 6 Kementerian yang Sudah Umumkan Lowongan CPNS 2024

Ini 6 Kementerian yang Sudah Umumkan Lowongan CPNS 2024

Whats New
Rincian Harga Emas Hari Ini di Pegadaian 20 April 2024

Rincian Harga Emas Hari Ini di Pegadaian 20 April 2024

Spend Smart
Harga Bahan Pokok Sabtu 20 April 2024, Harga Ikan Tongkol Naik

Harga Bahan Pokok Sabtu 20 April 2024, Harga Ikan Tongkol Naik

Whats New
Aliran Modal Asing Keluar Rp 21,46 Triliun dari RI Pekan Ini

Aliran Modal Asing Keluar Rp 21,46 Triliun dari RI Pekan Ini

Whats New
Kementerian PUPR Buka 26.319 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Rinciannya

Kementerian PUPR Buka 26.319 Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Rinciannya

Whats New
[POPULER MONEY] Kartu Prakerja Gelombang 66 Dibuka | Luhut dan Menlu China Bahas Kelanjutan Kereta Cepat Sambil Makan Durian

[POPULER MONEY] Kartu Prakerja Gelombang 66 Dibuka | Luhut dan Menlu China Bahas Kelanjutan Kereta Cepat Sambil Makan Durian

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com