Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Proyek MRT Jakarta East-West Line Fase 1 Digarap Jepang

Kompas.com - 16/11/2022, 17:40 WIB
Haryanti Puspa Sari,
Akhdi Martin Pratama

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pemerintah Jepang ikut berpartisipasi dalam pembangunan proyek MRT Jakarta East-West Line Fase 1.

Hal ini ditandai dengan penandatanganan nota kesepahaman atau Memorandum of Cooperation (MoC) antara Pemerintah Indonesia dan Pemerintah Jepang tentang kelanjutan pembangunan MRT Jakarta East-West Line Phase 1 yang berlangsung di Bali, Senin (14/11/2022).

Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi mengatakan, kerja sama ini diharapkan dapat mempercepat pengembangan MRT di Jakarta, sehingga mampu mengurangi kemacetan dan polusi udara.

Baca juga: Setelah Jepang dan Inggris, Korea Selatan Resmi Ikut Bangun Proyek MRT Jakarta

"Jepang dan Inggris merupakan dua mitra strategis Indonesia yang telah banyak melakukan kerja sama yang saling menguntungkan di berbagai bidang, termasuk sektor transportasi," kata Menhub Budi dalam keterangan tertulis, Senin.

Sementara itu, Wakil Menteri untuk Kerja Sama Luar Negeri Jepang Satoru Mizushima mengatakan, pihaknya telah memiliki pengalaman berpartisipasi pada proyek MRT yaitu pembangunan MRT Jakarta koridor Selatan-Utara (Lebak Bulus-HI).

MRT Jakarta koridor Selatan-Utara ini telah diresmikan oleh Presiden Jokowi pada Maret 2019.

Oleh karenanya, ia yakin dapat memfasilitasi pembangunan MRT selanjutnya yaitu koridor MRT Jakarta East-West Line Fase 1.

"Saya berharap kelanjutan kerja sama ini akan semakin meningkatkan kerja sama kedua negara ke depannya di sektor perkeretaapian,” kata Satoru.

Dikutip dari Properti Kompas.com, MRT Jakarta East-West Line merupakan proyek MRT Fase 3. Penyebutan MRT East-West Line ditetapkan karena proyek ini sangat panjang dan terbagi lagi menjadi beberapa fase di dalamnya.

Baca juga: Baru 3 Bulan Menjabat, Dirut MRT Jakarta Pilihan Anies Sudah Dicopot

MRT East-West Line terbagi menjadi Fase 1 mencakup area DKI Jakarta dan Fase 2 meliputi Banten dan Jawa Barat.

Proyek MRT Jakarta East-West Line Fase 1 terbagi lagi menjadi Stage 1 sepanjang 24,527 kilometer dan Stage 2 sepanjang 9,237 kilometer.

MRT East-West Line Fase 1 Stage 1 akan melalui Tomang, Dukuh Atas, Senen, Perintis hingga Medan Satria.

Untuk MRT East-West Line Fase 1 Stage 2 hanya akan melalui Tomang dan Kembangan.

Sedangkan untuk MRT East-West Line Fase 2 terbagi menjadi EW Banten sepanjang 29,900 kilometer dan EW West Java sepanjang 20,438 kilometer.

Untuk rutenya, MRT EW Banten akan melalui Kembangan, Kelapa Dua hingga Balaraja di pemberhentian terakhir.

Sementara untuk MRT EW West Java akan melalui Medan Satria dan Cikarang sebagai pemberhentian terakhir.

Baca juga: Menhub: Proyek MRT East-West Dibangun Tahun 2024

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com