Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dukung UMKM dan Buka Lapangan Kerja, Erick Thohir Jadi Salah Satu Menteri Berkinerja Terbaik

Kompas.com - 09/12/2022, 16:10 WIB
Kiki Safitri,
Akhdi Martin Pratama

Tim Redaksi


JAKARTA, KOMPAS.com - Hasil survei nasional Poltracking Indonesia menempatkan nama Erick Thohir sebagai salah satu menteri dengan kinerja terbaik.

Tingkat kepuasan masyarakat terhadap kinerja mantan presiden Inter Milan itu mencapai 59,4 persen. Posisi tersebut atau tertinggi kedua setelah Menteri Pertahanan Prabowo Subianto.

Ekonomi Institute for Development of Economics and Finance (Indef) Nailul Huda menilai hal ini tak lepas dari komitmen Erick Thohir dalam mendorong BUMN untuk selalu mendukung UMKM.

Baca juga: Ada Potensi Resesi, Erick Thohir Pastikan BUMN Serap Hasil Panen Petani

“Peran BUMN memiliki dampak yang signifikan terhadap pengembangan UMKM dalam beberapa tahun terakhir. Sekarang ini permodalan menyasar ke UMKM cukup banyak. Dari BUMN juga banyak bantuan untuk meningkatkan kinerja UMKM. Kita harus apresiasi hal tersebut," ujar Huda dalam siaran pers, Jumat (9/12/2022).

Huda mengatakan Erick juga mendorong BUMN aktif membentuk ekosistem dengan banyak pihak dalam memperkuat dan meningkatan daya saing UMKM. Huda menyebut penguatan ekosistem berdampak luas bagi upaya mendorong UMKM agar naik kelas.

"Ini hasil kerja bersama pemerintah dengan andil BUMN dalam pengembangan UMKM yang relatif tinggi," ucap Huda.

Baca juga: Erick Thohir Siapkan Aturan “Blacklist” Komisaris dan Direksi BUMN yang Terlibat Kasus Hukum

Menurut Huda, kondisi BUMN yang lebih sehat juga menjadi faktor di balik kontribusi BUMN terhadap UMKM dan pembukaan lapangan kerja.

"BUMN era Erick Thohir bisa dibilang cukup efektif dengan peningkatan pendapatan," kata Huda.

Ia menilai perbaikan kinerja BUMN berasal dari berbagai terobosan yang dilakukan Erick, salah satunya melalui akselerasi transformasi dan digitalisasi.

Baca juga: Erick Thohir: Utang Garuda Indonesia Turun 50 Persen

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com