Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Harga Minyak Dunia Turun Hampir 4 Persen dalam Sepekan, Apa Sebabnya?

Kompas.com - 18/02/2023, 06:50 WIB
Kiki Safitri,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

NEW YORK, KOMPAS.comHarga minyak mentah dunia mengalami penurunan pada perdagangan Jumat (17/2/2023) waktu setempat atau Sabtu pagi waktu Indonesia (WIB). Pergerakan harga minyak mentah dunia dibayangi oleh kekhawatiran kenaikan suku bunga, dan permintaan.

Mengutip CNBC, harga minyak mentah Brent berjangka turun 2,14 dollar AS atau 2,5 persen menjadi 83 dollar AS per barrel, atau turun 3,9 persen secara mingguan.

Sementara itu, harga minyak mentah West Texas Intermediate (WTI) juga turun 2,15 dollar AS, atau 2,7 persen, menjadi 76,34 dollar AS per barrel, atau secara mingguan turun 4,2 persen.

Baca juga: Data Ekonomi Beragam, Pergerakan Harga Minyak Cenderung Terbatas

Pada hari Kamis, dua pejabat Fed memperingatkan bahwa kenaikan biaya pinjaman tambahan sangat penting untuk menekan inflasi.

Adapun sentimen yang mengangkat nilai tukar dollar AS, membuat harga minyak lebih mahal bagi pemegang mata uang lainnya.

"Kegelisahan kenaikan suku bunga telah kembali dengan sepenuh hati," kata Stephen Brennock dari broker minyak PVM.

Sementara itu, produsen minyak Rusia berharap untuk mempertahankan volume ekspor minyak mentah saat ini, meskipun pemerintah berencana untuk memangkas produksi minyak pada bulan Maret.

Baca juga: Airlangga Sebut Arab Saudi Tega Pangkas Produksi Minyak di Tengah Krisis Energi

 


Adapun data terbaru pasokan AS yang dirilis pada Rabu menunjukkan persediaan minyak mentah dalam sepekan hingga 10 Februari naik 16,3 juta barrel menjadi 471,4 juta barrel, atau level tertinggi sejak Juni 2021.

“Karena penyimpanan minyak berada pada level tertinggi 19 bulan, kilang akan memperpanjang musim turnaround selama mungkin,” kata Bob Yawger, direktur energi berjangka di Mizuho.

Baca juga: Imbas Kekhawatiran Kenaikan Suku Bunga The Fed, Pergerakan Harga Minyak Dunia Cenderung Datar

Halaman:


Terkini Lainnya

Kebutuhan Dalam Negeri Jadi Prioritas Komersialisasi Migas

Kebutuhan Dalam Negeri Jadi Prioritas Komersialisasi Migas

Whats New
Ratusan Sapi Impor Asal Australia Mati Saat Menuju RI, Badan Karantina Duga gara-gara Penyakit Botulisme

Ratusan Sapi Impor Asal Australia Mati Saat Menuju RI, Badan Karantina Duga gara-gara Penyakit Botulisme

Whats New
Watsons Buka 3 Gerai di Medan dan Batam, Ada Diskon hingga 50 Persen

Watsons Buka 3 Gerai di Medan dan Batam, Ada Diskon hingga 50 Persen

Spend Smart
Utang Pemerintah Kian Bengkak, Per Februari Tembus Rp 8.319,22 Triliun

Utang Pemerintah Kian Bengkak, Per Februari Tembus Rp 8.319,22 Triliun

Whats New
Heran Jasa Tukar Uang Pinggir Jalan Mulai Menjamur, BI Malang: Kurang Paham Mereka Dapat Uang Dari Mana...

Heran Jasa Tukar Uang Pinggir Jalan Mulai Menjamur, BI Malang: Kurang Paham Mereka Dapat Uang Dari Mana...

Whats New
Dongkrak Performa, KAI Logistik Hadirkan Layanan 'Open Side Container'

Dongkrak Performa, KAI Logistik Hadirkan Layanan "Open Side Container"

Whats New
Sumbangan Sektor Manufaktur ke PDB 2023 Besar, Indonesia Disebut Tidak Alami Deindustrialisasi

Sumbangan Sektor Manufaktur ke PDB 2023 Besar, Indonesia Disebut Tidak Alami Deindustrialisasi

Whats New
Harga Bahan Pokok Jumat 29 Maret 2024, Harga Ikan Tongkol Naik

Harga Bahan Pokok Jumat 29 Maret 2024, Harga Ikan Tongkol Naik

Whats New
Modal Asing Kembali Cabut dari RI, Pekan Ini Nilainya Rp 1,36 Triliun

Modal Asing Kembali Cabut dari RI, Pekan Ini Nilainya Rp 1,36 Triliun

Whats New
Kerap Kecelakaan di Perlintasan Sebidang, 5 Lokomotif KA Ringsek Sepanjang 2023

Kerap Kecelakaan di Perlintasan Sebidang, 5 Lokomotif KA Ringsek Sepanjang 2023

Whats New
Kemenag Pastikan Guru PAI Dapat THR, Ini Infonya

Kemenag Pastikan Guru PAI Dapat THR, Ini Infonya

Whats New
Harga Emas Antam Meroket Rp 27.000 Per Gram Jelang Libur Paskah

Harga Emas Antam Meroket Rp 27.000 Per Gram Jelang Libur Paskah

Whats New
Kapan Seleksi CPNS 2024 Dibuka?

Kapan Seleksi CPNS 2024 Dibuka?

Whats New
Info Pangan 29 Maret 2024, Harga Beras dan Daging Ayam Turun

Info Pangan 29 Maret 2024, Harga Beras dan Daging Ayam Turun

Whats New
Antisipasi Mudik Lebaran 2024, Kemenhub Minta KA Feeder Whoosh Ditambah

Antisipasi Mudik Lebaran 2024, Kemenhub Minta KA Feeder Whoosh Ditambah

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com