Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER MONEY] Pejabat Bea Cukai Disorot Akibat Pamer Harta | Pengunduran Diri Rafael Alun Trisambodo Ditolak

Kompas.com - 02/03/2023, 05:10 WIB
Akhdi Martin Pratama

Editor

1. Kasus Beli Genteng Rp 28,7 Juta di Tokopedia, Penjual Kirim Pakai Kurir di Luar Sistem

Platform e-commerce Tokopedia buka suara terkait perkembangan hasil investigasi atas kasus pembelian genteng di Tokopedia oleh seorang pembeli bernama Anita Feng.

Head of External Communications Tokopedia Ekhel Chandra Wijaya menjelaskan, pembeli bernama Anita Feng membeli genteng senilai Rp 28,5 juta pada 14 Februari 2023. Tokopedia mencatat, pesanan tersebut telah terselesaikan secara otomatis.

"Hal ini terjadi karena sampai batas waktu konfirmasi penerimaan pesanan berakhir, yaitu 2x24 jam setelah pesanan diterima, Ibu Anita tidak mengajukan komplain," ujar dia kepada Kompas.com, Rabu (1/3/2023). Setelah melakukan koordinasi dengan tim terkait, pihak Tokopedia juga telah memastikan tidak terdapat kesalahan sistem.

Dari proses investigasi, Ekhel menjabarkan, ditemukan informasi penjual akan melakukan pengiriman dengan kurir yang tidak seharusnya.

"Kurir yang tidak terhubung dengan sistem Tokopedia," imbuh dia.

Selengkapnya baca di sini

2. Setelah Ditjen Pajak, Giliran Pejabat Bea Cukai Disorot Pamer Harta

Efek viralnya kasus penganiayaan yang dilakukan Mario Dandy Satrio tampaknya tak hanya berhenti pada institusi Ditjen Pajak, tempat sang ayah Rafael Alun Trisambodo bekerja, tetapi juga merembet ke Ditjen Bea dan Cukai.

Setelah terkuaknya gaya hidup hedonisme keluarga Rafael, kini publik juga menyoroti perilaku pamer gaya hidup mewah pegawai Bea dan Cukai.

Ditjen Pajak serta Ditjen Bea dan Cukai adalah dua instansi yang tunjangannya relatif sangat tinggi. Bak bumi dan langit, nominalnya relatif sangat jomplang apabila dibandingkan PNS yang bekerja di kementerian/lembaga lainnya di Tanah Air.

Di jagat dunia maya, warganet menguliti gaya hidup mewah yang dilakukan Kepala Bea dan Cukai Yogyakarta bernama Eko Darmanto.

Di akun Instagram-nya, @eko_darmanto_bc, Eko diketahui kerap mengunggah foto dengan latar belakang mobil mewah, motor gede, dan pesawat terbang Cesna.

Selengkapnya baca di sini

3. Pertamax dan Shell Super Naik, Simak Harga BBM Terbaru 1 Maret 2023

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com