Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Proyeksi IHSG Awal Pekan, Simak Analisis dan Rekomendasi Sahamnya

Kompas.com - 29/05/2023, 07:10 WIB
Kiki Safitri,
Erlangga Djumena

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) Bursa Efek Indonesia (BEI) pada perdagangan Jumat (26/5/2023), ditutup turun 17,2 poin (0,26 persen) ke posisi 6.687.

Bagaimana pergerakan IHSG pada perdagangan Senin (29/5/2023) ini?

Analis BinaArtha Sekuritas Ivan Rosanova memperkirakan IHSG akan melemah menuju level 6.590-6.612 bila tembus ke titik terendah di 6.656 sebagai fraktal. Berdasarkan indikator MACD menandakan momentum bearish.

“IHSG mestinya akan melanjutkan tren turun dari wave b menuju 6.590-6.612 dan akan terkonfirmasi apabila hari ini IHSG tembus ke bawah titik terendah di 6.656 sebagai fraktal. Level support IHSG berada di 6.656, 6.590-6.612 dan 6.542, sementara level resistennya di 6.777, 6.814, 6.852 dan 6.904,” kata Ivan dalam analisisnya.

Baca juga: IHSG dan Rupiah Berakhir di Zona Merah

Sementara Associate Director of Research and Investment Pilarmas Investindo Maximilianus Nico Demus mengungkapkan, secara teknikal trend IHSG masih melemah. Namun masih ada peluang menguat didotong optimisme potensi kesepakatan plafon utang AS.

“Berdasarkan analisa teknikal, kami melihat IHSG berpotensi melemah terbatas dengan support dan resistance 6.665-6.723. Tapi, secara sentimen, ada potensi penguatan hari ini karena optimis terkait dengan potensi kesepakatan,” kata Maximilanus.

Sementara itu, Founder WH Project William Hartanto mengatakan, hari ini IHSG akan menguat setelah pada penutupan pekan lalu bertahan di atas demand zone 6.656 – 6.688. Dia menilai penutupan tersebut masih dalam batas aman.

“Sentimen hari ini, positif terhadap IHSG dimana ada potensi terhindarnya AS dari kondisi default. Berdasarkan faktor itu, hari ini kami memproyeksikan IHSG berpotensi bergerak mixed cenderung menguat dalam range 6.635 – 6.754,” kata William.

Lalu bagaimana dengan saham-saham yang bisa dicermati pada perdagangan hari ini? Simak rekomendasi saham dari tiga perusahaan sekuritas ini:

1. WH Project
MNCN rekomendasi buy, support 655, resistance 710.
MAIN rekomendasi buy, support 434, resistance 470.
CTRA rekomendasi buy, support 1.070, resistance 1.145.

2. Pilarmas Investindo
EXCL last price 1.940, support 1.905, resistance 1.990
BMTR last price 316, support 302, resistance 336
MYOR last price 2.710, support 2.640, resistance 2.790

3. BhinaArtha Sekuritas
ADRO rekomendasi speculative buy, support 1.950, resistance 2.300-2.700
BBCA rekomendasi accumulative buy, support 8.600, resistance 9.400 - 9.600
GOTO rekomendasi hold, support 101, resistance 112-136

Baca juga: Simak 3 Tips Investasi Saham di Tengah Potensi Gagal Bayar Utang AS

Disclaimer: Artikel ini bukan untuk mengajak membeli atau menjual saham. Segala rekomendasi dan analisa saham berasal dari analis dari sekuritas yang bersangkutan, dan Kompas.com tidak bertanggung jawab atas keuntungan atau kerugian yang timbul. Keputusan investasi ada di tangan Investor. Pelajari dengan teliti sebelum membeli/menjual saham.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com