Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

[POPULER MONEY] Daftar BUMN yang Buka Loker | Chinese Money Trap | Kartu Pra-Kerja Jokowi

1. Simak, Ini Daftar BUMN yang Buka Lowongan Pekerjaan

Sebanyak 11.000 lowongan pekerjaan yang disediakan oleh perusahaan Badan Usaha Milik Negara ( BUMN) resmi dibuka pendaftarannya pada Jumat (8/3/2019). Pembukaan lowongan kerja besar-besaran ini dilakukan dalam rangka ulang tahun Kementerian BUMN ke-21.

Perekrutan ini dibagi dalam tiga program, yakni Program Perekrutan Bersama BUMN Kategori Reguler, kategori disabilitas, dan kategori kawasan timur Indonesia.

Nah BUMN apa saja yang buka lowongan kerja tersebut? Baca selengkapnya di sini


2. Menganggur Setelah Lulus? Mungkin ini Penyebabnya

Lulus kuliah dan sudah selesai wisuda, selanjutnya adalah memasuki tahap baru di dalam kehidupan, yakni dunia kerja. Setelah mendapatkan ijazah dan titel sarjana, mendapatkan pekerjaan yang tepat merupakan impian banyak orang.

Jika sudah punya bekal pengetahuan yang cukup untuk bekerja, termasuk selembar ijazah, maka dapat mendukung peroleh sebuah posisi yang tepat dan sesuai dengan keahlian.

Kenyatannya, menganggur setelah lulus kuliah cukup banyak menimpa para lulusan universitas.

Apa penyebabnya? Silakan baca di sini


3. Chinese Money Trap? Tidak terjadi di Indonesia

Beberapa waktu belakangan ini beredar video yang dibuat oleh Nuseir Yassin, seorang travel vlogger yang berasal dari Israel. Video yang diupload oleh Nuseir melalui akun Nas Daily ini berjudul "Chinese Money Trap".

Dalam video ini diceritakan tentang adanya pinjaman dari China ke beberapa negara yang seolah-olah bermaksud untuk menguasai aset di negara tersebut.

Disebutkan dalam video tersebut bahwa jika negara peminjam gagal membayar maka negara tersebut akan dikuasai oleh China. Video tersebut banyak juga ditonton oleh orang Indonesia dan kemudian dihubungkan dengan utang pemerintah dari China.

Benarkah demikian? Simak penjelasannya di sini

4. Beginikah Wajah Indonesia dan Dunia di 2045?

Mantan Menteri Perdagangan (Mendag) Muhammad Lutfi mengatakan, akan banyak terjadi perubahan di dunia pada 2045 mendatang.

Perubahan-perubahan itu juga akan terjadi di Indonesia. Pada tahun 2045 nanti, Indonesia akan genap berusia 100 tahun sejak merdeka.

Nah bagaiman wajah Indonesia menurut dia? Baca selengkapnya di sini


5. Mengenal Kartu Pra-Kerja yang Dijanjikan Jokowi

Calon presiden nomor urut 01 Joko Widodo berencana mengeluarkan kartu Pra-Kerja jika kembali terpilih pada Pemilihan Presiden 2019.

Jokowi mengatakan, di tengah gencarnya pembangunan infrastruktur, sebenarnya lapangan kerja yang tercipta semakin banyak. Namun, masyarakat juga harus semakin meningkatkan keterampilan mereka.

Untuk mendukung itu, kata Jokowi, pemerintah sudah punya berbagai program vokasi. Program vokasi itu akan diperkuat dengan program baru, yaitu Kartu Pra-Kerja.

Nah seperti apa Kartu tersebut? Anda bisa membaca di sini

https://money.kompas.com/read/2019/03/11/060600826/-populer-money-daftar-bumn-yang-buka-loker-chinese-money-trap-kartu-pra-kerja

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke