Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Benarkah Investasi Lebih Baik dari Menabung?

JAKARTA, KOMPAS.com - Maraknya perkembangan teknologi keuangan alias fintech di Indonesia beberapa tahun terakhir, membuat masyarakat khususnya investor berlomba-lomba berinvestasi di berbagai instrumen.

Lantas, benarkah investasi jauh lebih baik dibanding menabung?

Menurut Karaniya Dharmasaputra, CEO Bareksa.com, sebuah platform investasi reksa dana berbentuk digital, di era digital saat ini investasi lebih baik dibandingkan dengan menabung.

"Kalau kita menyimpan uang dalam instrumen investasi seperti reksa dana, bertahun-tahun kemudian bisa bertumbuh. Sedangkan, kalau simpan di bank lama-kelamaan habis kepotong biaya administrasi," ujar Karaniya di Jakarta, Kamis (14/3/2019).

Apalagi, di era digital saat ini, imbuh dia, investasi bisa mudah dilakukan hanya dengan telepon genggam. Bahkan, dengan Rp 10.000 saja sudah bisa memulai investasi reksa dana.

Dia menyebut, kebutuhan di masa depan akan lebih menggila dibanding saat ini. Sehingga, perlu memulai investasi agar hasil yang diperoleh tiga kali lipat lebih banyak. Karina juga merasa, masyarakat Indonesia perlu diberikan pengetahuan mengenai investasi sejak dini khususnya kaum milenial.

Menurutnya, masyarakat Indonesia 70 persen memilih menabung. Sedangkan, negara lain sudah mengetahui keuntungan yang didapat dari investasi lebih tinggi dibanding menabung.

"Banyak masyarakat yang tidak tahu bagaimana pentingnya investasi. Karena dari data yang saya dapat, 29,70 persen literasi keuangan Indonesia sangat rendah dan yang mengerti hanya sekitar 1,25 persen saja," ujar Karaniya.

Di sisi lain, kaum milenial lebih konsumtif dan lebih mudah mengeluarkan uang untuk sekedar 'ngopi cantik' dibanding menyisihkan uang ke dalam instrumen investasi.

"Investasi sangat penting tidak perlu ditunda-tunda. Kalau bisa investasi sekarang, lakukan sekarang," tandas Karaniya.

https://money.kompas.com/read/2019/03/14/192432626/benarkah-investasi-lebih-baik-dari-menabung

Rekomendasi untuk anda
28th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke