Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Dampak Buruk Brexit, Ekonomi Inggris Rugi Rp 11 Triliun Tiap Minggu

LONDON, KOMPAS.com - Keputusan keluarnya Inggris dari Uni Eropa alias Brexit memberikan pengaruh buruk terhadap perekonomian Inggris. Tercatat kerugian ekonomi akibat Brexit mencapai 600 juta poundsterling setiap minggu atau setara sekira Rp 11,1 triliun.

Goldman Sachs melaporkan, kerugian ekonomi tersebut diderita Inggris setiap minggunya sejak referendum Brexit tahun 2016 silam. Hal itu diungkapkan Goldman Sachs dalam laporannya yang dirilis awal pekan ini.

Dilansir dari Reuters, Selasa (2/4/2019), laporan tersebut menggambarkan bagaimana ketidakpastian akibat Brexit mengikis investasi. Pun laporan itu menyatakan Brexit memangkas produk domestik bruto (PDB) Inggris hampir sebesar 2,5 persen pada akhir 2018 dibandingkan sebelum referendum pada pertengahan 2016.

"Dampak ketidakpastian terkait hubungan ekonomi dan politik dengan Uni Eropa telah memberikan dampak nyata bagi ekonomi Inggris, yang kemudian merambah ke negara-negara lainnya," tulis para ekonom Goldman Sachs dalam laporannya.

Goldman Sachs menyatakan pula bahwa ketidakpastian terkait Brexit menjadi penyebab utama kerugian aktivitas ekonomi yang terkonsentrasi pada investasi.

"Gejolak ketidakpastian memberatkan pertumbuhan investasi sesaat setelah voting Brexit, termasuk juga pada saat akhir-akhir ini akibat intensifikasi ketidakpastian Brexit," ujar mereka.

Skenario Brexit tanpa kesepakatan berarti, menurut Goldman Sachs, akan memberikan 15 persen kemungkinan PDB Inggris anjlok 5,5 persen. Nilai tukar mata uang poundsterling pun diprediksi merosot 17 persen.

Negara-negara Uni Eropa akan terdampak paling besar terkait skenario ini. PDB riil Uni Eropa diprediksi Goldman Sachs akan terkikis sekira 1 persen.

Secara keseluruhan, dampak pelemahan pertumbuhan ekonomi Inggris akan sangat dirasakan oleh negara-negara yang memiliki eksposur ekspor terbesar dengan Inggris, seperti Jerman dan Perancis.

https://money.kompas.com/read/2019/04/02/174500726/dampak-buruk-brexit-ekonomi-inggris-rugi-rp-11-triliun-tiap-minggu

Terkini Lainnya

Astra Infra Group Bakal Diskon Tarif Tol Saat Lebaran 2024, Ini Bocoran Rutenya

Astra Infra Group Bakal Diskon Tarif Tol Saat Lebaran 2024, Ini Bocoran Rutenya

Whats New
Dampak Korupsi BUMN PT Timah: Alam Rusak, Negara Rugi Ratusan Triliun

Dampak Korupsi BUMN PT Timah: Alam Rusak, Negara Rugi Ratusan Triliun

Whats New
Cek, Ini Daftar Lowongan Kerja BUMN 2024 yang Masih Tersedia

Cek, Ini Daftar Lowongan Kerja BUMN 2024 yang Masih Tersedia

Whats New
Rincian Harga Emas Hari Ini di Pegadaian 29 Maret 2024

Rincian Harga Emas Hari Ini di Pegadaian 29 Maret 2024

Spend Smart
Kecelakaan Beruntun di GT Halim Diduga gara-gara Truk ODOL, Kemenhub Tunggu Investigasi KNKT

Kecelakaan Beruntun di GT Halim Diduga gara-gara Truk ODOL, Kemenhub Tunggu Investigasi KNKT

Whats New
Indef: Banjir Barang Impor Harga Murah Bukan Karena TikTok Shop, tapi...

Indef: Banjir Barang Impor Harga Murah Bukan Karena TikTok Shop, tapi...

Whats New
Emiten Menara TBIG Catat Pendapatan Rp 6,6 Triliun Sepanjang 2023

Emiten Menara TBIG Catat Pendapatan Rp 6,6 Triliun Sepanjang 2023

Whats New
LKPP: Nilai Transaksi Pemerintah di e-Katalog Capai Rp 196,7 Triliun Sepanjang 2023

LKPP: Nilai Transaksi Pemerintah di e-Katalog Capai Rp 196,7 Triliun Sepanjang 2023

Whats New
?[POPULER MONEY] Kasus Korupsi Timah Seret Harvey Moeis | Pakaian Bekas Impor Marak Lagi

?[POPULER MONEY] Kasus Korupsi Timah Seret Harvey Moeis | Pakaian Bekas Impor Marak Lagi

Whats New
Kemenhub Fasilitasi Pemulangan Jenazah ABK Indonesia yang Tenggelam di Perairan Jepang

Kemenhub Fasilitasi Pemulangan Jenazah ABK Indonesia yang Tenggelam di Perairan Jepang

Whats New
Apa Pengaruh Kebijakan The Fed terhadap Indonesia?

Apa Pengaruh Kebijakan The Fed terhadap Indonesia?

Whats New
Gandeng Telkom Indonesia, LKPP Resmi Rilis E-Katalog Versi 6

Gandeng Telkom Indonesia, LKPP Resmi Rilis E-Katalog Versi 6

Whats New
Ekonomi China Diprediksi Menguat pada Maret 2024, tetapi...

Ekonomi China Diprediksi Menguat pada Maret 2024, tetapi...

Whats New
Berbagi Saat Ramadhan, Mandiri Group Berikan Santunan untuk 57.000 Anak Yatim dan Duafa

Berbagi Saat Ramadhan, Mandiri Group Berikan Santunan untuk 57.000 Anak Yatim dan Duafa

Whats New
Tarif Promo LRT Jabodebek Diperpanjang Sampai Mei, DJKA Ungkap Alasannya

Tarif Promo LRT Jabodebek Diperpanjang Sampai Mei, DJKA Ungkap Alasannya

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke