Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kemenhub Siapkan Skenario Antisipasi Kemacetan saat Mudik Lebaran

JAKARTA, KOMPAS.com - Kementerian Perhubungan (Kemenhub) terus memantapkan persiapan mudik Lebaran 2019 dengan berkoordinasi dengan sejumlah instansi terkait.

Salah satu yang menjadi perhatian ialah terkait kemacetan yang kemungkinan akan terjadi di sejumlah lokasi.

Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi, mengatakan, pihaknya sudah punya cara dan solusi untuk mengantisipasi kondisi tersebut. Saat ini, skemanya terus dipertajam untuk nantinya diterapkan.

"Berkaitan dengan darat adalah ke arah barat, di mana (Pelabuhan) Merak jadi satu tumpuan di mana ada hari tertentu di situ masyarakat bertumpuk dalam jumlah yang besar," kata Budi ketika membahas Persiapan Penyediaan Sarana dan Prasarana Transportasi dalam Penanganan Arus Mudik Lebaran 2019 bersama Komisi V DPR RI di Jakarta, Selasa (21/5/2019).

Budi menjelaskan, skenario pertama yang dilakukan untuk mengatasi kemacetan nanti ialah penerapan ganjip-genap. Sehingga tidak terjadi kepadatan di jalanan.

"Yang kedua mencoba mungkin dalam beberapa hari ini akan kita tetapkan ada disparitas harga malam dan siang. Karena pemudik itu lebih senang jalan malam," ujarnya.

Kedua skenario ini merupakan bagian dari cara mengantisipasi lonjakan mudik. Adanya perbedaan tarif tarif penyeberangan pada siang hari lebih dan malam hari dilakukan untuk memecah kepadatan di Merak pada satu waktu yang sama.

Hari ini, Menhub Budi diminta menyampaikan sudah sejauh apa persiapan Mudik Lebaran 2019 dalam rapat bersama Komisi V DPR RI. Sehingga diketahui seperti apa gambaran rill persiapan di lapangan.

https://money.kompas.com/read/2019/05/21/141937826/kemenhub-siapkan-skenario-antisipasi-kemacetan-saat-mudik-lebaran

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke