Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Mentan Ingin Program Pertanian yang Berjalan Baik Diteruskan

Pesan tersebut dia sampaikan kepada para pejabat eselon I hingga kepala dinas pertanian dari seluruh Indonesia dalam pembukaan Musyawarah Perencanaan Pembangunan Pertanian Nasional Tahun 2019 di IPB International Convention Center, Bogor, Selasa (18/6/2019).

Menurut Mentan, program-program itu patut dipertahankan karena telah berhasil menurunkan angka kemiskinan serta meningkatkan ekonomi pertanian.

Hal ini terbukti dari meningkatnya Produk Domestik Bruto (PDB) pertanian setiap tahunnya. Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS), PDB pertanian sejak tahun 2013 hingga 2018 selalu mengalami peningkatan.

Pada rentang periode tersebut, PDB sektor pertanian naik Rp 400 triliun -  Rp 500 triliun tiap tahun dengan total akumulasi mencapai Rp 1.370 triliun.

Hal itu menarik, karena alokasi anggaran pertanian justru berkurang setiap tahunnya. Misalnya, pada 2013 nilai anggaran Rp 32,72 triliun, sedangkan pada 2018 turun menjadi Rp 21,71 triliun.

“Kalau anggaran turun PDB turun itu biasa. Tapi yang luar biasa adalah saat anggaran turun, PDB malah naik,” ucap Mentan.

Menurutnya, capaian itu menandakan kebijakan yang dijalankan hingga saat ini sudah berada pada jalur yang benar, sehingga dapat memberikan dampak yang luar biasa.

Ekspor pertanian naik

Tak hanya PDB, nilai ekspor pertanian pada kurun waktu sama juga menunjukan peningkatan yang cukup signifikan.

Masih berdasarkan data BPS, pada 2013 nilai ekspor komoditas pertanian nasional di angka 33 juta ton. Nilainya terus naik hingga mencapai angka 42 juta ton pada 2018.

“Pada kurun waktu yang sama, peningkatan ekspor diperkirakan mencapai 9 - 10 juta ton. Peningkatannya bisa mencapai 800 persen per tahun,” terang Amran dalam sambutannya.

Selain itu, dia meminta pula beberapa program strategis pertanian yang sedang berjalan saat ini untuk terus ditindaklanjuti secara serius.

Sebab, Amran meyakini program itu dapat berdampak besar terhadap pertumbuhan ekonomi nasional dan masa depan Indonesia.

Beberapa program strategis yang sedang berjalan di antaranya, yaitu pengembangbiakan Sapi Belgian Blue dan pengembangan Biodiesel 100 (B100).

"Program peternakan ada pengembangan Sapi Belgian Blue, beratnya 2 ton. Kalau ini dilanjutkan, ini menentukan masa depan. Kita tidak lagi impor sapi, tapi justru ekspor," kata Amran.

Sementara itu, untuk program B100, Amran yakin jika program ini berjalan dengan baik dapat memberikan hasil luar biasa.

Dia menjelaskan, selama ini Indonesia mengekspor Crude Palm Oil (CPO) ke-143 negara di seluruh dunia. Namun, lewat program B100, CPO tersebut akan dikelola sendiri untuk menghasilkan bahan bakar.

“Jika ini terwujud, kita bisa menghemat devisa. Mungkin bisa sampai Rp 100 triliun kalau ini nanti sudah sempurna,” pungkas dia.

https://money.kompas.com/read/2019/06/18/170446026/mentan-ingin-program-pertanian-yang-berjalan-baik-diteruskan

Terkini Lainnya

KA Argo Bromo Anggrek Pakai Kereta Eksekutif New Generation per 29 Maret

KA Argo Bromo Anggrek Pakai Kereta Eksekutif New Generation per 29 Maret

Whats New
Mudik Lebaran 2024, Bocoran BPJT: Ada Diskon Tarif Tol Maksimal 20 Persen

Mudik Lebaran 2024, Bocoran BPJT: Ada Diskon Tarif Tol Maksimal 20 Persen

Whats New
Jumlah Investor Kripto RI Capai 19 Juta, Pasar Kripto Nasional Dinilai Semakin Matang

Jumlah Investor Kripto RI Capai 19 Juta, Pasar Kripto Nasional Dinilai Semakin Matang

Whats New
Libur Lebaran, Injourney Proyeksi Jumlah Penumpang Pesawat Capai 7,9 Juta Orang

Libur Lebaran, Injourney Proyeksi Jumlah Penumpang Pesawat Capai 7,9 Juta Orang

Whats New
Program Peremajaan Sawit Rakyat Tidak Pernah Capai Target

Program Peremajaan Sawit Rakyat Tidak Pernah Capai Target

Whats New
Cara Cetak Kartu NPWP Hilang atau Rusak Antiribet

Cara Cetak Kartu NPWP Hilang atau Rusak Antiribet

Whats New
Produsen Cetakan Sarung Tangan Genjot Produksi Tahun Ini

Produsen Cetakan Sarung Tangan Genjot Produksi Tahun Ini

Rilis
IHSG Melemah Tinggalkan Level 7.300, Rupiah Naik Tipis

IHSG Melemah Tinggalkan Level 7.300, Rupiah Naik Tipis

Whats New
Sempat Ditutup Sementara, Bandara Minangkabau Sudah Kembali Beroperasi

Sempat Ditutup Sementara, Bandara Minangkabau Sudah Kembali Beroperasi

Whats New
Sudah Salurkan Rp 75 Triliun, BI: Orang Siap-siap Mudik, Sudah Bawa Uang Baru

Sudah Salurkan Rp 75 Triliun, BI: Orang Siap-siap Mudik, Sudah Bawa Uang Baru

Whats New
Harga Naik Selama Ramadhan 2024, Begini Cara Ritel Mendapat Keuntungan

Harga Naik Selama Ramadhan 2024, Begini Cara Ritel Mendapat Keuntungan

Whats New
Mentan Amran Serahkan Rp 54 Triliun untuk Pupuk Bersubsidi, Jadi Catatan Sejarah bagi Indonesia

Mentan Amran Serahkan Rp 54 Triliun untuk Pupuk Bersubsidi, Jadi Catatan Sejarah bagi Indonesia

Whats New
Kasus Korupsi PT Timah: Lahan Dikuasai BUMN, tapi Ditambang Swasta Secara Ilegal

Kasus Korupsi PT Timah: Lahan Dikuasai BUMN, tapi Ditambang Swasta Secara Ilegal

Whats New
4 Tips Mengelola THR agar Tak Numpang Lewat

4 Tips Mengelola THR agar Tak Numpang Lewat

Spend Smart
Kasus Korupsi Timah Seret Harvey Moeis, Stafsus Erick Thohir: Kasus yang Sudah Sangat Lama...

Kasus Korupsi Timah Seret Harvey Moeis, Stafsus Erick Thohir: Kasus yang Sudah Sangat Lama...

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke