Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Mampukah Digitalisasi Tekan Angka Kemiskinan Indonesia?

JAKARTA, KOMPAS.com - Sejauh ini digitalisasi dinilai memberikan dampak positif bagi kehidupan. Bahkan, digitalisasi diaanggap bisa menekan angka kemiskinan yang selama ini menjadi pekerjaan rumah pemerintah.

Menurut Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN/Bappenas) Bambang Brodjonegoro, digitalisasi memberikan peran besar dalam pengurangan angka kemiskinan.

Pasalnya, digitalisasi memberikan keuntungan dan peluang besar bagi pemerintah untuk atasi permasalahan tersebut.

"Artinya justru ini makin banyak digitalisasi yang langsung menciptakan lapangan kerja atau menyelesikan masalah kemiskinan," kata Bambang di Jakarta, Selasa (23/7/2019).

Bambang menilai, salah satu bentuk kehadiran positif digitalisasi tersebut ialah hadirnya beragam aplikasi dan platform yang mampu menghilangkan kesenjanganinfras. Khususnya yang kini sudah menjangkau para petani dan nelayan untuk memasarkan hasil ke pasar untuk dijual.

"Karena selama ini produk mereka dibeli dengan harga murah oleh tengkulak, perantara yang sebenarnya merugikan mereka, membuat mereka tetap miskin," ungkapnya.

"Nah dengan keberadaan aplikasi yang mempertemukan langsung antara nelayan dan petani dengan pembeli akhirnya mereka mendapatkan harga yang lebih baik, dengan itu mereka dengan pelan-pelan keluar dari kemiskinan," tambahnya.

Dia mengungkapkan, sejauh ini kesiapan infrastruktur untuk mendukung nelayan, petani, dan profesi lainnya bisa terjamah digitalisasi itu sudah baik. Sehingga, harapan menekan angka kemiskinan di Tanah Air bisa terus dilakukan secara kontinu.

"Kesiapannya? Justru anak-anak muda kita sudah punya inisiatif yang sudah bagus membuat aplikasi yang memudahkan transaksi langsung, antara suplier dengan pembeli. Infrastruktur susah dibikin dan jalan," imbuhnya.

Selian itu sambung Bambang, digitalisasi juga dapat mendorong pertumbuhan ekonomi dengan dilakukannya efesiensi. Akhirnya, hal tersebut memberikan dampak besar di berbagai hal.

"Digitalisasi akan menciptakan efesiensi dalam perekonomian, sehingga ekonomi harus lebih gampang tumbuh dan tetap juga bisa menciptakan lapangan pekerjaan," tandasnya.

Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) penduduk miskin Indonesia pada Maret 2019 tercatat sebesar 25,14 juta penduduk. Angka ini menurun 810.000 penduduk dibanding periode yang sama tahun sebelumnya.

https://money.kompas.com/read/2019/07/23/200536326/mampukah-digitalisasi-tekan-angka-kemiskinan-indonesia

Terkini Lainnya

Harga Naik Selama Ramadan 2024, Begini Cara Ritel Mendapat Keuntungan

Harga Naik Selama Ramadan 2024, Begini Cara Ritel Mendapat Keuntungan

Whats New
Mentan Amran Serahkan Rp 54 Miliar untuk Pupuk Bersubsidi, Jadi Catatan Sejarah bagi Indonesia

Mentan Amran Serahkan Rp 54 Miliar untuk Pupuk Bersubsidi, Jadi Catatan Sejarah bagi Indonesia

Whats New
Kasus Korupsi PT Timah: Lahan Dikuasai BUMN, tapi Ditambang Swasta Secara Ilegal

Kasus Korupsi PT Timah: Lahan Dikuasai BUMN, tapi Ditambang Swasta Secara Ilegal

Whats New
4 Tips Mengelola THR agar Tak Numpang Lewat

4 Tips Mengelola THR agar Tak Numpang Lewat

Spend Smart
Kasus Korupsi Timah Seret Harvey Moeis, Stafsus Erick Thohir: Kasus yang Sudah Sangat Lama...

Kasus Korupsi Timah Seret Harvey Moeis, Stafsus Erick Thohir: Kasus yang Sudah Sangat Lama...

Whats New
Menkeu: Per 15 Maret, Kinerja Kepabeanan dan Cukai Capai Rp 56,5 Triliun

Menkeu: Per 15 Maret, Kinerja Kepabeanan dan Cukai Capai Rp 56,5 Triliun

Whats New
Siap-siap, IFSH Tebar Dividen Tunai Rp 63,378 Miliar

Siap-siap, IFSH Tebar Dividen Tunai Rp 63,378 Miliar

Whats New
Harga Tiket Kereta Bandara dari Manggarai dan BNI City 2024

Harga Tiket Kereta Bandara dari Manggarai dan BNI City 2024

Spend Smart
Penukaran Uang, BI Pastikan Masyarakat Terima Uang Baru dan Layak Edar

Penukaran Uang, BI Pastikan Masyarakat Terima Uang Baru dan Layak Edar

Whats New
Cara Cek Tarif Tol secara Online Lewat Google Maps

Cara Cek Tarif Tol secara Online Lewat Google Maps

Work Smart
PT SMI Sebut Ada 6 Investor Akan Masuk ke IKN, Bakal Bangun Perumahan

PT SMI Sebut Ada 6 Investor Akan Masuk ke IKN, Bakal Bangun Perumahan

Whats New
Long Weekend, KAI Tambah 49 Perjalanan Kereta Api pada 28-31 Maret

Long Weekend, KAI Tambah 49 Perjalanan Kereta Api pada 28-31 Maret

Whats New
Ini Sejumlah Faktor di Indonesia yang Mendorong CCS Jadi Peluang Bisnis Baru Masa Depan

Ini Sejumlah Faktor di Indonesia yang Mendorong CCS Jadi Peluang Bisnis Baru Masa Depan

Whats New
ITMG Bakal Tebar Dividen Rp 5,1 Triliun dari Laba Bersih 2023

ITMG Bakal Tebar Dividen Rp 5,1 Triliun dari Laba Bersih 2023

Whats New
Kemenaker Siapkan Aturan Pekerja Berstatus Kemitraan, Ini Tanggapan InDrive

Kemenaker Siapkan Aturan Pekerja Berstatus Kemitraan, Ini Tanggapan InDrive

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke