Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Simak, 5 Pertanyaan Kunci yang Ditanyakan HRD saat Wawancara Kerja

JAKARTA, KOMPAS.com - Dalam merekrut seorang kandidat pada sebuah posisi biasanya perusahaan akan melakukan tahapan seleksi. Salah satunya adalah tahap wawancara kerja.

Nah, apa sajakah pertanyaan yang kerap diajukan perekrut kepada pelamar kerja dalam proses wawancara?

Chairman Asosiasi Praktisi dan Profesional SDM Future HR Audi Lumbantoruan mengatakan, setidaknya ada lima pertanyaan pokok yang sering ditanyakan kepada pelamar.

Lewat pertanyaan-pertanyaan itu, perusahaan akan mengetahui pelamar yang paling cocok untuk diterima.

"Pertama, achievement dalam pekerjaan sebelumnya, kedua career aspiration dan rencana ke depan bila bergabung dengan perusahaan tersebut," kata Audi kepada Kompas.com, Rabu (24/7/2019).

"Tiga, motivasi bekerja, dan keempat kesuksesan dan kegagalan dalam karir saat ini dan sebelumnya. Kelima, rencana kerja selama 1-3 bulan ke depan bila diterima," tuturnya.

Menurutnya, melalui pernyataan-pernyataan tersebut perusahaan akan lebih yakin untuk menentukan pelamar yang terima. Artinya, dapat menentukan kualitas dan kemampuan para kandidat.

"Perusahaan yang melakukan proses interview yang baik pasti melakukan analisa komparasi. Termasuk mengurutkan kandidat terbaik dan urutannya," tambah dia.

Setelah itu, hasil penerimaan pascawawancara akan diumumkan perusahaan paling lama satu hingga dua minggu ke depan. Namun, ini tentu melihat jumlah para pelamar.

Karena itu, para pelamar kerja ketika hendak mengikuti tes wawancara sebaiknya sudah mempersiapkan diri dengan baik. Sehingga, pelamar dapat memberikan jawaban yang baik dan dipilih oleh pihak perekrut.

https://money.kompas.com/read/2019/07/24/180221926/simak-5-pertanyaan-kunci-yang-ditanyakan-hrd-saat-wawancara-kerja

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke