Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Larangan Terbang di Aceh Pada Hari Raya, Garuda Siap Ubah Jadwal

Permintaan itu dibuat oleh Bupati Aceh Besar Mawardi Ali yang ditujukan kepada Angkasa Pura II dengan tembusan ke semua maskapai penerbangan.

"Sebenarnya mungkin mereka kan buat pengaturan aja akan ya untuk waktu sholat Ied," ujar Vice President Corporate Secretary Garuda Indonesia, M. Iksan Rosan di Kantor Garuda, Jakarta, Jumat (25/7/2019).

"Bagi kami maskapai sih itu bisa di atur sih, maksudnya schedule kami bisa diubah. Bagi kami poinnya kan ketika Pemda sudah buat aturan itu, kami menyesuaikan saja," sambung dia.

Saat ini kata dia, Garuda Indonesia memang memiliki sejumlah penerbangan dari dan ke Bandara Sultan Iskandar Muda, Aceh. Rutenya mulai dari Jakarta hingga Medan.

Maskapai plat merah itu tidak keberatan mengubah jadwal lepas landas dan mendarat di Bandara Sultan Iskandar Muda, Aceh dengan adanya ketentuan Bupati Aceh Besar tersebut.

Berdasarkan surat yang diterima Kompas.com, Bupati Aceh Besar meminta maskapai turut mewujudkan lingkungan yang Islam di Aceh Besar sesuai penerapan syariat Islam di Aceh.

Ada tiga poin imbauan Bupati Aceh Besar, meminta maskapai penerbangan mentaati segala peraturan dan UU Syariat Islam yang berlaku di Aceh.

Kedua, meminta maskapai yang melakukan take off dan landing di Bandara Sultan Iskandar Muda menghentikan penerbangan pada hari pertama Idul Fitri dan Idul Adha mulai pukul 00.00-12.00 WIB.

Kepada seluruh komunitas bandara dan kru pesawat untuk melaksanakan sholat Idul Fitri dan Idul Adha di bandara atau ditempat masing-masing.

Ketiga, kepada semua pihak diminta supaya dapat bekerjasama dan bersinergi dalam mendukung pelaksanaan Syariat Islam di Wilayah Kabupaten Aceh Besar.

Surat itu dibuat pada pada 24 Juli 2019 tentang Penghentian Penerbangan Saat Hari Raya Idul Fitri dan Idul Adha.

https://money.kompas.com/read/2019/07/26/201209026/larangan-terbang-di-aceh-pada-hari-raya-garuda-siap-ubah-jadwal

Terkini Lainnya

Rupiah Melemah Sentuh Rp 16.200, Mendag: Cadangan Divisa RI Kuat, Tidak Perlu Khawatir

Rupiah Melemah Sentuh Rp 16.200, Mendag: Cadangan Divisa RI Kuat, Tidak Perlu Khawatir

Whats New
Rasio Utang Pemerintahan Prabowo Ditarget Naik hingga 40 Persen, Kemenkeu: Kita Enggak Ada Masalah...

Rasio Utang Pemerintahan Prabowo Ditarget Naik hingga 40 Persen, Kemenkeu: Kita Enggak Ada Masalah...

Whats New
Giatkan Pompanisasi, Kementan Konsisten Beri Bantuan Pompa untuk Petani

Giatkan Pompanisasi, Kementan Konsisten Beri Bantuan Pompa untuk Petani

Whats New
IHSG Turun 19,2 Poin, Rupiah Melemah

IHSG Turun 19,2 Poin, Rupiah Melemah

Whats New
Catat, Ini Jadwal Perjalanan Ibadah Haji Indonesia 2024

Catat, Ini Jadwal Perjalanan Ibadah Haji Indonesia 2024

Whats New
Pada Liburan ke Luar Negeri, Peruri Sebut Permintaan Paspor Naik 2,5 Lipat Pasca Pandemi

Pada Liburan ke Luar Negeri, Peruri Sebut Permintaan Paspor Naik 2,5 Lipat Pasca Pandemi

Whats New
Jakarta, Medan, dan Makassar  Masuk Daftar Smart City Index 2024

Jakarta, Medan, dan Makassar Masuk Daftar Smart City Index 2024

Whats New
Pentingnya Transparansi Data Layanan RS untuk Menekan Klaim Asuransi Kesehatan

Pentingnya Transparansi Data Layanan RS untuk Menekan Klaim Asuransi Kesehatan

Whats New
Apakah di Pegadaian Bisa Pinjam Uang Tanpa Jaminan? Ini Jawabannya

Apakah di Pegadaian Bisa Pinjam Uang Tanpa Jaminan? Ini Jawabannya

Earn Smart
Bea Cukai Kudus Berhasil Gagalkan Peredaran Rokol Ilegal Senilai Rp 336 Juta

Bea Cukai Kudus Berhasil Gagalkan Peredaran Rokol Ilegal Senilai Rp 336 Juta

Whats New
Ditanya Bakal Jadi Menteri Lagi, Zulhas: Terserah Presiden

Ditanya Bakal Jadi Menteri Lagi, Zulhas: Terserah Presiden

Whats New
Ekonom: Kenaikan BI Rate Tak Langsung Kerek Suku Bunga Kredit

Ekonom: Kenaikan BI Rate Tak Langsung Kerek Suku Bunga Kredit

Whats New
Sepakati Kerja Sama Kementan-Polri, Kapolri Listyo: Kami Dukung Penuh Swasembada

Sepakati Kerja Sama Kementan-Polri, Kapolri Listyo: Kami Dukung Penuh Swasembada

Whats New
Syarat dan Cara Pinjam Uang di Pegadaian, Bisa Online Juga

Syarat dan Cara Pinjam Uang di Pegadaian, Bisa Online Juga

Earn Smart
Memenangkan Ruang di Hati Pelanggan

Memenangkan Ruang di Hati Pelanggan

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke