Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Perang Dagang Kian Tekan Ekonomi China

Seperti diktip dari CNN, Rabu (15/8/2019), output produksi industri yang merupakan salah satu indikator penting perekonomian China, hanya tumbuh sebesar 4,8 persen pada Juli jika dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu.

Biro Statistik Nasional China mengungkapkan, pertumbuhan tersebut adalah yang terendah selama 17 tahun.

Ukuran tersebut menjadi penting lantaran salah satu output dari kunci perekonomian China adalah manufaktur, tambang dan sektor utilitas.

Pasar global saat ini tengah mengharapkan adanya optimisme dalam perselisihan perdagangan yang terjadi antara Amerika Serikat dan China.

Pada Selasa (13/8/2019), Presiden Amerika Serikat Donald Trump mengumumkan bakal menunda tari baru untuk beberapa kategori produk impor asal China hingga Desember. Adapun di rencana awal, pemerintah AS bakal memberlakukan tarif impor sebesar 10 persen untuk 300 miliar dollar AS produk China.

Walaupun demikian, perekonomian China masih dihadapkan pada tekanan.

Beberapa indikator penting lain yang rilis pada Rabu (14/6/2019) pun lebih buruk dari yang diperkirakan. Penjualan ritel hanya tumbuh 7,6 persen pada Juli, lebih rendah dibandingkan perkiraan yang bakal tumbuh hingga 8,6 persen.

Di sisi lain, indikator ketenagakerjaan kian memburuk pada Juli 2019. Tingkat pengangguran di perkotaan tumbuh 5,3 persen dibandingkan dengan Juni lalu yang hanya sebesar 5,1 persen.

"Dampak dari perlambatan ekonomi China ternyata cukup besar," ujar Chief Foreign Exchange Strategist untuk Asia Mizuho Bank Cheung Kin Tai.

Bank sentral China pun mungkin juga bakal ditekan untuk memangkas suku bunganya, seperti yang telah dilakukan oleh bank sentral lain di dunia.

"Perlambatan berbasis luas dalam kegiatan dan pengeluaran menunjukkan bahwa, setelah bertahan cukup baik di paruh pertama tahun ini, pertumbuhan ekonomi sekarang menghadapi tekanan baru," kata ekonom senior China untuk Caputal Economics Julian Evans-Pritchard.

"Perlambatan dalam industri produksi menambah bukti yang lebih luas bahwa aktivitas pabrik di China telah merosot, yang juga ditunjukkan dengan indeks harga produsen negara itu turun dalam laporan terbaru pemerintah," ujar dia.

Dia pun mengatakan, perlambatan perekonomian China bakal berlanjut dalam beberapa tahun mendatang, seiring dengan penerapan tarif oleh AS dan permintaan global yang kian lemah.

https://money.kompas.com/read/2019/08/15/080800626/perang-dagang-kian-tekan-ekonomi-china

Terkini Lainnya

Kebutuhan Dalam Negeri Jadi Prioritas Komersialisasi Migas

Kebutuhan Dalam Negeri Jadi Prioritas Komersialisasi Migas

Whats New
Ratusan Sapi Impor Asal Australia Mati Saat Menuju RI, Badan Karantina Duga gara-gara Penyakit Botulisme

Ratusan Sapi Impor Asal Australia Mati Saat Menuju RI, Badan Karantina Duga gara-gara Penyakit Botulisme

Whats New
Watsons Buka 3 Gerai di Medan dan Batam, Ada Diskon hingga 50 Persen

Watsons Buka 3 Gerai di Medan dan Batam, Ada Diskon hingga 50 Persen

Spend Smart
Utang Pemerintah Kian Bengkak, Per Februari Tembus Rp 8.319,22 Triliun

Utang Pemerintah Kian Bengkak, Per Februari Tembus Rp 8.319,22 Triliun

Whats New
Heran Jasa Tukar Uang Pinggir Jalan Mulai Menjamur, BI Malang: Kurang Paham Mereka Dapat Uang Dari Mana...

Heran Jasa Tukar Uang Pinggir Jalan Mulai Menjamur, BI Malang: Kurang Paham Mereka Dapat Uang Dari Mana...

Whats New
Dongkrak Performa, KAI Logistik Hadirkan Layanan 'Open Side Container'

Dongkrak Performa, KAI Logistik Hadirkan Layanan "Open Side Container"

Whats New
Sumbangan Sektor Manufaktur ke PDB 2023 Besar, Indonesia Disebut Tidak Alami Deindustrialisasi

Sumbangan Sektor Manufaktur ke PDB 2023 Besar, Indonesia Disebut Tidak Alami Deindustrialisasi

Whats New
Harga Bahan Pokok Jumat 29 Maret 2024, Harga Ikan Tongkol Naik

Harga Bahan Pokok Jumat 29 Maret 2024, Harga Ikan Tongkol Naik

Whats New
Modal Asing Kembali Cabut dari RI, Pekan Ini Nilainya Rp 1,36 Triliun

Modal Asing Kembali Cabut dari RI, Pekan Ini Nilainya Rp 1,36 Triliun

Whats New
Kerap Kecelakaan di Perlintasan Sebidang, 5 Lokomotif KA Ringsek Sepanjang 2023

Kerap Kecelakaan di Perlintasan Sebidang, 5 Lokomotif KA Ringsek Sepanjang 2023

Whats New
Kemenag Pastikan Guru PAI Dapat THR, Ini Infonya

Kemenag Pastikan Guru PAI Dapat THR, Ini Infonya

Whats New
Harga Emas Antam Meroket Rp 27.000 Per Gram Jelang Libur Paskah

Harga Emas Antam Meroket Rp 27.000 Per Gram Jelang Libur Paskah

Whats New
Kapan Seleksi CPNS 2024 Dibuka?

Kapan Seleksi CPNS 2024 Dibuka?

Whats New
Info Pangan 29 Maret 2024, Harga Beras dan Daging Ayam Turun

Info Pangan 29 Maret 2024, Harga Beras dan Daging Ayam Turun

Whats New
Antisipasi Mudik Lebaran 2024, Kemenhub Minta KA Feeder Whoosh Ditambah

Antisipasi Mudik Lebaran 2024, Kemenhub Minta KA Feeder Whoosh Ditambah

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke