Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Indef: Pemerintah Ingin Tingkatkan Kualitas SDM Tapi Tak Tecermin di APBN 2020

Namun, Direktur Eksekutif Institute for Development of Economics and Finance Tauhid Ahmad mengatakan dalam anggaran belanja pemerintah pada APBN 2020 tidak mencerminkan hal tersebut.

Pada APBN 2020 Kementerian Pertahanan masih menjadi kementerian/lembaga dengan anggaran belanja terbesar, yaitu sebesar Rp 127,4 triliun. Angka tersebut meningkat signifikan jika dibandingkan dengan outlook 2019 yang sebesar Rp 109,6 triliun dan realisasi 2018 yang sebesar Rp 106,7 triliun.

"Seharusnya ada perubahan prioritas policy yang terimplikasikan ke belanja, tapi sekarang tidak tercermin. kalau ada perbaikan infrastruktur, SDM, dan sebaginya, dari pola distribusi alokasi belanja terlihat, namun ini tidak ada perubahan mendasar," ujar dia di Jakarta, Senin (19/8/2019).

Kementerian PUPR juga mencatatkan peningkatan signifikan jadi Rp 120,2 triliun, naik dari outlook 2019 yang 111,8 triliun dan realisasi tahun 2018 sebesar Rp 102,5 triliun.

Adapun Polri mencatatkan anggaran belanja sebesar Rp 90, triliun. 

Kementerian Agama juga mengalami peningkatan anggaran yang cukup signifikan dari tahun sebelumnya, yaitu menjadi sebesar Rp 65,1 triliun dari outlook 2019 yang sebesar Rp 60,2 triliun.

Adapun Kementerian Sosial mencatatkan pertumbuhan anggaran belanja dari Rp 57,2 triliun pada outlook 2019 menjadi Rp 62,8 triliun di 2020.

Untuk Kementerian Kesehatan, nilai belanja yang dianggarkan sebesar Rp 57,4 triliun, dari sebelumnya Rp 57,8 triliun pada pagu anggaran 2019.

Selain itu, hal lain yang perlu diperhatikan dalam RAPBN 2020 adalah posturnya yang secara umum belum mencerminkan mitigasi risiko resesi. Pasalnya, selain perekonomian global yang tengah melandai, beberapa negara lain di dunia pun telah menghadapi adanya risiko resesi.

Pada RAPBN 2020, pemerintah mematok target pertumbuhan ekonomi sebesar 5,3 persen. Angka tersebut tidak jauh berubah jika dibandingkan dengan target pertumbuhan ekonomi tahun ini yang sebesar 5,2 persen.

"Tahun depan 5,3 persen juga berat. Sebenarnya ada yang bisa dilakukan, kalau mau, dipetakan mitra dagang utama kita, situasi ekonominya seperti apa? Secara keseluruhan turun. Kalau turun pertumbuhannya gimana? Ujung-ujungnya yang diandalkan ekonomi domestik," ujar dia.

https://money.kompas.com/read/2019/08/19/201943726/indef-pemerintah-ingin-tingkatkan-kualitas-sdm-tapi-tak-tecermin-di-apbn-2020

Terkini Lainnya

Hadiri Halalbihalal Kementan, Mentan Amran: Kami Cinta Pertanian Indonesia

Hadiri Halalbihalal Kementan, Mentan Amran: Kami Cinta Pertanian Indonesia

Whats New
Pasar Modal adalah Apa? Ini Pengertian, Fungsi, dan Jenisnya

Pasar Modal adalah Apa? Ini Pengertian, Fungsi, dan Jenisnya

Work Smart
Syarat Gadai BPKB Motor di Pegadaian Beserta Prosedurnya, Bisa Online

Syarat Gadai BPKB Motor di Pegadaian Beserta Prosedurnya, Bisa Online

Earn Smart
Erick Thohir Safari ke Qatar, Cari Investor Potensial untuk BSI

Erick Thohir Safari ke Qatar, Cari Investor Potensial untuk BSI

Whats New
Langkah Bijak Menghadapi Halving Bitcoin

Langkah Bijak Menghadapi Halving Bitcoin

Earn Smart
Cara Meminjam Dana KUR Pegadaian, Syarat, dan Bunganya

Cara Meminjam Dana KUR Pegadaian, Syarat, dan Bunganya

Earn Smart
Ada Konflik Iran-Israel, Penjualan Asuransi Bisa Terganggu

Ada Konflik Iran-Israel, Penjualan Asuransi Bisa Terganggu

Whats New
Masih Dibuka, Simak Syarat dan Cara Daftar Kartu Prakerja Gelombang 66

Masih Dibuka, Simak Syarat dan Cara Daftar Kartu Prakerja Gelombang 66

Work Smart
Tingkatkan Daya Saing, Kementan Lepas Ekspor Komoditas Perkebunan ke Pasar Asia dan Eropa

Tingkatkan Daya Saing, Kementan Lepas Ekspor Komoditas Perkebunan ke Pasar Asia dan Eropa

Whats New
IHSG Turun 2,74 Persen dalam Sepekan, Kapitalisasi Pasar Saham Rp 11.718 Triliun

IHSG Turun 2,74 Persen dalam Sepekan, Kapitalisasi Pasar Saham Rp 11.718 Triliun

Whats New
Pelita Air Catat Ketepatan Waktu Terbang 95 Persen pada Periode Libur Lebaran

Pelita Air Catat Ketepatan Waktu Terbang 95 Persen pada Periode Libur Lebaran

Whats New
Simak, 5 Cara Tingkatkan Produktivitas Karyawan bagi Pengusaha

Simak, 5 Cara Tingkatkan Produktivitas Karyawan bagi Pengusaha

Work Smart
Konflik Iran-Israel, Kemenhub Pastikan Navigasi Penerbangan Aman

Konflik Iran-Israel, Kemenhub Pastikan Navigasi Penerbangan Aman

Whats New
Terbit 26 April, Ini Cara Beli Investasi Sukuk Tabungan ST012

Terbit 26 April, Ini Cara Beli Investasi Sukuk Tabungan ST012

Whats New
PGEO Perluas Pemanfaatan Teknologi untuk Tingkatkan Efisiensi Pengembangan Panas Bumi

PGEO Perluas Pemanfaatan Teknologi untuk Tingkatkan Efisiensi Pengembangan Panas Bumi

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke