Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Proyek Kereta Cepat Jakarta-Bandung "Terbentur" Lahan Ciputra

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Kereta Cepat Indonesia-China (KCIC) mengakui pembebasan lahan proyek kereta api (KA) cepat Jakarta-Bandung belum rampung.

Lahan yang belum dibebaskan tersebut terletak di Kota Bandung dan memiliki luas sekitar 1.000 meter persegi.

"Punya Ciputra, pinggir tol," ujar Direktur Utama PT Kereta Cepat Indonesia-China (KCIC) Chandra Dwiputra di Kantor Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian, Jakarta, Selasa (1/10/2019).

Ia menyebut, belum dibebaskannya lahan tersebut merupakan salah satu faktor penghambat pengerjaan proyek KA Cepat Jakarta-Bandung.

Selain persoalan lahan, Chandra juga mengatakan ada beberapa faktor lain yang menjadi penghambat pengerjaan KA Cepat. Antara lain adanya sutet di lahan proyek.

Ia memprediksi, akibat berbagai hambatan yang ada, pengerjaan proyek akan mengalami penundaan beberapa bulan.

Meski begitu, Chandra masih optimis pembangunan proyek KA Cepat Jakarta-Bandung akan mencapai 50 persen pada akhir 2019.

Adapun proyek KA Cepat Jakarta-Bandung ditarget rampung pada 2020 dan bisa beroperasi pada 2021.

https://money.kompas.com/read/2019/10/01/141506526/proyek-kereta-cepat-jakarta-bandung-terbentur-lahan-ciputra

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke