Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

BRI Targetkan Transaksi Brizzi Capai Rp 6,5 Triliun hingga Akhir 2019

Direktur Konsumer BRI Handayani mengatakan, BRI yakin bisa mencapai target tersebut karena pihaknya telah bekerjasama dengan Traveloka. Bentuk kerjasamanya yaitu memanfaatkan NFC dalam ponsel pintar untuk mengisi ulang kartu Brizzi menggunakan aplikasi Traveloka.

Adapun per Agustus 2019, jumlah transaksi kartu Brizzi telah mencapai 391 juta kali senilai Rp 5,7 triliun. Angka tersebut tumbuh 62 persen (yoy).

"Per Agustus itu nilainya sekitar Rp 5,7 triliun kurang lebih. Akhir tahun kita close di Rp 6,5 triliun. Karena dengan bekerjasama ini kita bisa membuka substansi yang lebih luas," ucap Handayani di Jakarta, Senin (7/10/2019).

Saat ini, kata Handayani, transaksi kartu Brizzi masih didominasi oleh sektor transportasi ketimbang merchant. Pembayaran tol mendominasi hingga di atas 90 persen.

"Kalau sekarang yang populer untuk transportasi. Untuk tol, MRT, Trans Jakarta, bayar parkir, pokoknya yang transportasi. Jadi dari Rp 5,7 triliun itu pembayaran tol bisa di atas 90 persen," ungkap Handayani.

Sementara untuk target kartu Brizzi yang beredar, Handayani menargetkan mencapai 15,5 juta hingga akhir tahun 2019.

Target tersebut bertambah sekitar 500.000 hingga 600.000 kartu baru dari jumlah 14,9 juta kartu Brizzi yang beredar per Agustus 2019.

"Itu target kami berdua (BRI dan Traveloka). Mudah-mudahan dengan adanya Traveloka bisa menambah nasabah kartu Brizzi kami," harap dia.

https://money.kompas.com/read/2019/10/07/183000926/bri-targetkan-transaksi-brizzi-capai-rp-6-5-triliun-hingga-akhir-2019

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke