Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kinerja Inovatif, Wadirut BCA Raih Penghargaan Marketeer of The Year

JAKARTA, KOMPAS.com - Penghargaan bagi para pemasar Marketeer of the Year kembali digelar dengan gelaran MarkPlus Conference 2020 di Jakarta, Rabu (4/12/2019).

Tahun ini ada 20 pemasar atau marketeer dari berbagai kategori berbeda yang menerima penghargaan Marketeer of the Year 2019. Adapun PT Bank Central Asia (BCA) Tbk mendapat penghargaan sebagai The Best of The Best Marketeer of The Year 2019.

Wakil Direktur Utama BCA Armand W Hartono dalam kata sambutannya mengucapkan banyak terimakasih atas kepercayaan masyarakat saat ini.

"Ini semua berkat dari masyarakat semua yang mau memberikan kepercayaan kepada kami yang telah bertransaksi di BCA sehingga kami bisa mendapatkan penghargaan ini," ujarnya.

Founder & Chairman MarkPlus, Inc Hermawan Kertajaya yang juga salah satu dewan juri turut mengapresiasi kinerja Armand beserta tim di BCA yang selama ini yang sangat inovatif dan mengikuti perkembangan zaman.

"Karena kehadiran Armand dapat memberi dampak BCA yang diterima oleh segmen youth, women sehingga paradigma brandnya semakin muda, usianya masih muda jadi bisa membaca keinginan pasar di era modern," jelasnya.

Selain itu Hermawan menambahkan parameter lain yang penting dan masuk dalam perhitungan nominasi ini adalah dampak sosial yang dihasilkan.

Armand dinilai berhasil membantu dan mempermudah masyarakat serta mendorong penggunaan masif kartu Flazz sebagai bentuk kampanye pembayaran non tunai yang digagas pemerintah. Flazz sendiri menjadi kartu yang paling banyak digunakan oleh masyarakat pengguna transportasi.

MarkPlus Conference 2020 merupakan event marketing terbesar di Asia yang sudah diselenggarakan sejak tahun 2006 dan kali ini kembali diselenggarakan selama dua hari pada tanggal 4-5 Desember 2019 di Ballroom The Ritz Carlton, Pacific Place, Jakarta.

https://money.kompas.com/read/2019/12/04/141312026/kinerja-inovatif-wadirut-bca-raih-penghargaan-marketeer-of-the-year

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke