Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ada Virus Corona, CEO Ini Putuskan Tak Ambil Gaji Sepanjang 2020

NEW YORK, KOMPAS.com - Sejumlah CEO perusahaan global mengumumkan pemangkasan gaji mereka di tengah mewabahnya virus corona.

Sebagian gaji mereka digunakan untuk donasi atau membantu para pegawai yang terimbas langsung oleh lesunya perekonomian akibat virus tersebut.

Namun, seorang CEO mdalah memutuskan untuk tidak mengambil gajinya sepeser pun sepanjang tahun 2020.

Dilansir dari FOX Business, Selasa (31/3/2020), CEO Yum Brands David Gibbs pada Senin (30/3/2020) waktu setempat mengumumkan dirinya tidak mengambil gajinya sepanjang tahun ini di tengah merebaknya virus corona.

Gajinya akan digunakan untuk memupuk lebih banyak dana tunjangan bagi para pegawai. Yum Brands mengoperasikan sejumlah jaringan restoran cepat saji, seperti KFC, Pizza Hut, Taco Bell, dan The Habit Burger Grill.

"Ini adalah tentang para pegawai yang berada di garis depan dan memastikan kami melindungi mereka," ujar Gibbs.

Yum Brands pun memberikan bonus sebesar 1.000 dollar AS atau setara sekira Rp 16,3 juta (kurs Rp 16.369 per dollar AS) untuk setidaknya 1.200 orang manajer di gerai-gerai yang dikelola.

"Kami memahami bahwa kami memiliki peran penting di lingkungan kami dengan para pegawai garis depan yang melayani masyarakat di seluruh dunia, (mereka menyajikan) makanan yang aman dan terjangkau," ungkap Gibbs.

Ia juga menyatakan, lebih dari 85 persen gerai restoran cepat saji Yum Brands tetap buka di Amerika Serikat.

Gibbs pun menegaskan komitmennya untuk menciptakan lingkungan kerja yang aman dan menjaga para pegawai di tengah pandemi viru corona.

Yum Brands memiliki lebih dari 1,5 juta pegawai di seluruh dunia. Menurut Gibbs, di AS saja, Yum Brands memiliki 400.000 orang pegawai.


Sebelumnya, sejumlah petinggi Walt Disney juga memutuskan mengorbankan gaji mereka untuk diberikan kepada karyawan selama krisis ekonomi akibat pandemi virus corona.

Termasuk Presiden Disney, Bob Iger, yang berjanji untuk memberikan 100 persen dari gajinya sendiri.

Dalam sebuah surat yang dikeluarkan untuk karyawan, CEO Disney yang baru, Bob Chapek, menyatakan, mulai 5 April 2020 semua Vice President akan dikurangi gaji mereka sebesar 20 persen, Senior Vice President sebesar 25 persen, dan Executive Vice President di atas 30 persen.

"Saya akan mengurangi 50 persen gaji saya. Tindakan sementara ini akan tetap berlaku sampai kami melihat pemulihan substantif dalam bisnis kami," ucap Chapek dalam suratnya.

"Ketua eksekutif kami, Bob Iger, telah memilih untuk melepaskan 100 persen dari gajinya," lanjutnya.

https://money.kompas.com/read/2020/03/31/142257326/ada-virus-corona-ceo-ini-putuskan-tak-ambil-gaji-sepanjang-2020

Terkini Lainnya

Suku Bunga Acuan Naik Jadi 6,25 Persen, Bos BI: Untuk Memperkuat Stabilitas Rupiah

Suku Bunga Acuan Naik Jadi 6,25 Persen, Bos BI: Untuk Memperkuat Stabilitas Rupiah

Whats New
KEJU Bakal Tebar Dividen, Ini Besarannya

KEJU Bakal Tebar Dividen, Ini Besarannya

Earn Smart
Program Gas Murah Dinilai ‘Jadi Beban’ Pemerintah di Tengah Konflik Geopolitik

Program Gas Murah Dinilai ‘Jadi Beban’ Pemerintah di Tengah Konflik Geopolitik

Whats New
Catatkan Kinerja Positif, Rukun Raharja Bukukan Laba Bersih 8 Juta Dollar AS pada Kuartal I-2024

Catatkan Kinerja Positif, Rukun Raharja Bukukan Laba Bersih 8 Juta Dollar AS pada Kuartal I-2024

Whats New
Luhut Sambangi PM Singapura, Bahas Kerja Sama Carbon Capture Storage dan Blue Food

Luhut Sambangi PM Singapura, Bahas Kerja Sama Carbon Capture Storage dan Blue Food

Whats New
Honda Prospect Motor Buka Lowongan Kerja, Cek Posisi dan Syaratnya

Honda Prospect Motor Buka Lowongan Kerja, Cek Posisi dan Syaratnya

Work Smart
Tahun Pertama Kepemimpinan Prabowo, Rasio Utang Pemerintah Ditarget Naik hingga 40 Persen

Tahun Pertama Kepemimpinan Prabowo, Rasio Utang Pemerintah Ditarget Naik hingga 40 Persen

Whats New
Revisi Aturan Impor Barang Bawaan dari Luar Negeri Bakal Selesai Pekan Ini

Revisi Aturan Impor Barang Bawaan dari Luar Negeri Bakal Selesai Pekan Ini

Whats New
Pacu Kontribusi Ekspor, Kemenperin Boyong 12 Industri Alsintan ke Maroko

Pacu Kontribusi Ekspor, Kemenperin Boyong 12 Industri Alsintan ke Maroko

Whats New
Uji Coba Bandara VVIP IKN Akan Dilakukan pada Juli 2024

Uji Coba Bandara VVIP IKN Akan Dilakukan pada Juli 2024

Whats New
Menteri Basuki Bakal Pindah ke IKN Juli 2024 dengan 2 Menteri Lain

Menteri Basuki Bakal Pindah ke IKN Juli 2024 dengan 2 Menteri Lain

Whats New
Harga Emas Dunia Stabil di Tengah Meredanya Konflik Timur Tengah

Harga Emas Dunia Stabil di Tengah Meredanya Konflik Timur Tengah

Whats New
Pemerintah Susun Rancangan Aturan Dana Abadi Pariwisata, untuk Apa?

Pemerintah Susun Rancangan Aturan Dana Abadi Pariwisata, untuk Apa?

Whats New
Soal Wajib Sertifikat Halal di Oktober, Kemenkop-UKM Minta Kemenag Permudah Layanan untuk UMKM

Soal Wajib Sertifikat Halal di Oktober, Kemenkop-UKM Minta Kemenag Permudah Layanan untuk UMKM

Whats New
Google Kembali Pecat Karyawan yang Protes Kerja Sama dengan Israel

Google Kembali Pecat Karyawan yang Protes Kerja Sama dengan Israel

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke