Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Astra Financial Relaksasi Kredit Rp 21,9 Triliun, Terbanyak Sepeda Motor

JAKARTA, KOMPAS.com - Perusahaan pembiayaan Astra Financial telah melakukan relaksasi kredit konsumen untuk mendukung program pemerintah dalam membantu masyarakat terdampak pandemi Covid-19.

Selama 1,5 bulan sejak diluncurkannya program ini, implementasi restrukturisasi kredit tersebut mencapai Rp 21,9 triliun untuk 792.000 nasabah, baik untuk konsumen roda empat, maupun roda dua.

Angka itu merupakan 41 persen dari total restrukturisasi di industri pembiayaan.

Tiga perusahaan ritel Astra Finansial yang tergabung dalam restrukturisasi adalah PT Astra Sedaya Finance (ACC), PT Toyota Astra Financial Services (TAF), dan PT Federal International Finance (FIFGROUP).

“Kami bersyukur hingga 17 Mei 2020 atau 1,5 bulan setelah peraturan restrukturisasi direalisasi, total restrukturisasi yang disetujui di 3 Perusahaan Pembiayaan Astra Financial mencapai Rp 21,9 triliun," kata Direktur PT Astra International Tbk Suparno Djasmin dalam siaran resmi, Kamis (21/5/2020).

Kendaraan roda empat

Dari tiga perusahaan ritel Astra Finansial, terdapat dua perusahaan yang bergerak di pembiayaan kendaraan roda empat, yaitu PT Astra Sedaya Finance (ACC) dan PT Toyota Astra Financial Services (TAF).

ACC telah melakukan restrukturisasi mencapai Rp 11 triliun dari sekitar 78.000 kontrak sepanjang 1,5 bulan sejak aturan restrukturisasi terbit dari OJK.

Presiden Direktur ACC, Siswadi mengatakan, pengajuan restrukturisasi dilakukan secara online gun mematuhi aturan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) dan physical distancing.

Sementara TAF, telah menyelesaikan 30.993 kontrak dengan nilai mencapai Rp 4,2 triliun selama 1,5 bulan belakangan. Secara total, kedua perusahaan ini telah merestrukturisasi senilai Rp 15,2 triliun.

Kendaraan roda dua

PT Federal International Finance (FIF Group) telah menyetujui relaksasi senilai Rp 6,7 triliun untuk 683.000 nasabah hingga 17 Mei 2020.


CEO FIF Group Margono Tanuwijaya mengatakan, restrukturisasi diberikan untuk menindaklanjuti arahan Presiden RI Joko Widodo pada 24 Maret 2020 yang diikuti oleh kebijakan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) pada 30 Maret 2020.

Restrukturisasi FIF Group juga tidak dikenakan biaya. Dia mengklaim, restrukturisasi yang diberikan untuk debiturnya pun diproses dengan cepat tanpa bertele-tele.

"FIF Group berkomitmen untuk terus mendukung kebijakan pemerintah untuk mendukung masyarakat terdampak Covid-19, dan memberikan pelayanan terbaik bagi seluruh nasabah di tengah masa dan tantangan yang sulit ini,” sebut Margono.

https://money.kompas.com/read/2020/05/21/124100226/astra-financial-relaksasi-kredit-rp-21-9-triliun-terbanyak-sepeda-motor

Terkini Lainnya

Heran Jasa Tukar Uang Pinggir Jalan Mulai Menjamur, BI Malang: Kurang Paham Mereka Dapat Uang Dari Mana...

Heran Jasa Tukar Uang Pinggir Jalan Mulai Menjamur, BI Malang: Kurang Paham Mereka Dapat Uang Dari Mana...

Whats New
Dongkrak Performa, KAI Logistik Hadirkan Layanan 'Open Side Container'

Dongkrak Performa, KAI Logistik Hadirkan Layanan "Open Side Container"

Whats New
Sumbangan Sektor Manufaktur ke PDB 2023 Besar, Indonesia Disebut Tidak Alami Deindustrialisasi

Sumbangan Sektor Manufaktur ke PDB 2023 Besar, Indonesia Disebut Tidak Alami Deindustrialisasi

Whats New
Harga Bahan Pokok Jumat 29 Maret 2024, Harga Ikan Tongkol Naik

Harga Bahan Pokok Jumat 29 Maret 2024, Harga Ikan Tongkol Naik

Whats New
Modal Asing Kembali Cabut dari RI, Pekan Ini Nilainya Rp 1,36 Triliun

Modal Asing Kembali Cabut dari RI, Pekan Ini Nilainya Rp 1,36 Triliun

Whats New
Kerap Kecelakaan di Perlintasan Sebidang, 5 Lokomotif KA Ringsek Sepanjang 2023

Kerap Kecelakaan di Perlintasan Sebidang, 5 Lokomotif KA Ringsek Sepanjang 2023

Whats New
Kemenag Pastikan Guru PAI Dapat THR, Ini Infonya

Kemenag Pastikan Guru PAI Dapat THR, Ini Infonya

Whats New
Harga Emas Antam Meroket Rp 27.000 Per Gram Jelang Libur Paskah

Harga Emas Antam Meroket Rp 27.000 Per Gram Jelang Libur Paskah

Whats New
Kapan Seleksi CPNS 2024 Dibuka?

Kapan Seleksi CPNS 2024 Dibuka?

Whats New
Info Pangan 29 Maret 2024, Harga Beras dan Daging Ayam Turun

Info Pangan 29 Maret 2024, Harga Beras dan Daging Ayam Turun

Whats New
Antisipasi Mudik Lebaran 2024, Kemenhub Minta KA Feeder Whoosh Ditambah

Antisipasi Mudik Lebaran 2024, Kemenhub Minta KA Feeder Whoosh Ditambah

Whats New
Jokowi Tegaskan Freeport Sudah Milik RI, Bukan Amerika Serikat

Jokowi Tegaskan Freeport Sudah Milik RI, Bukan Amerika Serikat

Whats New
Astra Infra Group Bakal Diskon Tarif Tol Saat Lebaran 2024, Ini Bocoran Rutenya

Astra Infra Group Bakal Diskon Tarif Tol Saat Lebaran 2024, Ini Bocoran Rutenya

Whats New
Dampak Korupsi BUMN PT Timah: Alam Rusak, Negara Rugi Ratusan Triliun

Dampak Korupsi BUMN PT Timah: Alam Rusak, Negara Rugi Ratusan Triliun

Whats New
Cek, Ini Daftar Lowongan Kerja BUMN 2024 yang Masih Tersedia

Cek, Ini Daftar Lowongan Kerja BUMN 2024 yang Masih Tersedia

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke