Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Mal Beroperasi Lagi, Buka Mulai Pukul 11.00 WIB hingga Tombol Lift Bersensor

Ketua Asosiasi Pengelola Pusat Belanja Indonesia (APPBI) DKI Jakarta Ellen Hidayat mengatakan, jam operasional dibukanya pusat belanja atau mal akan ditentukan oleh masing-masing pusat belanja.

"Tapi, pada umumnya akan dibuka dari pukul 11.00 - 20.00 WIB, sementara saat normal dulu bukanya mulai pukul 10.00 - 22.00 WIB," ujarnya dalam keterangan resmi yang diterima Kompas.com, Minggu (14/6/2020).

Menurut Ellen, pihaknya secara konsisten akan memberikan arahan dan pemahaman kepada pusat perbelanjaan lainnya untuk menjalankan protokol kesehatan dengan baik dan ketat, sebagaimana yang telah diwajibkan oleh Pemprov DKI Jakarta.

Untuk itu, mal-mal di DKI Jakarta telah melakukan berbagai persiapan dan langkah-langkah nyata, seperti menyediakan wastafel, sabun cuci tangan, hand sanitizer, aturan wajib menggunakan masker ketika memasuki area mal, pengukuran suhu tubuh, pembatasan jumlah pengunjung sebesar 50 persen, dan melakukan aturan physical distancing di dalam mal.

Dia menyatakan, saat ini banyak mal yang melangkah lebih jauh dari sekadar menyiapkan syarat utama yang diwajibkan Pemprov DKI Jakarta.

Seperti Emporium Pluit mal yang saat ini tengah menjalankan program 100 persen touchless, yaitu wastafel cuci tangan dan hand sanitizer yang pengoperasiannya dilakukan secara otomatis atau tanpa disentuh.

"Begitu pula dengan tombol lift yang saat ini sudah menggunakan sensor, sehingga pengunjung tidak perlu menyentuhnya ketika ingin menggunakan lift," jelasnya.

Tak hanya itu, lanjut Ellen, asosiasi juga tengah mengimbau para pengunjung dan tenant untuk mendorong dalam penggunaan pembayaran dengan menggunakan metode secara non-tunai. Hal ini dilakukan untuk menghindari kontak secara langsung dengan petugas kasir.

Di samping itu, pihak mal juga diminta untuk harus mengadakan pengecekan keamanan area luar maupun dalam mal dengan terus mengaktifkan patroli keliling mal selama 24 jam nonstop yang bekerja sama dengan aparat keamanan atau Polri.

"Kami melakukan protokol kesehatan ini karena kemanan dan kenyamanan pengunjung mal adalah hal utama menjadi perhatian kami. Karena bagaimanapun juga, ini merupakan sebagai bagian kewajiban dan tekat kami untuk memutus rantai Covid-19 ini demi kehidupan kita bersama yang akan datang," jelas dia.

https://money.kompas.com/read/2020/06/15/063500626/mal-beroperasi-lagi-buka-mulai-pukul-1100-wib-hingga-tombol-lift-bersensor

Rekomendasi untuk anda
28th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Proyek Kereta Cepat Jakarta-Surabaya, Dirut KAI: Kami Antisipasi Masalah Tanah

Proyek Kereta Cepat Jakarta-Surabaya, Dirut KAI: Kami Antisipasi Masalah Tanah

Whats New
Asuransi Zurich Plan Protector Tawarkan Pengembalian Premi hingga 200 Persen

Asuransi Zurich Plan Protector Tawarkan Pengembalian Premi hingga 200 Persen

Whats New
Holding BUMN Pertahanan Bantah Ekspor Senjata ke Myanmar

Holding BUMN Pertahanan Bantah Ekspor Senjata ke Myanmar

Whats New
Ada Tunggakan Pinjol Ingin Ajukan KPR? Direktur BCA: Itu Menjadi 'Red Flag'

Ada Tunggakan Pinjol Ingin Ajukan KPR? Direktur BCA: Itu Menjadi "Red Flag"

Whats New
Sentimen 'Stock Split', Harga Saham BBNI Catat Rekor Tertinggi

Sentimen "Stock Split", Harga Saham BBNI Catat Rekor Tertinggi

Whats New
Penumpang Maskapai Lion Group Kini Mudah Pakai GoCar PP ke Bandara

Penumpang Maskapai Lion Group Kini Mudah Pakai GoCar PP ke Bandara

Whats New
TikTok Shop Ditutup, Menkominfo: Kebijakan Sudah Jelas, Pemisahan Media Sosial dan E-commerce

TikTok Shop Ditutup, Menkominfo: Kebijakan Sudah Jelas, Pemisahan Media Sosial dan E-commerce

Whats New
Menjadi Pemimpin yang Tidak Takut Gagal

Menjadi Pemimpin yang Tidak Takut Gagal

Work Smart
Soal Nasib UMKM di TikTok Shop, Menkominfo: Kita Harus Lihat Soal Algoritmanya

Soal Nasib UMKM di TikTok Shop, Menkominfo: Kita Harus Lihat Soal Algoritmanya

Whats New
Pemerintah Buka Peluang Penyaluran Bansos Pangan Dilanjut hingga 2024

Pemerintah Buka Peluang Penyaluran Bansos Pangan Dilanjut hingga 2024

Whats New
Era Tansformasi Digital, Livin' by Mandiri Tingkatkan Efektivitas Layanan untuk Nasabah

Era Tansformasi Digital, Livin' by Mandiri Tingkatkan Efektivitas Layanan untuk Nasabah

Whats New
Bos Food Station Klaim Harga Beras di Tingkat Distributor Turun 11 Persen Pasca Operasi Pasar

Bos Food Station Klaim Harga Beras di Tingkat Distributor Turun 11 Persen Pasca Operasi Pasar

Whats New
MenkopUKM Apresiasi Kepatuhan TikTok Shop yang Tutup Sore Ini

MenkopUKM Apresiasi Kepatuhan TikTok Shop yang Tutup Sore Ini

Whats New
Bos Bulog Surati Shopee, Atur Pembatasan Pembelian Beras SPHP

Bos Bulog Surati Shopee, Atur Pembatasan Pembelian Beras SPHP

Whats New
Mengapa Pemerintah Larang TikTok Shop untuk Berjualan?

Mengapa Pemerintah Larang TikTok Shop untuk Berjualan?

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke