Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ini 3 Masalah Utama yang Sering Dihadapi Pebisnis Sektor Makanan dan Minuman

JAKARTA, KOMPAS.com - CEO Digitarasa Arnold Poernomo mengatakan, ada tiga permasalahan utama yang sering dihadapi oleh para pebisnis sektor makanan dan minuman di Indonesia.

Ia menyebut, ketiga permasalahan ini berpengaruh besar pada pengembangan bisnisnya.

Permasalahan pertama, kata dia, adalah terjebak dalam model bisnis konvensional dan tidak dapat menemukan target. Arnold menjelaskan faktor ini memang hal yang paling sering dikeluhkan oleh para pebisnis, apalagi pebisnis yang mencoba membuka usahanya hanya bermodalkan hobi.

"Jadi ketika orang membuka usaha dengan modal hobi saja, pasti mereka banyak yang tidak mengerti bagaimana membuka bisnis di marketplace. Sama halnya dengan orang tua saya dahulu, yang asal membuka restoran saja, tapi ketika ditanya kenapa buka restaurant jawabannya tidak tahu kenapa," ujarnya dalam diskusi virtual, Selasa (28/7/2020).

Permasalahan yang kedua adalah pengetahuan yang minim. Arnold juga menjelaskan masih banyak para pebisnis yang membuka usahanya dengan pengetahuan yang minim dalam mengembangkan operasi bisnis yang lebih baik.

Ketika seseorang mencoba membuka bisnis dengan kondisi pengetahuan yang minim, kata dia, maka usaha yang dijalankan pun akan merasa kesulitan untuk berkembang.

"Untuk itu para pebisnis didorong untuk mau mengikuti kelas-kelas seperti webinar tentang cara mengembangkan usaha. Misalnya saja seperti mengikuti pelatihan Digitarasa yang diselenggarakan oleh GoFood, cara ini bisa memberikan para pebisnis ilmu-ilmu yang tentu sangat bermanfaat dalam mengembangkan usaha mereka," katanya.

Lalu permasalahan yang ketiga yang paling sering ditemukan adalah sulitnya menemukan mitra yang tepat.

Arnold berpendapat apabila pebisnis bisa mendapatkan mitra yang tepat untuk mengembangkan bisnis, otomatis bisnis yang dijalankan pun dipercaya bisa berdiri secara sustainable.

Ia pun mengakui, memang mendapatkan mitra yang tepat itu sedikit sulit, tapi ketika sudah berhasil mendapatkan partner yang benar-benar tepat, bisa sangat berpengaruh pada perkembangan bisnis yang dijalankan.

"Selain itu pula, dengan menemukan partner yang tepat, kita juga bisa menjangkau lebih banyak pelanggan kita," jelas dia.

https://money.kompas.com/read/2020/07/28/175001226/ini-3-masalah-utama-yang-sering-dihadapi-pebisnis-sektor-makanan-dan-minuman

Terkini Lainnya

Sudah Salurkan Rp 75 Triliun, BI: Orang Siap-siap Mudik, Sudah Bawa Uang Baru

Sudah Salurkan Rp 75 Triliun, BI: Orang Siap-siap Mudik, Sudah Bawa Uang Baru

Whats New
Harga Naik Selama Ramadhan 2024, Begini Cara Ritel Mendapat Keuntungan

Harga Naik Selama Ramadhan 2024, Begini Cara Ritel Mendapat Keuntungan

Whats New
Mentan Amran Serahkan Rp 54 Triliun untuk Pupuk Bersubsidi, Jadi Catatan Sejarah bagi Indonesia

Mentan Amran Serahkan Rp 54 Triliun untuk Pupuk Bersubsidi, Jadi Catatan Sejarah bagi Indonesia

Whats New
Kasus Korupsi PT Timah: Lahan Dikuasai BUMN, tapi Ditambang Swasta Secara Ilegal

Kasus Korupsi PT Timah: Lahan Dikuasai BUMN, tapi Ditambang Swasta Secara Ilegal

Whats New
4 Tips Mengelola THR agar Tak Numpang Lewat

4 Tips Mengelola THR agar Tak Numpang Lewat

Spend Smart
Kasus Korupsi Timah Seret Harvey Moeis, Stafsus Erick Thohir: Kasus yang Sudah Sangat Lama...

Kasus Korupsi Timah Seret Harvey Moeis, Stafsus Erick Thohir: Kasus yang Sudah Sangat Lama...

Whats New
Menkeu: Per 15 Maret, Kinerja Kepabeanan dan Cukai Capai Rp 56,5 Triliun

Menkeu: Per 15 Maret, Kinerja Kepabeanan dan Cukai Capai Rp 56,5 Triliun

Whats New
Siap-siap, IFSH Tebar Dividen Tunai Rp 63,378 Miliar

Siap-siap, IFSH Tebar Dividen Tunai Rp 63,378 Miliar

Whats New
Harga Tiket Kereta Bandara dari Manggarai dan BNI City 2024

Harga Tiket Kereta Bandara dari Manggarai dan BNI City 2024

Spend Smart
Penukaran Uang, BI Pastikan Masyarakat Terima Uang Baru dan Layak Edar

Penukaran Uang, BI Pastikan Masyarakat Terima Uang Baru dan Layak Edar

Whats New
Cara Cek Tarif Tol secara Online Lewat Google Maps

Cara Cek Tarif Tol secara Online Lewat Google Maps

Work Smart
PT SMI Sebut Ada 6 Investor Akan Masuk ke IKN, Bakal Bangun Perumahan

PT SMI Sebut Ada 6 Investor Akan Masuk ke IKN, Bakal Bangun Perumahan

Whats New
Long Weekend, KAI Tambah 49 Perjalanan Kereta Api pada 28-31 Maret

Long Weekend, KAI Tambah 49 Perjalanan Kereta Api pada 28-31 Maret

Whats New
Ini Sejumlah Faktor di Indonesia yang Mendorong CCS Jadi Peluang Bisnis Baru Masa Depan

Ini Sejumlah Faktor di Indonesia yang Mendorong CCS Jadi Peluang Bisnis Baru Masa Depan

Whats New
ITMG Bakal Tebar Dividen Rp 5,1 Triliun dari Laba Bersih 2023

ITMG Bakal Tebar Dividen Rp 5,1 Triliun dari Laba Bersih 2023

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke