Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

IHSG Diproyeksikan Melemah, Simak Rekomendasi Saham Hari Ini

Direktur Anugerah Mega Investama Hans Kwee mengatakan penurunan IHSG hari ini terdorong oleh sentimen profit taking dan kelanjutan stimulus fiskal pemerintah AS, sebesar 1 triliun dollar AS yang hingga kini belum menemukan titik terang antara partai Republikan dan Demokrat.

“Sepertinya pasar akan koreksi ya, karena indeks kita udah cukup tinggi mungkin ada profit taking. Yang kedua, perundingan stimulus lanjutan belum menemukan titik terang karena nominal stimulus mingguan yang masih diperdebatkan oleh partai Republikan dan Demokrat,” kata Hans kepada Kompas.com, Rabu (29/7/2020).

Ketidak sepahaman antara Demokrat dan Republikan memperdebatkan nominal stimulus yang akan digelontorkan per minggunya yakni 600 dollar AS seperti yang diinginkan partau Demokrat, sementara Republikan menginkan 200 dollar AS per minggu.

“Perbedaanya maih cukup jauh, soal potongan tunjangan dari 600 dollar AS menjadi 200 dollar AS yang membuat pasar kawatir sehingga indeks turun,” kata dia.

Kemudian data laba korporasi di AS juga tidak terlalu bagus. Kondisi market seperti ini umumnya mempengaruhi market di Asia. Di sisi lain, laporan korporasi domestik kemungkinan besar tertunda karena relaksasi OJK yang memberkan tenggat waktu tambahan sampai dengan 14 hari.

Hans memproyeksikan IHSG hari ini akan bergerak pada level support 5.097 sampai dengan 5.031 dan resistance pada level 5.143 sampai dengan 5.162.


Adapun rekomendasi teknikal dari tiga perusahaan sekuritas untuk perdagangan di Bursa Efek Indonesia hari ini, antara lain :

1. Artha Sekuritas

SSIA rekomendasi buy 370 sampai dengan 380, TP 390 – 400, stop loss 360.

SCMA rekomendasi buy 950 sampai dengan 975, TP 1.350 – 1.400, stop loss 630.

CTRA rekomendasi buy 640 – 660, TP 690– 710, stop loss 630.

2. Anugerah Mega Investama

MDKA rekomendasi buy back level 2.010, TP 1.690 – 1.635, area cut loss 1.965 – 1.760.

HOKI area akumulasi di level 640 sampai dengan 655, TP 680 - 695, cut loss bila turun 620.

3. Panin Sekuritas

ACES rekomendasi buy on breakout 1.685, TP 1.720 sampai dengan 1.800, stop loss <1.555.

AGRO rekomendasi buy and hold >232, TP 260 sampai dengan 274.

KRAS rekomendasi buy and hold >350, TP 400

https://money.kompas.com/read/2020/07/29/082227126/ihsg-diproyeksikan-melemah-simak-rekomendasi-saham-hari-ini

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke